Prajurit TNI Tingkatkan Layanan Kesehatan Masyarakat Papua

Oleh : Herry Barus | Jumat, 23 April 2021 - 04:30 WIB

Satgas Pamtas Yonif 131 Brs Papua
Satgas Pamtas Yonif 131 Brs Papua

INDUSTRY.co.id - Jayapura-Sebagai wujud kepedulian TNI kepada  masyarakat, Satgas Pamtas Yonif 131/Brs Pos Pitewi kunjungi tokoh masyarakat dan memberikan pelayanan kesehatan di Kampung Kriko, Distrik Arso Timur.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas RI-PNG Yonif 131/Brs Letkol Inf Muhammad Erfani S.H., M.Tr (Han), dalam keterangan tertulisnya di Jayapura, Papua, Rabu (21/04/2021).

Diungkapkan Dansatgas, bahwa kegiatan silaturahmi ke tokoh masyarakat dan pelayanan kesehatan ini dipimpin langsung oleh Danpos Lettu Inf Ridhollah Sibuea bersama beberapa anggota kesehatan Satgas.

“Kegiatan pengobatan gratis dan anjangsana ke tokoh-tokoh masyarakat Kampung Kriko ini guna mempererat hubungan TNI dan masyarakat serta sebagai wujud nyata kehadiran dan perhatian TNI, terutama kepada masyarakat yang hidup di kampung-kampung di daerah perbatasan yang jauh dari kota,” jelas Dansatgas melalui Pen Satgas Yonif 131/Brs.

Kepala Kampung Kriko Frangky Bewangkir (52 th) dan masyarakat sangat gembira dan senang dengan kedatangan personel Pos Pitewi. Kepala Kampung juga berharap kepada personel Pos Pitewi agar bisa membantu kegiatan-kegiatan di Kampung Kriko untuk menuju kampung yang lebih baik dan lebih maju.

Salah seorang warga kampung, Maria (45 th) mengaku sungguh senang atas perhatian Satgas Pamtas TNI. “Dengan adanya pelayanan kesehatan ke kampung kami ini, warga dapat berobat secara gratis dan tidak perlu menempuh jarak yang jauh,” katanya.

Di tempat terpisah, Danpos Pitewi mengatakan pelayanan kesehatan ini merupakan bentuk kepedulian Satgas Pamtas Yonif 131/Brs kepada  masyarakat di perbatasan yang masih kesulitan mendapatkan pelayanan dan fasilitas kesehatan. “Kami akan kenali, mendatangi dan melayani saudara-saudara kami di wilayah perbatasan,” ucapnya. .

 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Sobat Siaga Tsunami, edukasi mitigasi bencana di Situregen.

Senin, 25 November 2024 - 22:10 WIB

Maccaferri Berdayakan Generasi Muda Lewat Edukasi Mitigasi Bencana di Situregen

Bertempat di SDN 3 Situregen, Lebak, Banten, Sobat Siaga Tsunami melibatkan siswa kelas 4 dan 5 dalam berbagai program edukasi interaktif dan menyenangkan.

Laptop ASUS Zenbook S 14 OLED.

Senin, 25 November 2024 - 21:54 WIB

ASUS Zenbook S 14 OLED, Laptop Tipis Premium dengan Baterai Tahan Seharian

ASUS Zenbook S 14 OLED (UX5406) didesain khusus sebagai laptop yang memberikan lebih, tepatnya membuat penggunanya lebih nyaman, mudah, produktif, dan eksklusif.

Karyawan WINGS Group ikuti Aksi Bersih Kali Cakung yang digelar Yayasan WINGS Peduli peringati Hari Kesehatan Nasional.

Senin, 25 November 2024 - 21:38 WIB

Yayasan WINGS Peduli Peringati hari Kesehatan Nasional Lewat Program Lingkungan Kesehatan

Yayasan WINGS Peduli mengajak masyarakat gotong royong kurangi penyakit berbasis lingkungan dengan mengelola sampah dari sumbernya melalui program Optimasi Bank Sampah dan Aksi Bersih Cakung,…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita bersama Dirjen ILMATE Setia Darta dan Irjen Kemenperin M. Rum

Senin, 25 November 2024 - 20:15 WIB

Menperin Agus: Proposal Investasi Apple Tak Penuhi Aspek Keadilan

Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita memberikan update terbaru terkait proposal investasi Apple di Indonesia. Berdasarkan Rapat Pimpinan (Rapim) hari ini dan setelah mempelajari…

Kapal Logistik

Senin, 25 November 2024 - 19:34 WIB

Anak Usaha ABMM Akuisisi Perusahaan Logistik Global Asal Prancis

Anak usaha PT ABM Investama Tbk (ABMM), PT Cipta Krida Bahari (CKB Logistics), mengakuisisi Logistics Group, anak usaha Vallourec, perusahaan penyedia solusi pipa seamless tubular kelas dunia…