Produk Kecantikan MS Glow Raih Marketeers OMNI Brands of the Year 2020

Oleh : Amazon Dalimunthe | Jumat, 11 September 2020 - 20:51 WIB

Founder MS Glow, Shandy Purnamasari menerima plakat penghargaan OMNI Marketeers of The Year 2020.
Founder MS Glow, Shandy Purnamasari menerima plakat penghargaan OMNI Marketeers of The Year 2020.

INDUSTRY.co.id - JAKARTA-- Brand Kosmetika yang belum terlalu lama memasuki pasar produk kecantikan di Indonesia,  MS Glow secara mengejutkan berhasil meraih 'OMNI Brands of The Year 2020'. Ini berkat lebih dari 2 juta produk MS Glow terjual setiap bulan dengan kategori produk mencapai tiga juta SKU. 

Bahkan, portofolio bisnis terus bertambah dari sekedar menjual produk hingga memiliki pabrik sendiri. Optimalisasi strategi omni menjadi kunci bagi agresivitas bisnisnya. Strategi omnichannel memungkinkan MS Glow tumbuh progresif. Dalam waktu singkat, jaring ekspansi mereka tidak hanya menjangkau pasar Indonesia, melainkan juga luar negeri. 

Founder MS Glow Shandy Purnamasari mengatakan kesuksesan MS Glow tak lepas dari kemampuan mereka dalam membaca peluang dan memanfaatkan momentum.“Di awal perjalanan 2013, aku sekadar menjual produk kecantikan dari seorang dokter. Dua tahun berselang, aku berhasil merilis brand MS Glow bermodalkan investasi pribadi yang aku kumpulkan dari hasil berjualan online," terang Shandy usai menerima penghargaan Marketeers OMNI Brands of the Year 2020 di Jakarta, Kamis (10/09/2020).

Shandy menambahkan,  MS Glow terus menggelar komunikasi pemasaran di media sosial. Ketika MS Glow naik daun, momentum ini kemudian dimanfaatkan Shandy untuk menjual produk- produk MS Glow dengan sistem reseller.

Konsumen-konsumen loyal MS Glow ditawarkan untuk menjual kembali produk-produk MS Glow dengan harga khusus. Ternyata, strategi ini berhasil. Jumlah reseller MS Glow hingga hari ini mencapai tiga ribu orang. 

"Kami sadar, kami harus mengintegrasikan online dengan offline karena tidak semua target konsumen dapat mengakses salah satu saluran ini saja. Sebagai contoh, banyak ibu-ibu yang tidak bisa mengakses media sosial sehingga mereka perlu datang ke toko offline. Jadi, memang online dan offline penting untuk diintegrasikan," ungkap Shandy 

Selaku owner ibu dua anak ini tak segan meluncurkan investasi yang tak tanggung- tanggung untuk menggandeng artis-artis papan atas sebagai brand ambassador. Bahkan, tak jarang publik figur tersebut turut menjadi reseller. “Disisi lain kami juga mengandeng kekuatan influencer tingkat mikro, justru influencer tingkat mikro memiliki tingkat engagement yang paling tinggi. Mereka juga lebih militan dalam memasarkan MS Glow. Selain itu kami juga menggandeng para dokter untuk bekerja sama. Melalui berbagai event (online dan offline), dokter-dokter di klinik MS Glow turut serta memberikan edukasi sekaligus membangun brand awarenesss dari MS Glow," paparnya.

Menurut Shandy, sebuah produk harus dapat menawarkan value bagi konsumen. Inovasi produk harus dilakukan untuk menjawab anxiety and desire konsumen berkembang. “Sebuah produk yang berkualitas akan berujung pada word-of-mouth yang mampu membawa konsumen-konsumen baru dan MS Glow selalu memastikan setiap produk yang diluncurkan memiliki diferensiasi dari kompetitor. Selalu ada value lebih yang ditawarkan sehingga selalu ada alasan kenapa konsumen harus memilih produk MS Glow," pungkas Shandy. 

Menurutnya, dengan penghargaan yang diterima membuat mereka makin merasa bertanggungjawab terhadap kualitas produk d juga sistim pemasaran, (AMZ)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Kerjasama antara BII, FMO, dan SUSI Partners

Kamis, 23 Januari 2025 - 10:52 WIB

BII dan FMO Luncurkan Platform Energi Terbarukan 500MW Bersama SUSI Partners

Sebuah platform energi terbarukan berskala utilitas baru, Sustainable Asia Renewable Assets (SARA), telah didirikan secara bersama oleh British International Investment (BII), lembaga keuangan…

Arion Suites Hotel Jakarta sambut Imlek 2025 dengan promo istimewa.

Kamis, 23 Januari 2025 - 10:14 WIB

Arion Suites Hotel Jakarta Sambut Tahun Baru Imlek Dengan Promo Istimewa

Meriahkan momen Tahun Baru Imlek 2025 meningap di Arion Suites Hotel Jakarta dengan harga spesial Rp 599 ribu, sudah sarapan untuk 2 orang dan bingkisan spesial Kue Keranjang.

Pembatik binaan BRI

Kamis, 23 Januari 2025 - 09:20 WIB

Berhasil Salurkan KUR Rp184,98T, Ini Jurus BRI Jaga Kualitas Kreditnya

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BRI) terus mempertegas komitmennya dalam mendorong pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia. Salah satu upaya strategis yang…

Migas Ilustrasi

Kamis, 23 Januari 2025 - 06:47 WIB

Menteri Bahlil Pastikan HGBT Tetap Berlanjut, Meski Tak Lagi 6 Dolar

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral memastikan kelanjutan program Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT), tetapi dengan catatan kenaikan harga mengikuti fluktuasi harga gas bumi dunia.

Fasilitas pengolahan limbah dan sampah menjadi bahan bakar alternatif di area green zone Pabrik Narogong, Jawa Barat.

Kamis, 23 Januari 2025 - 05:52 WIB

Menjadi yang Pertama di Industri Bahan Bangunan Indonesia, Target Dekarbonisasi SIG Tervalidasi SBTi

Jakarta– PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) menjadi perusahaan bahan bangunan pertama di Indonesia yang meraih validasi dari lembaga internasional, Science-Based Target initiatives (SBTi).…