Mentan Andi Amran Siap Tindak Enam Kartel Bawang Putih

Oleh : Herry Barus | Jumat, 26 Mei 2017 - 04:12 WIB

Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman (Ist)
Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman (Ist)

INDUSTRY.co.id - Lombok Timur - Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman mengaku sedang menelusuri informasi adanya enam kartel bawang putih yang menyebabkan harga komoditas tersebut menjadi relatif mahal di pasaran.

"Ada enam yang masih ditelusuri, laporannya baru-baru ini," katanya ketika melakukan kunjungan kerja di Sembalun, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, Rabu (24/2017)

Hadir juga pada acara kunjungan kerja empat menteri bersama dalam dalam rangka membangun kejayaan Sembalun sebagai sentra bawang putih nasional tersebut Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Eko Putro Sandjojo. Selain itu, Menteri BUMN Rini Soemarno, dan sejumlah direksi BUMN, serta Wakil Gubernur NTB H Mohammad Amin.

Amran menyebutkan jumlah pengusaha yang sudah diketahui bermain kartel komoditas pertanian sudah mencapai puluhan orang hingga pertengahan tahun 2017 dan sudah diproses hukum.

Kementerian Pertanian, kata dia, bersama dengan Kementerian Perdagangan, Kementerian BUMN, dan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, berkomitmen memerangi kartel komoditas pertanian, termasuk bawang putih.

Sebab, praktik kartel merupakan perbuatan yang menzalimi petani dan konsumen.

"Prinsipnya kita menyayangi petani, bagaimana mereka untung, pedagang untung, konsumen tersenyum," ujarnya.

Pria kelahiran Bone, Sulawesi Selatan ini mentargetkan Indonesia swasembada bawang putih dalam tiga tahun ke depan. Sebab, luas lahan yang dibutuhkan hanya 60.000 hektare.

Jika Indonesia swasembada bawang putih, maka tidak perlu ada lagi produk impor yang dijual di pasaran dan praktik kartel diharapkan tidak ada lagi.

Amran menyebutkan, salah satu daerah yang diandalkan untuk memproduksi bawang putih untuk kebutuhan nasional adalah NTB, dengan sebaran daerah produksi ada di Sembalun, Kabupaten Lombok Timur, dan Sambori, Kabupaten Bima.

NTB ditargetkan bisa menanam bawang putih pada lahan seluas 10 ribu hektare hingga tiga tahun ke depan.

Kementerian Pertanian bersama dengan Kementerian BUMN, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Kementerian Perdagangan, akan membantu NTB mewujudkan swasembada bawang putih.

"Dorongannya adalah pembuatan embung dari Menteri Desa, sedangkan Kementan ada bantuan benih dan alat mesin pertanian, dan BUMN dari sisi kredit untuk permodalan serta bantuan dari dana CSR," ujar Amran.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pemutaran film Pabrik Gula mendapat sambutan luar biasa di Los Angeles, Amerika Serikat.

Senin, 31 Maret 2025 - 23:03 WIB

Film Horor Pabrik Gula Sukses Gemparkan Amerika Serikat

Film horor Indonesia Pabrik Gula berhasil mencuri perhatian di kancah internasional dengan pemutaran perdananya yang berlangsung meriah di AMC The Grove, Los Angeles, Amerika Serikat.

Menperin Agus

Senin, 31 Maret 2025 - 13:48 WIB

Pacu Swasembada Aspal, Menperin Agus Rilis Peta Jalan Hilirisasi Aspal Buton

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus mendorong optimalisasi pemanfaatan aspal Buton sebagai upaya mendukung swasembada aspal nasional. Melalui Direktorat Industri Semen, Keramik, dan…

ATM Bank DKI.

Senin, 31 Maret 2025 - 11:19 WIB

 Cek Lokasi ATM Bank DKI Terdekat Saat Libur Lebaran 2025

Bank DKI memastikan kenyamanan nasabah dengan menghadirkan layanan ATM yang tetap beroperasi selama libur Lebaran 2025.

Libur Lebaran 2025, Bank DKI Terapkan Operasional Layanan Terbatas

Senin, 31 Maret 2025 - 10:49 WIB

Libur Lebaran 2025, Bank DKI Terapkan Operasional Layanan Terbatas

Jakarta – Sambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 Masehi, sebagai bentuk layanan Bank DKI terhadap kebutuhan masyarakat dalam melakukan transaksi perbankan, Bank DKI menerapkan operasional…

Presiden Prabowo Subianto memberikan ucapan selamat Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah kepada seluruh umat Islam di Indonesia dan di dunia melalui video yang ditayangkan kanal YouTube Sekretariat Presiden pada Minggu, 30 Maret 2025. Foto: BPMI Setpres/ Muchlis Jr

Senin, 31 Maret 2025 - 10:19 WIB

Presiden Prabowo: Maknai Idulfitri Tahun Ini Sebagai Kesempatan bagi Umat Muslim untuk Memperkuat Nilai-Nilai Kebajikan

Jakarta-Dalam menyambut Idulfitri 1446 Hijriah, Presiden Prabowo Subianto memberikan ucapan selamat kepada seluruh umat Islam di Indonesia dan di dunia. Ucapan tersebut disampaikan dalam video…