DPR Dijadwalkan Uji Kelayakan Calon Anggota KPU-Bawslu

Oleh : Herry Barus | Kamis, 30 Maret 2017 - 04:10 WIB

Ruang Rapat Paripurna DPR
Ruang Rapat Paripurna DPR

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Komisi II DPR RI akan melakukan uji kelayakan dan kepatutan terhadap anggota Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilu (KPU dan Bawaslu) periode 2017-2022 pada 3-5 April mendatang.

"Uji kelayakan dan kepatutan terhadap anggota KPU dan Bawaslu ini akan dilakukan Komisi II berdasarkan amanah UU Pemilu yang berlaku saat ini," kata Ketua Komisi II DPR RI, Zainuddin Amali, di Gedung MPR/DPR/DPD RI, Jakarta, Rabu (29/3/2017)

Menurut Zainuddin, berdasarkan amanah UU Pemilu, anggota KPU sebanyak tujuh serta dan anggota Bawaslu sebanyak lima orang, dan Presiden telah mengirimkan daftar nama calon 14 anggota KPU dan 10 calon Bawalu ke DPR RI.

Komisi II DPR RI, kata dia, akan memilih separuh atau 10 persen dari daftar nama calon anggota KPU dan Bawaslu yang teloah dikirim Presiden ke DPR RI.

"Calon anggota KPU dari 14 nama akan dipilih menjadi tujuh nama, sedangkan calon anggota Bawaslu dari 10 nama akan dipilih menjadi lima nama," katanya.

Menurut Zainuddin seperti dilansir Antara,  sebelum Komisi II melakukan uji kelayakan dan kepatutan terhadap calon anggota KPU dan Bawaslu, akan mengundang panitia seleksi yang merekrut dan menseleksi bakal calon aggota KPU dan Bawaslu, menjadi 14 nama dan 10 nama, Komisi II DPR RI, kata dia, akan mendalami proses seleksi bakal calon anggota KPU dan Bawaslu, termasuk latar belakangnya, pada rapat dengar pendapat (RDP) yang dijadwalkan pada Kamis (30/3).

Politisi Partai Golkar ini menambahkan, setelah mendapat penjelasan dari Panitia Seleksi Calon Anggota KPU dan Bawaslu, baru kemudian Komisi II melakukan uji kelayakan dan kepatutan, pada Senin hingga Rabu (3-5/3).

Setelah terpilih, tujuh nama anggota KPU serta lima nama anggota Bawaslu, maka dapat segera ditetapkan menjadi anggpta KPU dan Bawaslu periode 2017-2022 menggantikan anggota KPU dan Bawaslu periode 2012-2017 yang akan berakhir masa tugasnya pada 12 April 2017.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono bertemu Menteri Pertahanan, Sjafrie Sjamsoeddin

Jumat, 29 November 2024 - 09:40 WIB

KKP dan Kemhan Siap Berkolaborasi untuk Kembangkan Pulau Morotai

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) dan Kementerian Pertahanan (Kemenhan) siap berkolaborasi membangun Pulau Morotai di Provinsi Maluku Utara sebagai kawasan pertahanan sekaligus perikanan…

Literasi Keuangan pada generasi penerus bangsa.(Ist)

Jumat, 29 November 2024 - 09:00 WIB

Literasi Keuangan Bagi Generasi Muda untuk Masa Tua Sejahtera

Menabung adalah kebiasaan yang perlu dimiliki sejak dini. Menabung memberikan keamanan finansial sekaligus mengajarkan kedisiplinan keuangan.

HK Peduli melalui program TJSL salurkan bantuan senilai 1,4 Milliar menyasar lingkup sosial dan pendidikan di beberapa daerah di provinsi Jawa dan Sumatera.

Jumat, 29 November 2024 - 08:59 WIB

Melalui Program TJSL, HK PEDULI Salurkan Bantuan Senilai 1,4 Milliar Sasar Lingkup Sosial dan Pendidikan

Menjelang akhir tahun 2024, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) HK Peduli telah merealisasikan sejumlah program yang menyasar…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita saat mengunjungi Indonesia Weda Bay Industrial Park (IWIP)

Jumat, 29 November 2024 - 08:21 WIB

Kunjungi Indonesia Weda Bay Industrial Park, Menperin Agus Pastikan Investasi USD 8 Miliar di Tahun 2025 Terus Berjalan

Kementerian Perindustrian terus berfokus menjalankan kebijakan hilirisasi industri, termasuk hilirisasi berbasis tambang. Hal ini sesuai dengan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dan Wakil…

Mr DIY catatkan rekor MURI dengan mengadakan kegiatan pelatihan digitalisasi UMKM yang diikuti sebanyak 1.106 Pelaku UMKM dari 38 Provinsi,

Jumat, 29 November 2024 - 07:43 WIB

Gelar Pelatihan Digitalisasi UMKM secara Hybrid dan Diikuti Sebanyak 1.106 Pelaku UMKM dari 38 Provinsi, MR. D.I.Y. Catatkan Rekor MURI

MR. D.I.Y. sebagai pemimpin ritel peralatan rumah tangga terbesar dengan pertumbuhan tercepat berhasil mencatatkan diri dalam Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) pada kategori “Pelatihan Digitalisasi…