Single Terbaru Paul Partohap ‘PDKT’

Oleh : Herry Barus | Sabtu, 07 Agustus 2021 - 12:00 WIB

Paul Partohap
Paul Partohap

INDUSTRY.co.id - Jakata- Diproduksi bersama dengan Arseri Music, Paul Partohap yang sudah kurang lebih selama lima tahun belakangan ini menghasilkan berbagai single, kini hadir dengan single terbaru berjudul ‘PDKT’.

PDKT yang merupakan kepanjangan dari istilah ‘Pendekatan’ ini adalah single pertama dalam album perdana yang kini sedang diramunya. Kalau dari judulnya sendiri sebenarnya penikmat musik sudah bisa dengan cukup jelas menangkap isi lagunya yang bercerita tentang masa-masa pendekatan di mana banyak campuran dari perasaan yang dirasakan saat sedang melewati masa-masa PDKT.

Saat sedang menulis lagu ini, Paul banyak mengingat lagi ke waktu ia pendekatan dengan istrinya dulu, cerita yang sangat personal karena berdasarkan dari pengalamannya sendiri. Tidak hanya lewat lirik, tapi Paul mencoba menggambarkan momen-momen manisnya itu juga dengan melodi ciptaannya.

“This is what I’m imagining in my head when I felt those things. Ada lirik yg bilang “Andai dinding kamarku bisa bicara, bingung dia, kenapa tuannya senyum sendiri”, itu salah satu yg gue alami sendiri pas dulu pdkt. Gue kesengsem sendiri pas liat hp, trus mikir “Kok belum dibales sih chat gue?”, Mau telfon tapi takut ganggu, atau bahkan takut dikira needy. So it’s a lot of overthinking there. Nah campuran dari itu semua gue tuangkan dalam satu karya.”

Paul berharap penikmat lagu PDKT nanti juga bisa ikut mengingat-ngingat momen bahagia masa pendekatan kalau sudah lewat atau mungkin kalau ada penikmat lagu PDKT yang kini sedang berada dalam momen PDKT, mungkin lagu ini bisa jadi anthem untuk teman-teman kalian yang lagi kesengsem menunggu balasan pesan dari orang tersayang yang diidam-idamkan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pacific Paint donasikan 12500 cat ke 250 panti asuhan.

Jumat, 21 Maret 2025 - 19:59 WIB

Pacific Paint Donasikan 12500 Liter Cat ke 250 Panti Asuhan

Pacific Paint menunjukkan kepeduliannya dengan mendonasikan lebih dari 12.500 liter cat kepada 250 panti asuhan di Pulau Jawa.

Berikan Kebahagiaan di Bulan Ramadan, Yili Indonesia Dairy Bagikan Ribuan Es Krim Dalam Acara Buka Puasa Bersama

Jumat, 21 Maret 2025 - 19:52 WIB

Berikan Kebahagiaan di Bulan Ramadan, Yili Indonesia Dairy Bagikan Ribuan Es Krim Dalam Acara Buka Puasa Bersama

Jakarta – Dalam semangat kepedulian dan berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadan PT Yili Indonesia Dairy (Yili) berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah Bekasi dan pemangku kepentingan sosial…

Metland hadirkan Virtual Assistant MONA

Jumat, 21 Maret 2025 - 19:47 WIB

Tingkatkan Layanan Pelanggan, Metland Hadirkan Virtual Assistant MONA

Memasuki usia ke 31 tahun, Metropolitan Land Tbk (Metland) dengan bangga meluncurkan MONA (Metland Online Assistant) sebuah virtual assistant chat berbasis AI (Artificial Intelligence).

Adecco

Jumat, 21 Maret 2025 - 19:37 WIB

Hadir di Indonesia, Adecco Siap Bawa Standar Global dalam Solusi Ketenagakerjaan

Adecco, pemimpin global dalam solusi tenaga kerja, resmi hadir di Indonesia untuk membawa standar kelas dunia dalam mengatasi permasalahan ketenagakerjaan.

Gedung BNI

Jumat, 21 Maret 2025 - 19:28 WIB

BNI Luncurkan Layanan Wealth Management di Singapura, Gandeng Schroders dan Fullerton

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI kembali menegaskan komitmennya dalam memberikan nilai tambah dan inovasi perbankan dengan meluncurkan layanan wealth management, BNI Emerald Singapore…