TNI-Polri Siaga Tingkatkan Patroli Kota Ilaga Papua, KKB Targetkan Bunuh 19 Orang

Oleh : Herry Barus | Kamis, 22 April 2021 - 05:00 WIB

Patroli TNI-Polri di Papua
Patroli TNI-Polri di Papua

INDUSTRY.co.id - Puncak- Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) menargetkan pembunuhan terhadap 19 warga di Ilaga, Kabupaten Puncak Papua. Informasi ini mengemuka saat digelar pertemuan bersama Muspika Kabupaten Puncak dan tokoh masyarakat di Aula Negelar Pemda Puncak, Kp. Kimak, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua, Selasa (20/4/2021).

Dalam acara tersebut, Bupati Puncak Willem Wandik meminta KKB untuk mengkomunikasikan hal tersebut, agar tidak terjadi lagi salah target dan pembunuhan secara membabi buta karena sebelumnya telah terjadi pembunuhan terhadap warga oleh KKB.

 “Kepada KKB supaya 19 orang yang mereka tentukan itu, kasih tahu saya biar saya bisa sampaikan kepada mereka, atau kalau tidak, kalian beritahu mereka supaya jangan membuat hal yang tidak disukai, itu baru saya bilang oke,” kata Bupati.

Bupati juga menganggap tindakan KKB dengan membunuh dan memperkosa warga bukanlah perangai laki-laki dan melanggar adat, dimana Papua merupakan tanah yang menjunjung tinggi adat, cinta damai dan jika ingin berperangpun hanya melibatkan lawan yang sepadan, dalam hal ini jika KKB bersenjata maka lawannya adalah TNI-Polri bukan masyarakat tidak berdaya seperti para guru, anak SMA dan tukang ojek.

“Kalau mau perang, kami siapkan lapangan perang, biar kita masyarakat mundur dan kalian berperang melawan TNI-Polri, itu baru laki-laki. Jangan membuat masyarakat jadi takut atau jadi korban,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolres Puncak Kompol I Nyoman Punia mengatakan, aparat keamanan TNI-Polri sudah melakukan kegiatan patroli dalam kota untuk menciptakan keamanan di dalam Kota Ilaga. “Saya meminta kepada masyarakat agar kita sama-sama menjaga dan menciptakan situasi aman di Kabupaten Puncak,” ucapnya.

Senada dengan hal itu, Dandim Puncak Jaya Letkol Inf Rofi Irwansyah mengatakan, kehadiran TNI-Polri untuk menjaga masyarakat dan menjaga keamanan Kabupaten Puncak. “Oleh sebab itu, jangan karena kehadiran kita membuat masyarakat menjauh dari kita, tetapi jadikan sebagai bagian dari masyarakat agar bisa menciptakan keamanan di dalam Kota Ilaga,” katanya.

“Kita juga sudah melaksanakan pengamanan dalam Kota Ilaga, kita melakukan kegiatan patroli dalam kota ini untuk menciptakan keamanan dan juga memberi keamanan kepada masyarakat, agar kelompok KKB tidak bisa masuk ke dalam Kota Ilaga, untuk membuat keributan,” Dandim Puncak Jaya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Peresmian PLTS atap Bayer Cimanggis, Depok.

Kamis, 14 November 2024 - 23:14 WIB

Bayer Resmikan Instalasi PLTS Atap Terbesar di Industri Farmasi Indonesia

Fasilitas di Cimanggis, sebagai pusat ekspor produk consumer health Bayer ke lebih dari 22 negara, menempatkan Bayer di garda depan upaya transformasi menuju industri hijau di Indonesia.

PT AJINOMOTO INDONESIA Menerima sertifikat & trophy penghargaan dari Evrin Lutfika S.Tp, M.TPn, Direktur IHATEC Marketing Research.

Kamis, 14 November 2024 - 22:56 WIB

Masako dan Saori Raih Penghargaan TOP Halal Award 2024

Dua brand milik PT AJINOMOTO INDONESIA, yakni Masako & SAORI mendapatkan penghargaan TOP Halal Award 2024 yang diselenggarakan oleh Indonesia Halal Training & Education Center (IHATEC) Marketing…

Sekolah Manajemen Koperasi

Kamis, 14 November 2024 - 22:28 WIB

Bangun Ekonomi Makassar, Dompet Dhuafa Bersama IMZ Gelar Talkshow dan Sekolah Manajemen Koperasi

Berlokasi di Hotel Amaris Makassar, sebanyak 34 orang pegiat koperasi, dan perwakilan lembaga filantropi berkumpul dan berdiskusi dalam pembukaan Sekolah Manajemen Koperasi.

Fadel Muhammad, Wakil Ketua MPR RI 2019-2024 (Dok. Wartaekonomi)

Kamis, 14 November 2024 - 21:21 WIB

Pentingnya Komunikasi Efektif dalam Kabinet yang Gemuk

Kritik terhadap gemuknya Kabinet Presiden Prabowo Subianto relatif tidak terdengar setelah para menteri dan wakilnya diumumkan dan dilantik. Berbeda dengan sebelum pengumuman dan pelantikan,…

ASABRI saat uji publik

Kamis, 14 November 2024 - 21:03 WIB

ASABRI Uji Publik Bersama Komisi Informasi Pusat

ASABRI (Persero) menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan keterbukaan informasi publik dengan melaksanakan Uji Publik Keterbukaan Informasi hari ini.