Sri Mulyani Blak-blakan, Sejumlah Investor 'Kelas Kakap' Antri Gelontorkan Uang Triliunan Rupiah di LPI

Oleh : Ridwan | Selasa, 16 Februari 2021 - 18:30 WIB

Menkeu Sri Mulyani (ist)
Menkeu Sri Mulyani (ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan bahwa Lembaga Pengelola Investasi (LPI) telah berhasil menarik banyak peminat, bahkan sebelum lembaga tersebut terbentuk.

"Memang selama proses pembentukan kita sudah dapat berbagai macam expression of interest dari beberapa fund besar di dunia. Namun mungkin untuk hari ini, akan kami disclose. Kami akan selesaikan rumahnya, sambil bicara secara teknis," ujarnya dalam video conference, Selasa (16/2/2021).

Lebih lanjut, Sri Mulyani yang juga Ketua Dewan Pengawas LPI mengatakan,  sudah ada beberapa investor mengirimkan surat langsung kepada dirinya dan juga Menteri BUMN Erick Thohir yang juga Dewas LPI, terkait ketertarikan untuk berinvestasi di lembaga tersebut.

"Jadi sudah ada beberapa fund yang bahkan melakukan expression of interest dengan menulis surat langsung kepada saya dan Erick," kata dia.

Bahkan, lanjutnya, beberapa investor yang tertarik telah terang-terangan menyebut angka indikatif dari nilai investasi yang akan mereka tanamkan ke lembaga yang baru saja terbentuk tersebut.

"Waktu itu, sebelum Dewas selesai mereka sudah menyampaikan keinginannya dan bahkan menyampaikan indicative angka yang mereka ingin masukkan di dalam SWF ini," ucapnya.

"Ini menggambarkan bahwa memang potensinya sangat besar. Dan sekarang kami sedang follow up. Dengan adanya BOD, tentu kami berharap Ridha dan seluruh BOD akan follow up berbagai expression of interest tersebut," tuturnya.

Dia pun menyampaikan LPI telah diberi modal awal sebesar Rp75 triliun. Di mana Rp15 triliun telah disetor pada tahun lalu dan Rp15 triliun lainnya diberikan di tahun ini. Sementara dana lain sebesar Rp45 triliun akan diberikan dalam bentuk saham dari BUMN.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

MediaTek Indonesia Media Gathering.

Kamis, 27 Juni 2024 - 23:24 WIB

Jadi Vendor Cipset Selular Nomor 1 Dunia, MediaTek Fokus Data Cloud

MediaTek melihat teknologi AI dan AI generatif sebagai peluang penting dan transformatif yang akan membentuk masa depan teknologi.

Etihad Airways, maskapai penerbangan nasional UEA meluncurkan layanan reguler antara Abu Dhabi dan Bali.

Kamis, 27 Juni 2024 - 23:12 WIB

Ettihad Airways Luncurkan Layanan Reguler Abu Dhabi-Bali

Penerbangan perdana rute baru Ettihad Airways, dirayakan di Bandara Internasional Zayed sebelum lepas landas pada Selasa malam. Setibanya di Denpasar, pesawat disambut dengan penghormatan meriam…

Indonesia Energy & Engineering Series Kembali Diadakan, Tampilkan Sejarah Panjang Sektor Energi dan Engineering

Kamis, 27 Juni 2024 - 20:50 WIB

Indonesia Energy & Engineering Series Kembali Diadakan, Tampilkan Sejarah Panjang Sektor Energi dan Engineering

Jakarta— Rangkaian pameran Indonesia Energy & Engineering (IEE) Series 2024 akan segera digelar kembali pada bulan Agustus-September 2024. Kegiatan IEE Series telah menjadi pameran B2B untuk…

Raih Penghargaan dari Pemprov Jakarta, Bank DKI Apresiasi Kinerja Kejati DKI Jakarta

Kamis, 27 Juni 2024 - 20:39 WIB

Raih Penghargaan dari Pemprov Jakarta, Bank DKI Apresiasi Kinerja Kejati DKI Jakarta

Jakarta - Konsisten berikan pendampingan hukum, pertimbangan hukum, dan tindakan hukum lainnya bagi Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dan BUMD milik DKI Jakarta, Bank DKI berikan apresiasi…

iQOO Z9

Kamis, 27 Juni 2024 - 20:35 WIB

Diperkuat Baterai 6000mAH, iQOO Z9 Series Siap Dukung Gaya Hidup Digital Anak Muda

Kehadiran iQOO Z9 Series, menjadi jawaban akan kebutuhan tersebut karena dibekali dengan baterai tahan lama dan pengisian daya super cepat sehingga dapat menunjang berbagai aktivitas digital…