Kembali Berlayar, Klinik Apung Kimia Farma Bikin Ratusan Warga Kepulauan Tenang!

Oleh : Nata Kesuma | Senin, 22 Maret 2021 - 15:30 WIB

Klinik Apung Kimia Farma
Klinik Apung Kimia Farma

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Sebagai salah satu pelaku industri kesehatan di Indonesia, Kimia Farma saat ini sedang memaksimalkan aktivitas perusahaannya ke daerah kepulauan Indonesia melalui program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) yang bekerja sama dengan NGO di Indonesia dalam melaksanakan Program Klinik Apung.

Klinik Apung pertama teraebut sejatinya telah diluncurkan pada tahun 2019, dan telah berhasil menciptakan program Kawasan Sehat di daerah Desa Gili Gede Indah, Nusa Tenggara Barat. 

Saat ini, Klinik Apung sedang berlayar menggunakan kapal keduanya yang bekerja sama dengan Badan Wakaf Al-Quran (BWA) di daerah Kepulauan Seribu, DKI Jakarta.

Klinik Apung Kepulauan Seribu direncanakan akan menjangkau sebanyak delapan pulau di wilayah Kepulauan Seribu melalui 4 Road Trip yang dilaksanakan sebagai assessment awal untuk membentuk program terbaik yang sesuai dengan lingkungan dan sosial di Kepulauan Seribu. 

Delapan pulau yang menjadi tujuan Kimia Farma diantaranya Pulau Lancang, Pulau Untung Jawa, Pulau Tidung, Pulau Pari, Pulau Harapan (Kelapa), Pulau Pelangi, Pulau Panggang, dan Pulau Pramuka.

Setelah melakukan Road Trip pertamanya pada bulan Desember 2020 di Pulau Untung Jawa dan Pulau Lancang, Klinik Apung kembali berlayar untuk melaksanakan Road Trip kedua pada 17-19 Februari 2021 di Pulau Tidung dan Pulau Pari.

Kegiatan yang dilaksanakan dalam Road Trip kedua adalah Pelayanan Kesehatan Gratis, sosialisasi terkait Perilaku Hidup Bersih dan Sehat, sosialisasi pencegahan stunting dan gizi buruk pada ibu hamil dan bayi, serta pemeriksaan rapid test.

Kegiatan tersebut disambut dengan baik oleh warga di setiap pulau tempat Klinik Apung berlayar.

Terhitung ratusan warga penghuni pulau ikut serta dalam Pelayanan Kesehatan Gratis dan Sosialisasi yang diadakan. 

Namun demikian, kegiatan ini tetap menjaga ketat protokol kesehatan yang berlaku dengan menerapkan 3M (Mencuci tangan, Menjaga jarak, dan Menggunakan masker) dalam rangkaian kegiatannya.

Syahrul Hidayat selaku Ketua RW 04 di Pulau Pari menyampaikan bahwa kegiatan Bakti Sosial Klinik Apung ini sangat berguna bagi masyarakat di wilayah Kepulauan.

"Saya berharap bahwa Klinik Apung bisa berlayar dengan rutin di wilayah Kepulauan Seribu ke depannya," ujar Syahrul dikutip redaksi INDUSTRY.co.id pada Senin (22/3/2021).

Selain Syahrul, Lurah Pulau Tidung, Bidan Hapsyah juga menyampaikan dukungannya terkait Program Klinik Apung dalam pelayanan kesehatan gratis yang diadakan pada 18 Februari 2021 lalu.

“Kami sangat mendukung aktifitas ini, karena Insya Allah kegiatan ini memberikan manfaat kepada masyarakat luas, jika memungkinkan kami berharap Klinik Apung bisa lebih sering dilakukan," ungkap Bidan Hapsyah.

Sementara itu, Direktur Umum dan Human Capital Kimia Farma, Dharma Syahputra dalam Peresmian Program Klinik Apung menyatakan bahwa Klinik Apung dirancang sebagai salah satu misi kemanusiaan Kimia Farma dalam menyehatkan masyarakat Indonesia, khususnya di masa pandemi Covid-19. 

"Selain itu, program ini dirancang sebagai implementasi dari dukungan Kimia Farma terhadap Sustainability Development Goals (SDGs) poin 3 terkait upaya peningkatan kesehatan, dan SDGs poin 2 terkait upaya mengurangi angka gizi buruk, juga SDGs poin 6 terkait sanitasi air.” tandasnya.

Adapun Direktur Program BWA, Hazairin Hasan menyatakan bahwa BWA berterima kasih dengan adanya kegiatan Program Klinik Apung ini.

“BWA sebagai salah satu lembaga sosial kemanusiaan di Indonesia berterima kasih pada Kimia Farma karna telah percaya pada BWA dengan mengajak kami bekerjasama dalam melaksanakan Klinik Apung di Kepulauan Seribu ini. Semoga ke depan dapat tercipta kawasan sehat dengan meningkatkanya kesadaran masyarakat akan pola hidup bersih dan sehat, meningkatnya kualitas sanitasi dan peningkatan gizi anak.” tuturnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dash Electric

Kamis, 28 November 2024 - 15:04 WIB

SEEAA Berinvestasi di Dash Electric untuk Mendukung Armada EV Terbesar di Indonesia

Schneider Electricâ„¢, pemimpin transformasi digital dalam pengelolaan energi dan automasi, mengumumkan partisipasi Schneider Electric Energy Access Asia (SEEAA) dalam putaran pendanaan untuk…

Ilustrasi industri manufaktur sektor makanan (ist)

Kamis, 28 November 2024 - 14:45 WIB

IKI November Tembus 52,95, Kemenperin: Kinerja Industri Manufaktur RI Kembali Moncer

Kinerja industri manufaktur Indonesia secara umum masih menunjukkan level ekspansi ditengah ketidakstabilan kondisi global. Hal tersebut ditunjukkan dengan Indeks Kepercayaan Industri (IKI)…

- Indra Gunawan, Direktur Mitra10 (tengah) sedang menjelaskan produk flooring kepada Drs.H.Maidi SH, MM, M.Pd (kiri) dan dan Dr H. Suhardi, M.M (kanan), tokoh masyarakat Madiun (kiri) pada saat peninjauan toko Mitra10 yang baru dibuka (28/11).

Kamis, 28 November 2024 - 13:16 WIB

Ekspansi Ritel Modern CSAP Terus Berlanjut, Mitra10 Hadir di Madiun

Madiun- Mitra10 terus melanjutkan ekspansi agresif memperkuat pasar ritel modern bahan bangunan dan perlengkapan rumah di Madiun, Jawa Timur. Pembukaan toko Mitra10 yang merupakan toko yang…

Sekjen Kemenperin Eko S.A Cahyanto bersama Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh RI untuk Turki Achmad Rizal Purnama saat meresmikan Pavilion Indonesia di ajang Halal Turki Expo 2024

Kamis, 28 November 2024 - 11:45 WIB

Dorong Ekspor Produk Halal, Kemenperin Boyong 12 Pelaku Industri Mejeng di Halal Expo Turki 2024

Industri halal Indonesia terus menunjukkan perkembangan yang signifikan pada periode 2023-2024. Sebagai negara dengan populasi Muslim terbesar di dunia, Indonesia semakin meneguhkan posisinya…

Ilman Fachrian Fadly, Head of Group Product Polytron

Kamis, 28 November 2024 - 10:14 WIB

Percepat Penggunaan Motor Listrik, Polytron dan Gojek Luncurkan Program Khusus Mitra Pengemudi

Melalui program ini, Polytron menyediakan program khusus pembelian motor listrik Polytron FOX-R bagi para mitra pengemudi Gojek untuk mendukung transisi mitra pengemudi dari motor berbahan bakar…