Panglima TNI Berharap Dukungan Logistik Operasi TNI Lebih Optimal

Oleh : Herry Barus | Kamis, 13 Februari 2020 - 05:00 WIB

Kogasgabpad Sosialiasasi Penanganan Virus Corona di Natuna
Kogasgabpad Sosialiasasi Penanganan Virus Corona di Natuna

INDUSTRY.co.id - Jakarta-  Panglima TNI Marsekal TNI Dr. (H.C.) Hadi Tjahjanto, S.I.P. diwakili Irjen TNI Letjen TNI M. Herindra, M.A., M.Sc membuka secara resmi Rapat Koordinasi Logistik Tentara Nasional Indonesia Tahun Anggaran 2020 (Rakorlog TNI TA. 2020) di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (12/2/2020).

Panglima TNI dalam amanatnya yang dibacakan Letjen TNI Herindra mengharapkan Rakorlog ini dapat memberikan kontribusi untuk memecahkan berbagai permasalahan dalam dukungan logistic bagi operasi TNI di masa yang akan datang, baik Operasi Militer untuk Perang (OMP) maupun Operasi Militer Selain Perang (OMSP), dapat terlaksana secara lebih optimal.

Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menilai, tema “Komunitas Logistik Siap Mendukung Terwujudnya TNI Yang Kuat, Unggul, Maju dan Mandiri Guna Keberhasilan Pelaksanaan Tugas Pokok” sangat tepat untuk menyikapi situasi dan kondisi yang dihadapi pada tahun 2020.

Panglima TNI menekankan, Pertama, rencanakan kebutuhan logistik dalam rangka mewujudkan postur TNI yang kokoh serta berdaya gentar tinggi dan laksanakan proses pengadaan barang dan jasa secara transparan, akuntabel dan tertib administrasi, dengan tetap mengacu kepada kebutuhan pengguna dan kebutuhan operasi. Kedua, penuhi kebutuhan logistik untuk mendukung satuan-satuan operasional.

 

Ketiga, optimalkan pemenuhan bekal Alat Peralatan Khusus (Alpalsus) dan Alutsista Koopsus TNI, dukung penyiapan Alat Peralatan (Alpal) pemeliharaan Satuan TNI Terintegrasi di Natuna, lakukan rematerialisasi satuan Kopassus, serta lanjutkan modernisasi alutsista dan penuhi dukungan pemeliharaan material TNI.

Keempat, penuhi alat peralatan, sarpras pengamanan perbatasan, pulau-pulau terluar dan daerah rawan, penuhi prioritas tiga Makogabwilhan, Satuan TNI Terintegrasi Selaru/Yamdena (Saumlaki), Morotai serta Biak dan lanjutkan penataan administrasi tanah TNI.

Kelima, optimalkan pemenuhan bekal kesehatan operasi, tingkatkan pelayanan kesehatan rumah sakit TNI, serta lanjutkan pembangunan fasilitas dan alat kesehatan. Keenam, optimalkan kegiatan pergeseran bekal/materiil sampai dengan satuan pelaksana secara cepat dan tepat.

Ketujuh, optimalkan kegiatan rekonsiliasi internal satker dalam penatausahaan dan pengelolaan BMN. Kedelapan, rencanakan pembangunan sistem jaringan informasi logistik TNI berbasis teknologi Network, serta susun dan sosialisasikan piranti lunak bidang logistik.

Rakorlog TNI TA. 2020 yang berlangsung selama satu hari, diikuti oleh 197 peserta dari Kemhan RI, Mabes TNI, TNI AD, TNI AL dan TNI AU.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

dok. PT Buyung Poetra Sembada Tbk

Senin, 03 Maret 2025 - 16:03 WIB

Begini Strategi HOKI Tangkap Peluang di Bisnis FMCG

PT Buyung Poetra Sembada, Tbk., (HOKI) produsen beras merek ‘Topi Koki’ yang tercatat di Bursa Efek Indonesia, terus memperkuat strateginya untuk mengoptimalkan potensi bisnis Fast Moving…

Ilustrasi Industri Manufaktur (Foto: Ridwan/Industry.co.id)

Senin, 03 Maret 2025 - 15:52 WIB

Lampaui AS, Jerman Hingga Jepang, PMI Manufaktur Indonesia Cetak Rekor Tertinggi 11 Bulan

Industri manufaktur Indonesia semakin menunjukkan geliat yang cemerlang dalam menapaki tahun 2025, khususnya pada awal triwulan. Hal ini ditandai dari capaian Purchasing Manager’s Index (PMI)…

Mohammad Shihab, Dosen Program Studi Ilmu Komunikasi President University

Senin, 03 Maret 2025 - 15:34 WIB

Kinerja Organisasi adalah Pangkal Reputasi

Baru-baru ini, Pertamina sebagai perusahaan migas kebanggaan negara harus tercoreng reputasinya karena pejabatnya diduga melakukan korupsi. Sederhananya, para koruptor tersebut membeli bahan…

Booth Polytron

Senin, 03 Maret 2025 - 15:30 WIB

Polytron Raih Dua Penghargaan Sekaligus di Ajang IIMS 2025

Polytron kembali menunjukkan konsistensinya di industri kendaraan listrik nasional dengan meraih dua penghargaan bergengsi sekaligus dalam ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025.…

Vidjongtius - Presiden Komisaris Kalbe mengapresiasi digelarnya i3L Triple Helix Gathering 2025

Senin, 03 Maret 2025 - 14:26 WIB

i3L Triple Helix Gathering 2025 Perkuat Kolaborasi untuk Inovasi Kesehatan di Indonesia

i3L Triple Helix Gathering 2025 digelar untuk mempertemukan akademisi, industri dan pemerintah dalam memperkuat sinergi demi kemajuan life sciences di Indonesia.