Permata Bank Syariah Rambah Digital

Oleh : Wiyanto | Rabu, 11 September 2019 - 19:00 WIB

Bank Permata Syariah (Foto Ist)
Bank Permata Syariah (Foto Ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta -PermataBank meluncurkan untuk pertama kalinya layanan perbankan syariah pada platform digital yang melengkapi PermataMobile X menjadi The First Sharia Mobile Banking Super App. Produk terbaru dari PermataBank dengan inovasi dan fitur lengkap untuk menjawab segala kebutuhan masyarakat modern #IndonesiaTanpaStres demi menjalani aktivitas perbankan yang sesuai dengan #PilihanHati.

“Shariah Mobile Banking Super ftpp dalam PermataMobile X kami hadirkan untuk memfasilitasi gaya hidup modern masyarakat urban dalam melakukan aktivitas perbankan yang berbasis syariah. Kami melihat adanya kebutuhan yang tinggi dari pengguna d3" peminat layanan perbankan syariah terhadap sebuah super app yang canggih dan modern. Maka dari itu, kami hadirkan inovasi berbasis syariah yang memiliki fitur lengkap dan teknologi canggih serta kekinian yang dapat mendukung gaya hidup masyarakat Indonesia yang modern namun mudah untuk diakses dan digunakan. Pastinya apa yang ada di dalam PermataMobi/e X untuk Sharia Banking ini telah dirancang secara khusus dan kami harap dapat memberikan customer experience yang optimal”. ujar Ridha DM Wirakusumah Direktur Utama PermataBank di Jakarta, Rabu (11/9/2019).

PermataBank Syariah sendiri memiliki empat produk unggulan yang dapat mendukung gaya hidup masyarakat modern seperti; PermataTabungan iB Haji Regular, PermataTabungan iB Bebas, PermataTabungan iB Optima, PermataME i8, serta produk lainnya seperti Giro iB, pembelian reksadana syariah, dan lebih dari 200 fitur unggulan lainnya. Dengan PermataMobile X untuk Sharia Banking nasabah dan calon nasabah dapat membuka rekening syariah secara online kapan pun dan dimana pun tanpa harus datang ke cabang, sebuah inovasi paling terdepan dari perbankansyariah di Indonesia. Keunggulan dari PermataBank X untuk Sharia Banking adalah semua produk dan fitur dapat diakses hanya dalam satu genggaman.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

ilustrasi pegawai PLN

Selasa, 07 Januari 2025 - 17:32 WIB

Awal Tahun, PLN Gelar Program Promo Tambah Daya 50 Persen

PLN (Persero) kembali menghadirkan promo diskon tambah daya listrik melalui program Gebyar Awal Tahun 2025. Dengan melakukan transaksi di aplikasi PLN Mobile, pelanggan bisa mendapatkan potongan…

Ilustrasi Listrik (ist)

Selasa, 07 Januari 2025 - 17:15 WIB

Diskon Listrik Berlaku, Masyarakat Tak Perlu Buru-Buru Beli Token

PT PLN (Persero) memastikan paket stimulus ekonomi berupa potongan tarif listrik 50% bagi pelanggan daya 2.200 Volt Ampere (VA) ke bawah sudah dapat dinikmati sejak 1 Januari 2025.

Pelantikan E. Aminudin Aziz sebagai Kepala Perpusnas.

Selasa, 07 Januari 2025 - 15:53 WIB

E. Aminudin Aziz Resmi Dilantik sebagai Kepala Perpusnas RI

Dilantik sebagai Kepala Perpusnas, Mendikdasmen Abdul Mu'ti mendorong E. Aminudin Aziz untuk melanjutkan inovasi dan praktik baik yang telah dirintis sebelumnya.

Rapat Panitia Kerja (Panja) Komisi VIII DPR RI, Senin (06/12) memutuskan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) 2025 sebesar Rp89,41 juta untuk jemaah reguler. Angka ini turun dibandingkan BPIH 2024 yang sebesar Rp93,4 juta.

Selasa, 07 Januari 2025 - 15:10 WIB

Ongkos Haji 2025 Turun, BPKH Gelontorkan Nilai Manfaat Rp34 Juta per Jemaah dengan Total 6,83 Triliun_

Jakarta – Rapat Panitia Kerja (Panja) Komisi VIII DPR RI, Senin (06/12) memutuskan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) 2025 sebesar Rp89,41 juta untuk jemaah reguler. Angka ini turun…

Kerjasama PT Honay Ajkwa Lorentz dengan PT Tambang Mineral Papua (TMP)

Selasa, 07 Januari 2025 - 14:52 WIB

PT Honay Ajkwa Lorentz dan PT TMP Akan Bangun Pabrik Keramik Berbahan Tailing dari Freeport di Timika

PT Honay Ajkwa Lorentz bekerjasama dengan PT Tambang Mineral Papua (TMP) berencana membangun pabrik keramik dan semen berbahan baku utama tailing dari PT Freeport Indonesia dengan nilai investasi…