Enggan Jadi Relawan Uji Vaksin Covid-19, Erick Thohir: Bukannya Takut Ya Tapi Pemimpin Belakangan, Kalau Jubir Saya, Dia Mau

Oleh : Nata Kesuma | Sabtu, 08 Agustus 2020 - 07:38 WIB

Menteri BUMN Erick Thohir (foto Antara)
Menteri BUMN Erick Thohir (foto Antara)

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Ketua Pelaksana Harian Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional yang juga Menteri BUMN, Erick Thohir mengemukakan uji klinis tahap 3 vaksin covid-19 asal china akan dilakukan pada September mendatang di Jawa Barat dengan melibatkan 1.620 relawan.

Menurutnya uji klinis tahap 1 dan 2 sebelumnya sudah dilakukan lebih dahulu di China. Erick juga memastikan vaksin ini aman dan halal, untuk itu Ia meminta masyarakat tidak perlu meributkannya.

"Jadi jangan lihat vaksin ini kewarganegaraannya (impor), yang penting harus bisa memastikan aman untuk diimunisasi dan yang pasti sudah halal. Kenapa? Karena Biofarma sudah produksi vaksin halal, jadi ini jangan ditabrak-tabrakin kalau dari China, enggak halal," kata Erick seperti dilansir dari video confrence di Kumparan, Jumat (7/8).

Dikatakannya lebih lanjut, pemerintah telah menargetkan imunisasi vaksin Covid-19 tersebut akan dilaksanakan pada bulan Januari-Februari mendatang.

Ditahap awal pemerintah akan memproduksi 40 juta dosis dan akan disuntikkan sebanyak dua kali pada masing-masing orang.

"Bila ada 190 juta penduduk yang akan diimunisasi, berarti pemerintah membutuhkan 380 juta dosis vaksin," ungkapnya.

Dalam kesempatan diskusi virtual dengan Kumparan tersebut, Erik juga sempat berkelakar bahwa hingga akhir Agustus Bio Farma tengah mencari 1.620 relawan yang bersedia disuntik dengan vaksin Sinovac ini.

Erick mengatakan, Juru Bicara Kementerian BUMN, Arya Sinulingga, bersedia menjadi relawan tersebut.

"Jubir saya, dia mau," ujar Erick tersenyum.

Namun saat ditanya apakah dirinya bersedia disuntik, Erick Thohir menyatakan enggan menjadi relawan uji coba klinis vaksin Covid-19 asal China tersebut.

"Bukannya takut ya, tapi lebih baik rakyat dulu. Kami sebagai pemimpin belakangan," pungkasnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Peluncuran Delium Velocita DTX

Jumat, 28 Juni 2024 - 10:46 WIB

IKD Hadirkan Inovasi Baru Ban Mobil High Performance untuk Teknik Menyetir Ekstrem

Produsen Ban, PT. Industri Karet Deli (IKD), meluncurkan sebuah produk ban terbaru, Delium Velocita DTX, ban mobil high performance yang dirancang khusus untuk para pengendara yang menginginkan…

Toko Skechers

Jumat, 28 Juni 2024 - 10:08 WIB

Skechers Buka Toko di Senayan City Mall Dengan Tampilan Baru dan Lebih Luas

Skechers memperluas dan mengubah tampilan tokonya di Senayan City Mall, Jakarta, menjadi yang terbesar di Indonesia. Berbagai gaya dan inovasi terbaru dari brand global yang terkenal bisa ditemukan…

Bandara-bandara InJourney Airports Mulai Layani Kepulangan Jemaah Haji ke Tanah Air

Jumat, 28 Juni 2024 - 09:42 WIB

Bandara-bandara InJourney Airports Mulai Layani Kepulangan Jemaah Haji ke Tanah Air

Jakarta– PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) melalui 13 bandara yang dikelola mulai melayani kepulangan para jemaah haji pada Angkutan Haji 2024. Menurut jadwal, periode penerbangan…

Menteri Trenggono: KKP Dukung PT Perikanan Indonesia Sebagai Mitra dalam Implementasi Kebijakan Pemerintah

Jumat, 28 Juni 2024 - 09:22 WIB

Menteri Trenggono: KKP Dukung PT Perikanan Indonesia Sebagai Mitra dalam Implementasi Kebijakan Pemerintah

Jakarta—PT Perikanan Indonesia, member of ID FOOD, berkomitmen akan menjadi mitra pemerintah, khususnya Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) RI untuk berjalan beriringan mewujudkan kemajuan…

Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia Tbk Sunarso

Jumat, 28 Juni 2024 - 05:54 WIB

Direktur Utama BRI Sunarso Dinobatkan Sebagai The Best CEO, BRI Borong 11 Penghargaan Internasional Dari Finance Asia

PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk terus menunjukkan kiprah di industri keuangan global. Yang terbaru, berkat kinerja positif di sepanjang tahun lalu membuat BRI mendapatkan 11 penghargaan…