Rusun Pondok Pesantren Al Madinah Bima NTB Siap Dihuni

Oleh : Herry Barus | Minggu, 27 September 2020 - 06:30 WIB

Rusun Pondok Pesantren Al Madinah Bima NTB Siap Dihuni
Rusun Pondok Pesantren Al Madinah Bima NTB Siap Dihuni

INDUSTRY.co.id - Bima - Pembangunan rumah susun (Rusun) yang dilaksanakan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tidak hanya menyasar kalangan masyarakat yang sudah berkeluarga saja tapi juga untuk generasi milenial seperti para santri di pondok pesantren. Lokasi pembangunan Rusun pun dilaksanakan secara merata di Indonesia salah satunya di Pondok Pesantren Al Madinah di Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB).

"Kami siap membantu peningkatan kualitas pendidikan bagi generasi muda termasuk para santri yang sedang menuntut ilmu di Pondok Pesantren. Salah satunya dengan menyediakan Rusun sebagai asrama bagi santri yang mondok dengan fasilitas yang memadai," ujar Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR Khalawi Abdul Hamid di Jakarta beberapa waktu lalu.

Khalawi menerangkan, pembangunan Rusun untuk para santri telah dilaksanakan Kementerian PUPR sejak lama. Untuk itu, dirinya juga berharap Rusun yang telah dibangun dapat dikelola, dijaga kebersihannya, dan dimanfaatkan segala fasilitasnya untuk meningkatkan kualitas sumber daya air manusia di lingkungan Ponpes.

Khalawi menerangkan, Kementerian PUPR melalui Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan (BP2P) Wilayah Nusa Tenggara I telah selesai melaksanakan pembangunan Rusun di Pondok Pesantren Al-Madinah yang berada di Desa Kenanga, Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima.

Pembangunan Rusun tersebut merupakan bagian dari program sinergitas antara Kementerian PUPR dengan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) serta Kementerian/Lembaga (K/L) terkait lainnya.

Tampak hadir dalam kegiatan peresmian Rusun tersebut yakni Plt. Direktur Rumah Susun,  Maryoko Hadi, Kepala BNPT Boy Rafli Amar, Asisten Administrasi Umum Lalu Syafi’i, Kepala Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Nusa Tenggara I Rini Dyah Mawarty, PPK Rumah Susun dan Rumah Khusus Heru Sujarwo dan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD). Peresmian Rusun tersebut ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Kepala BNPT didampingi Pengurus Ponpes Al-Madinah yang dilanjutkan dengan penekanan sirine oleh Direktur Rumah Susun sebagai tanda Rusun telah resmi dibangun.

Pada kesempatan tersebut Plt. Direktur Rusun Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian PUPR, Maryoko Hadi mengatakan, Kementerian PUPR sangat bangga dan senang bisa ikut dilibatkan dalam tim sinergitas BNPT dan akan mendukung pembangunan di Provinsi NTB.

 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Wali Kota Cilegon menyapa warga

Senin, 27 Januari 2025 - 11:42 WIB

Tren Kenaikan IPM di Cilegon: Indikator Keberhasilan Pembangunan Kota yang Berkelanjutan

Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS) Cilegon, Kota Cilegon mampu meraih kenaikan signifikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dalam beberapa tahun terakhir. Pada 2024 angkanya tercatat…

 Genjot Hilirisasi, Menteri ESDM: India Mitra Utama dalam Rantai Pasok Global

Senin, 27 Januari 2025 - 10:16 WIB

Jurus Bahlil ‘Rayu’ India Genjot Hilirisasi dan jadi Mitra Utama dalam Rantai Pasok Global

Jakaarta-Pemerintah terus mendorong kebijakan hilirisasi komoditas, khususnya mineral dan batu bara, sebagai strategi utama dalam meningkatkan nilai tambah sumber daya alam Indonesia

BUKA TAHUN BARU BERSAMA WARTAWAN KATOLIK: Jakarta, Sabtu (25/01/2025)

Senin, 27 Januari 2025 - 10:02 WIB

Buka Tahun Baru Bersama Wartawan Katolik:”Semua Berujung Pada Rice Cooker”

Jakarta, “Apa yang saya dapatkan ini sesuai dengan tema Buka Tahun Baru Bersama PWKI. Semua pangan berujung pada rice cooker. Sekalipun namanya rice cooker, ternyata tidak hanya untuk masak…

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Prof. DR. Drs. H.A.M Nurdin Halid menyerahkan buku karyanya berjudul Koperasi Pilar Negara kepada Menteri BUMN Erick Thohir usai Rapat Kerja di Ruang Komisi VI DPR RI, Gedung DPR/MPR, Senayan, Jakarta, Senin (4/11/2024).

Senin, 27 Januari 2025 - 09:46 WIB

Dianugerahi Tokoh Inspiratif Koperasi Oleh KAHMI, Prof. Nurdin Halid: Semoga Menginspirasi Generasi ‘Emas’

Jakarta - Majelis Nasional Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) menganugerahi penghargaan kepada Prof. DR. Drs. H. A. M. Nurdin Halid sebagai Tokoh Inspiratif di Bidang Koperasi. Nurdin…

YBM BRILian membagikan sembako saat Ramadan

Senin, 27 Januari 2025 - 09:11 WIB

YBM BRILiaN Berhasil Salurkan Dana ZIS Sebesar Rp126,7 Miliar di Sepanjang Tahun 2024

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) melalui Yayasan Baitul Maal BRILiaN (YBM BRILiaN) berhasil menyalurkan dana Zakat, Infaq, dan Sedekah (ZIS) sebesar Rp126,7 miliar sepanjang tahun…