Grand Launching Dealer BRP Semarang

Oleh : Wiyanto | Kamis, 03 Oktober 2019 - 07:45 WIB

Dealer BRP Semarang
Dealer BRP Semarang

INDUSTRY.co.id - Semarang - BRP Indonesia sebagai distributor nasional produk adventure (Seadoo, Canam, dan Evinrude) melebarkan sayapnya ke Semarang, Jawa Tengah dengan membuka dealer BRP Semarang.BRP Semarang hadir sebagai wadah untuk menyalurkan jiwa petualang warga Jawa Tengah dan sekitarnya sekaligus untuk mendukung program pariwisata daerah khususnya wisata adventure.

Dalam acara pembukaan dealer, produk yang dipamerkan tidak hanya seadoo water adventure namun ada produk ungggulan lainnya sebagai line-up terbaru yaitu Maverick X3 dan Maverick Trail yang didedikasikan bagi pecinta offroad adventure

Dealer BRP Semarang, dibuka Minggu (29/9/2019) lalu memberikan layanan terpadu yaitu layanan penjualan, penyediaan suku cadang, dan purna jual. Hadirnya dealer Semarang menjadi pembuktian keseriusan komitmen BRP Indonesia dalam mengembangkan industri motorized recreational vehicle di Indonesia.

Acara grand launching, ditandai dengan pengguntingan pita dan ramah tamah di showroom yang terletak di  Jl. Puri Anjasmara Blok EE1 / 10. Dalam acara ini, turut dihadiri oleh pejabat pemerintah daerah dari dinas Pariwisata Semarang, Komandan Pangkalan TNI AL, Polrestabes, Dandim, Pengurus Perbakin, Jajaran SKPD, dan berbagai komunitas motor serta dimeriahkan oleh pengiat jetski sekaligus Puteri Indonesia 2015 Anindiya Kusuma Puteri yang menjadi brand ambassador untuk BRP Indonesia.

Setelah melakukan peresmian showroom, segenap tamu undangan dan masyarakat bertolak ke Marina Convention Center untuk acara riding experience, acara ini mendapatkan sambutan yang positif dari para tamu undangan karena dapat merasakan sensasi mengendari jetski di laut dan Canam di playground.

“Kami ingin menjadi bagian dari kemajuan pariwisata Jawa Tengah. Karena kami percaya Jawa Tengah adalah propinsi yang memiliki potensi pariwisata yang besar untuk dikembangkan. Kami tidak akan berhenti sampai disini, setelah ini rencana terdekat kami adalah melakukan safari jetski untuk memberikan pengalaman terbaik dan berkesan untuk konsumen BRP Semarang” ujar Sukamto Margono, CEO BRP Semarang, dalam keterangan persnya yang dikutip Kamis (3/10/2019)

Arie Atmadi (District Sales Manager) mewakili BRP Australia, menyambut gembira dengan dibukanya BRP Semarang. Arie mengatakan,”Besar harapan kami dari pihak principal terhadap BRP Semarang, semoga dengan hadirnya BRP Semarang, dapat memberi dampak positif terhadap kemajuan industri pariwisata air dan darat di Indonesia yang dimulai dari Jawa Tengah, meneruskan pendahulunya yaitu BRP Jakarta yang terletak di Marina Ancol – Jakarta”. Hal senada juga disampaikan oleh Enderi Andreanto (CEO BRP Indonesia) bahwa komitmen BRP memberikan layanan terpadu dan berkualitas dalam penjualan, penyediaan suku cadang, dan layanan purna jual bagi para konsumen termasuk juga layanan digital melalui ecommerce dan platform marketplace di Indonesia.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Sejumlah karyawan PT Sompo Insurance Indonesia (“Sompo Insurance”) memeriahkan suasana kegiatan 50 Second Challenges

Minggu, 27 April 2025 - 19:33 WIB

Sompo Insurance Gaungkan 50 Second Challenges di CFD Jakarta

PT Sompo Insurance Indonesia ("Sompo Insurance") menyelenggarakan “50 Second Challenges” sebagai bagian dari rangkaian kegiatan menuju perayaan ulang tahun ke-50 perusahaan yang jatuh pada…

"Perempuan Berkarya: Lintas Generasi dan Budaya" sukses digelar di Warung Turki Shisha Lounge, Jakarta.

Minggu, 27 April 2025 - 17:12 WIB

Perempuan Berkarya, Kolaborasi Lintas Generasi dan Budaya Rayakan Semangat Kartini

Perempuan Berkarya: Lintas Generasi dan Budaya menghadirkan kolaborasi inspiratif untuk merayakan semangat Hari Kartini 2025 di Jakarta. Fashion show kebaya modern, ilustrasi budaya, dan aksi…

UMKM Herbal binaan BRI

Minggu, 27 April 2025 - 11:37 WIB

BRI Dorong UMKM Minuman Herbal Kian Percaya Diri Garap Pasar Luar Negeri

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus mempertegas komitmennya dalam mendorong pengusaha Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk go international. Salah satu UMKM binaan…

Metland Blanjaproperti 2025

Minggu, 27 April 2025 - 11:13 WIB

Metland Blanjaproperti 2025 Kembali Hadir, Tawarkan Segudang Kemudahan dan Promo Menarik

PT Metropolitan Land Tbk (Metland) kembali menghadirkan Metland Blanjaproperti 2025 “Just Click! Unlock Your Home!”, sebuah pameran yang menawarkan kemudahan bagi masyarakat dalam menemukan…

Cotton Council International (CCI) menyelenggarakan Forum Keberlanjutan COTTON USAT 2025

Minggu, 27 April 2025 - 09:07 WIB

Forum Keberlanjutan COTTON USATM 2025 Satukan Pemimpin Tekstil Global Demi Sirkularitas

Melalui kehadiran para pemimpin industri, pabrik, merek, kantor pengadaan, hingga pakar keberlanjutan, Forum Keberlanjutan COTTON USATM 2025 memperkokoh dirinya sebagai ajang utama untuk mempercepat…