Ini Beragam Jenis Pipa HDPE Lengkap dengan Penggunaanya

Oleh : Hariyanto | Selasa, 07 Juli 2020 - 13:08 WIB

Pipa HDPE
Pipa HDPE

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Beragam jenis pipa banyak ditawarkan di pasaran. Namun salah satu yang cukup difavoritkan dan banyak dipilih keluarga atau rumah tangga adalah jenis pipa HDPE. HDPE sendiri merupakan singkatan dari High Density Polyethylene.

Banyak sekali keunggulan yang ditawarkannya, mulai dari bobotnya yang ringan, memenuhi standar food grade dan ramah lingkungan, sampai dengan penggunaanya yang begitu awet mencapai 50 tahun.

Ada beberapa jenis pipa HDPE yang ditawarkan di pasaran. Mungkin ada beberapa yang sudah familiar, ada pula yang belum. Ada apa saja jenisnya? Mari simak ulasan lebih lengkapnya berikut ini.

Jenis Pipa HDPE Berdasarkan Bentuk yang Ditawarkan

Ada empat jenis pipa HDPE jika berdasarkan bentuknya, yakni batang, corrugated, spiral dan roll. Tentu saja, bentuk yang berbeda akan memudahkan dalam proses pemasangan atau juga pengangkutan yang disesuaikan dengan kebutuhan dan pastinya harga pipa HDPE akan berbeda mengikuti bentuk dan kegunaannya. Mari kita bahas satu per satu untuk lebih mendalaminya.

• Pipa HDPE Batang

Bentuk yang paling umum dan familiar adalah batang. Jenis ini banyak dimanfaatkan untuk berbagai kegunaan. Panjangnya sendiri mencapai 6 meter setiap batangnya. Namun ada juga yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan, panjangnya sendiri bisa mencapai 12 meter. Untuk proses penyambungannya menggunakan welding machine, menerapkan metode butt fusion. Jenis ini banyak digunakan untuk pipa air dan gas.

• Pipa HDPE Corrugated

Selanjutnya ada pipa HDPE corrugated yang memiliki bentuk bergelang-gelang. Bukan tanpa alasan, desain tersebut untuk membuat pipa lebih kuat dalam menahan pergeseran atau getaran tanah. Kebanyakan jenis pipa satu ini dimanfaatkan untuk bawah tanah seperti halnya kabel optik, pelindung listrik kabel, drainase, sehingga memerlukan bahan yang ringan, kuat, dan tahan kerusakan.

• Pipa HDPE Spiral

Jika dilihat sekilas, bentuk pipa spiral in akan menyerupai corrugated, namun cukup berbeda. Dinding luarnya berbentuk spiral dengan bahan polypropylene yang membuat ketahanannya sangat kuat. Ukurannya tersedia dalam bentuk 300-400 mm. Jenis ini banyak digunakan untuk pembuangan, pipa area rawan gempa, dan lain-lain.

• Pipa HDPE Roll

Disebut juga dengan pipa coil, jenis ini sangat mudah dalam hal instalasi atau pemasangan. Tidak hanya itu saja, bentuknya yang roll juga memudahkan dalam proses pengakutan, jadi meski dengan kendaraan kecil saja sudah bisa. Diameternya tersedia 1.2 inch sampai 4 inch. Panjangnya 50 meter-100 meter. Salah satu fungsinya untuk menyalurkan air bersih ke rumah-rumah.
Jenis Pipa HDPE Berdasarkan Kebutuhan Tekanan

Selain berdasarkan bentuknya, pipa HDPE juga dibagi ke dalam beberapa jenis jika didasarkan pada kebutuhan tekanan atau pressure nominal (PN). Beda tekanan, berbeda pula fungsinya. Berikut ini rinciannya;

• Pipa HDPE PN-6,3

Mulai dari tekanan yang terendah ada pipa HDPE PN-6,3, ukurannya tersedia 3-24 inch. Bentuknya tipis, karena itulah tidak tersedia dalam bentuk roll. Biasanya pipa jenis ini akan digunakan untuk saluran air bersih di rumah tangga, pertambangan serta kebutuhan perkebunan. Tidak cocok untuk keperluan yang besar.

• Pipa PE-100 PN-8

Jika membutuhkan pipa HDPE dengan tekanan yang agak besar, jenis ini bisa dipilih. Ini merupakan pipa tertipis kedua setelah PN 6,3. Ukurannya ditawarkan dalam ukuran 2,5-24 inch. Cocok sebagai saluran air bertekanan rendah, hanya 8kg/cm2 atau 8 bar.

• Pipa HDPE PN-10

Jenis pipa satu ini termasuk yang paling banyak digunakan di antara lainnya. Bisa menampung tekanan sekitar 10kg/cm2. Diameternya 1.5-24 inch. Jenis ini paling banyak ditawarkan di pasar, karena itulah bisa dibilang stoknya melimpah. Cocok untuk semua jenis instalasi air serta penyambungan dengan pipa lainnya.

• Pipa PE-100 PN-12,5

Bisa menampung tekanan lebih dari 10kg/cm2, pipa jenis ini biasanya dimanfaatkan untuk saluran air yang berada di perkotaan dan daerah yang memiliki kontur tanah sulit. Bisa juga untuk saluran air di pertambangan. Tingkat kekuatannya adalah 12,5kg/cm2 atau 12 bar. Sementara untuk bentuknya, tersedia batang atau roll dengan ukuran tertentu.

• Pipa HDPE PN-16

Pipa HDPE dengan tekanan yang paling besar mencapai 16kg/cm2 atau 16 bar. Diameter yang ditawarkan 0,2-24 inch. Tersedia dalam bentuk roll dan juga batang. Jenis pipa ini banyak dimanfaatkan untuk saluran air dingin atau panas bertekanan tinggi.

Selain memiliki banyak keunggulan, pipa HDPE juga menawarkan berbagai jenisnya yang sesuai dengan fungsi masing-masing. Jadi jika berniat untuk membeli pipa, ada baiknya untuk memahaminya terlebih dahulu supaya tidak salah.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah (tengah), Direktur Human Capital Management Telkom Afriwandi (kiri), serta Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko Telkom Heri Supriadi (kanan) saat penanaman mangrove di Pantai Istambul Glagah Wangi, Tambak Bulusan, Demak

Sabtu, 16 November 2024 - 22:56 WIB

Aksi Restorasi Bumi, Cara Telkom Wujudkan Pilar Environmental ESG

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) terus menunjukkan komitmennya dalam mengimplementasikan praktik Keberlanjutan atau ESG (Environmental, Social, dan Governance) di seluruh aspek dan…

(Foto: Ilustrasi) Mandiri Utama Finance GAIKINDO Jakarta Auto Week (MUF GJAW) 2024.

Sabtu, 16 November 2024 - 22:47 WIB

MUF GJAW 2024 Jadi Ajang Kehadiran Merek Baru dan Kembalinya Brand Ternama

Mandiri Utama Finance GAIKINDO Jakarta Auto Week (MUF GJAW) 2024 siap menyambut para pecinta otomotif mulai 22 November hingga 1 Desember 2024. Dengan lebih dari 80 merek yang berpartisipasi,…

Memperingati hari ulang tahun ke-20, Bank Sumut Syariah meluncurkan program inovatif Cash Waqf Linked Deposit (CWLD) yang dikembangkan bersama Dompet Dhuafa Waspada.

Sabtu, 16 November 2024 - 22:27 WIB

Optimalkan Potensi Wakaf, DDW Bersama Bank Sumut Syariah Luncurkan Program CWLD Bagi Santri Tahfidz

Dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke-20, Bank Sumut Syariah meluncurkan program inovatif Cash Waqf Linked Deposit (CWLD) yang dikembangkan bersama Dompet Dhuafa Waspada, Sabtu (16/11).

Internasional Vegan Festival

Sabtu, 16 November 2024 - 20:49 WIB

Gaya Hidup Sehat Kuliner Tanpa Hewani Diminati

Pelaksanaan "The 12th WVO Conference and International Vegan Festival 2024" yang akan berlangsung pada 12 hingga 17 November 2024 di Mall Taman Anggrek, Jakarta

Sekolah Literasi Berdaya Dompet Dhuafa Yogyakarta

Sabtu, 16 November 2024 - 17:48 WIB

Optimalisasi Literasi Sekolah, Dompet Dhuafa Yogyakarta Gulirkan Sekolah Literat Berdaya

Rendahnya tingkat literasi di Indonesia, Dompet Dhuafa Yogyakarta gulirkan program Sekolah Literat Berdaya (SERAYA) untuk tingkat Sekolah Dasar dan telah dilaunchingkan di sekolah SDN Pundong…