Chintia Kusuma Rani Dinobatkan Sebagai Miss Earth Indonesia 2019

Oleh : Herry Barus | Selasa, 27 Agustus 2019 - 13:00 WIB

Chintia Kusuma Rani Dinobatkan Sebagai Miss Earth Indonesia 2019
Chintia Kusuma Rani Dinobatkan Sebagai Miss Earth Indonesia 2019

INDUSTRY.co.id - Jakarta-Chintia Kusuma Rani akhirnya dinobatkan sebagai Miss Earth Indonesia 2019. Nama Chintia meraih gelar ini, diumumkan saat malam Grand Final yang digelar di Sun City Grand Ballroom, Sabtu (24/8/2019).

Saat grand final, Chintia sukses melaju ke 10 besar dari 30 finalis yang ikut di kontes ini. Di 10 besar, para finalis harus menjawab pertanyaan dari dewan juri. Wanita cantik asal Kalimantan Barat itu berhak meraih nilai tertinggi, karena penampilannya yang berhasil mencuri perhatian dewan juri.

Penilaian terhadap para finalis tidak hanya dilakukan di malam grand final saja, namun penilaian juga dilakukan saat masa karantina sejak tanggal 18-24 Agustus 2019.

Pemasangan mahkota kepada Chintia  dilakukan oleh Miss Earth Indonesia 2018 Ratu Vashti Annisa. Tahun ini,kontes yang berfokus pada kepedulian terhadap masalah lingkungan dan kelestarian lingkungan hidup ini, merupakan kontes yang ke-7 yang diselenggarakan Yayasan EL JOHN Indonesia.

Chintia Kusuma Rani mengaku tak mengira, dirinya terpilih sebagai Miss Earth Indonesia 2019. Bahkan Chintia menyebut tidak ada target apa pun dalam mengikuti kontes paling bergengsi di Indonesia ini. Hanya saja, persiapan yang dilakukan Chintia cukup matang, sebelum menjalani kontes.

Setelah terpilih sebagai Miss Earth Indonesia 2019, Chintia siap melakukan tugasnya sebagai duta lingkungan. Salah satu isu lingkungan yang akan menjadi perhatian Chintia adalah soal sampah.

“Saya tidak bisa bekerja sendiri, saya masih butuh dukungan juga dari Yayasan El John dan masyarakat, ayo kita bersama-sama untuk membersihkan sampah dan tunjukan bahwa kita ini bukan negara sampah,” kata Chintia dalam jumpa pers usai pemilihan, Sabtu (24/8/2019).

Founder Yayasan EL JOHN Indonesia Johnnie Sugiarto mengucapkan selamat kepada Chintia atas gelar prestisius tersebut. Menurutnya salah satu Program Yayasan EL JOHN Indonesia adalah “ Indonesia di Panggung Dunia “ memberikan kesempatan kepada anak anak Milenial membawa nama Indonesia ke panggung dunia

“Dan lanjutnya, Yayasan EL JOHN lndonesia Juga memiliki program Bringing Indonesia Culture to The World. Keikutsertaan Putri EL JOHN di kontes kecantikan dunia akan membawa program tersebut, denganmemperkenalkan budaya Indonesia kepada warga dunia,” kata Tokoh Pariwisata Nasional ini.

Menurut Johnnie, melalui kontes inilah para anak muda Indonesia dapat menunjukan bakatnya kepada masyarakat internasional.

“Bukan penghargaan yang kami kejar. Tapi bagaimana upaya kami mewujudkan mimpi anak-anak muda indonesia untuk tampil di panggung dunia. Saya yakin, anak Indonesia tidak kalah hebat dengan bangsa lain,” ungkap Johnnie.

Berikut nama-nama pemenang:

Miss Earth Indonesia 2019 : Chintia Kusuma Rani

1st runner up / Miss Earth Indonesia 2019 Air : Anindita Pradana Suteja

2nd runner up / Miss Earth Indonesia 2019 Water : Beivy Marcella Sumampouw

3th runner up / Miss Earth Indonesia 2019 Fire : Clarissa Valeri

4th runner up / Miss Earth Indonesia 2019 Eco Tourism : Hillary Tasya Medina

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dialog BNI di Azerbaijan

Rabu, 13 November 2024 - 17:51 WIB

BNI Pertegas Komitmen Dorong Transisi Hijau di COP29 Azerbaijan

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memperkuat komitmennya untuk mendorong transisi hijau melalui pendanaan dan dukungan bagi debitur, seiring dengan target Indonesia menuju Net…

(Ki-ka) Brand Leader Sania Royale Sesame Oil, Pusparini Anugerah dan Head of Technical & Food Development Wilmar, Chef Andri Purwahyulianto memperkenalkan produk terbaru dari Wilmar Indonesia, yakni Sania Royale Sesame Oil. Minyak wijen yang terbuat 100% perasan pertama biji wijen murni panggang dengan kandungan Lignan tertinggi di kelasnya yakni mencapai 10.000 ppm, dalam acara SIAL Interfood Expo, pameran makanan dan minuman terbesar di Indonesia pada hari ini (13/11) di JIEXPO, Kemayoran

Rabu, 13 November 2024 - 17:40 WIB

Tunjukkan Komitmen Dalam Inovasi Produk Bahan Pangan Berkualitas Tinggi, Sania Royale Hadirkan Minyak Wijen Murni dengan Kandungan Lignan Tertinggi di Kelasnya

Perkembangan kuliner Asia, khususnya Asia Timur, tengah menciptakan gelombang baru di Indonesia. Beragam hidangan khas seperti ramen Jepang, hot pot Tiongkok, hingga Korean BBQ semakin mendominasi…

PT Metropolitand Land Tbk. (Metland)

Rabu, 13 November 2024 - 17:30 WIB

Penjualan Rumah Moncer, Metland Raup Laba Bersih Rp 314 Miliar di Kuartal III-2024

PT Metropolitan Land Tbk (Metland) sukses membukukan laba bersih sebesar Rp 314 miliar pada kuartal III – 2024. Angka tersebut naik 4,4% dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp…

Lee Kum Kee di Pameran JI Expo

Rabu, 13 November 2024 - 17:23 WIB

Lee Kum Kee Produsen Bumbu Masak Incar Pasar Indonesia

Lee Kum Kee adalah merek bumbu masak dunia yang sudah berdiri sejak tahun 1888 (136 Tahun yang lalu) dan tersebar di lebih dari 100 negara. Dengan kelezatan dan kemewahan rasa yang dihasilkan…

Grand Opening PT Polygroup Manufacturing Indonesia

Rabu, 13 November 2024 - 17:08 WIB

PT Polygroup Manufaktur Indonesia Resmi Beroperasi di KEK Kendal

PT Polygroup Manufaktur Indonesia meresmikan pabrik barunya yang berlokasi di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Kendal, Jawa Tengah. Pabrik ini akan menjadi pabrik pohon Natal pertama dan terbesar…