Sungguh Terlalu, DPR 'Endus' Permainan Nakal RS Sengaja Buat Pasien Negatif jadi Positif Covid-19 Demi Insentif
Oleh : Ridwan | Rabu, 15 Juli 2020 - 16:50 WIB

Pasien Suspect Virus Corona (Liputan6.com)
INDUSTRY.co.id - Jakarta - Badan Anggaran (Banggar) DPR RI hari ini menggelar rapat kerja dengan pemerintah untuk membahas laporan APBN semester I 2020, termasuk dengan Menkes Terawan Agus Putranto.
Dalam rapat tersebut, Ketua Banggar DPR RI Said Abdullah mengadu kepada Terawan tentang adanya rumah sakit 'nakal' di sejumlah daerah.
Menurutnya, rumah sakit tersebut sengaja membuat pasien dinyatakan positif COVID-19 demi mendapatkan anggaran corona.
"Ada kenakalan juga di rumah sakit, tidak COVID tapi dinyatakan COVID. Keluarga enggak terima, dua minggu mau masuk pengadilan, akhirnya rumah sakit nyerah, oh iya bukan COVID," kata Said dalam rapat kerja dengan pemerintah, Rabu (15/7/2020).
Lebih lanjut, ia menjelaskan, setelah diselidiki ternyata rumah sakit tersebut sengaja menyatakan pasien itu positif corona demi mendapatkan insentif rumah sakit.
"Telisik punya telisik, kalau dinyatakan mati COVID lebih besar. Ada yang sebut kalau orang kena COVID masuk rumah sakit sampai meninggal anggaran Rp 90 juta atau Rp 45 juta. Memang ini ujian betul, di Pasuruan, Jambi, Ciamis ini kan viral di mana-mana," jelasnya.
Said pun meminta agar Terawan turun ke lapangan untuk melihat langsung permasalahan yang terjadi. Bahkan dia juga meminta agar memberikan sanksi bagi rumah sakit yang melakukan tindakan tersebut.
Baca Juga
Athalia Theda Tanujaya, Profesional Informasi Medis di 69 Negara,…
Waspada Penyakit Menular Selama Lebaran! Ini Checklist Kesehatan…
Opella Healthcare Raih Sertifikasi B Corp, Perkuat Komitmen Keberlanjutan…
70% Kasus Kanker Payudara Terdeteksi pada Stadium Lanjut
Fakultas Kedokteran President University Gelar Seminar K3 Bahas Isu…
Industri Hari Ini

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:47 WIB
Perpusnas dan Kemdiktisaintek Bersinergi, Mahasiswa Lebih Mudah Akses Jurnal Ilmiah
Melalui sinergi ini, Perpusnas akan menyediakan akses jurnal elektronik terintegrasi untuk mendukung penelitian akademik di perguruan tinggi dan pengembangan sistem database alat penelitian.

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:33 WIB
SEEAA Perkuat Investasi Energi Terbarukan Lewat Partisipasi Pendanaan Seri A untuk Agros
Schneider Electric Energy Access Asia (SEEAA) mengumumkan partisipasinya dalam pendanaan Seri A untuk Agros. Investasi ini akan membantu Agros meningkatkan solusi irigasi bertenaga surya,…

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:21 WIB
Hana Bank Perluas Pilihan Investasi Reksa Dana Bersama PT BNP Paribas AM
Jakarta– PT Bank KEB Hana Indonesia (Hana Bank) memperluas portofolio investasi untuk nasabah dengan menggandeng perusahaan manajer investasi, PT BNP Paribas Asset Management (PT BNP Paribas…
Kamis, 13 Maret 2025 - 11:20 WIB
bTaskee Hadirkan Inovasi 'Ketupat' untuk Permudah Kebersihan Rumah di Bulan Ramadhan
bTaskee meluncurkan ‘Ketupat’, Kejutan bPoint Hemat, campaign yang memberikan pengguna nilai tambah sekaligus menjawab kebutuhan kebersihan rumah tangga selama Ramadan.

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:19 WIB
Saratoga Investama Sedaya (SRTG) Bukukan Kinerja Ciamik di 2024
PT Saratoga Investama Sedaya Tbk. (kode saham: SRTG) sepanjang tahun 2024 telah membukukan kinerja yang solid dengan pertumbuhan Nilai Aset Bersih (Net Asset Value – NAV) sebesar 10,5%, meningkat…
Komentar Berita