Dua Tahun Digarap, Noah Rilis Album 'Keterkaitan Keterikatan’

Oleh : Andi Mardana | Jumat, 23 Agustus 2019 - 20:20 WIB

Noah
Noah

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Setelah tujuh tahun berkarya, Noah akhirnya merilis album kedua bertajuk ‘Keterkaitan Keterikatan’. Proses pembuatan album kedua Noah kali ini memakan waktu lebih dari 2 tahun.

Perjalanan album ‘Keterkaitan Keterikatan’ dimulai pada tahun 2017. Ariel, Lukman, Uki, dan David melakukan serangkaian kegiatan yang diberi nama 7 Days in Paradise.

Selama 7 hari Noah dikarantina di kapal phinisi Cheng Ho untuk melakukan kegiatan rekaman, latihan, hingga proses kreatif album kedua. Perjalanan diatas kapal phinisi sempat diwarnai adanya gangguan cuaca dan ombak besar hingga membuat alat rekaman mereka berserakan.

Namun, tantangan tersebut tidak menghalangi Noah untuk tetap fokus menyelesaikan album kedua. Setelah melalui perjalanan di kapal phinisi, Noah akhirnya melanjutkan karantina di area puncak dan Jakarta.

Seluruh lagu yang telah diracik Noah selama karantina akhirnya satu per satu mulai diperkenalkan. Tahun 2017 Noah sempat memberikan bocoran part reff lagu “Wanitaku” saat menggelar Sunset Concert di Gili Trawangan, Lombok.

Kemudian di tahun 2018, Noah akhirnya merilis dua single baru yaitu “My Situation” dan “Jalani Mimpi”. Single “Wanitaku” yang sempat diperkenalkan tahun 2017 baru resmi dirilis pada Juni 2019, music video single tersebut sempat menjadi trending nomor satu di Youtube Indonesia.

Selain itu, menyusul pula single lainnya yang resmi dirilis, seperti “Kupeluk Hatimu” dan ” Kau Udara Bagiku”, “Mendekati Lugu”, “Mencari Cinta”, dan “Menemaniku”.

Keseluruhan lagu dalam Album Keterkaitan Keterikatan akan ready di semua digital music platform mulai 24 Agustus 2019. Selain rilis dalam bentuk digital, Album Keterkaitan Keterikatan yang berisi delapan lagu baru dan satu bonus track ini juga akan dirilis dalam bentuk CD yang diedarkan di outlet KFC seluruh Indonesia.

Rencananya, Noah juga akan mengadakan tur ke beberapa kota bersama Gudang Garam mulai September 2019.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

QNET Terima Kunjungan Delegasi Kemendag RI dan AP2LI

Jumat, 29 November 2024 - 21:33 WIB

QNET Terima Kunjungan Delegasi Kemendag RI dan AP2LI untuk Diskusi Tentang Strategi Bisnis

QNET, perusahaan direct selling (MLM) berskala global yang berpusat di Kuala Lumpur, baru saja menerima kunjungan dari Kementerian Perdagangan Republik Indonesia, Asosiasi Perusahaan Penjualan…

dari kiri: Kepala Dinas Pendidikan Kab Bekasi, Imam Faturochman, ST, M.Si; Direktur Eksekutif IFSR, I Dewa Made Agung; Corporate Affairs Director PT Frisian Flag Indonesia, Andrew F. Saputro; dan Wakil Ketua PKGM FKM UI, Prof. Dr. drg. Sandra Fikawati MPH.

Jumat, 29 November 2024 - 21:15 WIB

Frisian Flag Indonesia Dukung Kesehatan Anak Lewat Program Makan Bergizi di Bekasi

Frisian Flag Indonesia kolaborasi dengan IFSR, PKGK UI, dan mitra lainnya untuk program uji coba makanan bergizi gratis di Kabupaten Bekasi.

Ajang Pameran otomotif MUF GJAW 2024 akan memasuki akhir pekan terakhir Penyelenggaraannya.

Jumat, 29 November 2024 - 20:18 WIB

Simak! Ini Tips dan Trik Menuju Akhir Pekan Terakhir MUF GJAW 2024

Mandiri Utama Finance GAIKINDO Jakarta Auto Week (MUF GJAW) 2024 menuju akhir pekan terakhir penyelenggaraannya di Sabtu dan Minggu pada 30 November dan 01 November 2024 dengan antusias pengunjung…

Juru Bicara Kementerian Perindustrian Febri Hendri Antoni Arif

Jumat, 29 November 2024 - 19:32 WIB

Tegas! Kemenperin Tepis Laporan AmCham Indonesia & The US Chamber of Commerce: TKDN Justru Lindungi Investasi di Indonesia

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) buka suara terkait laporan investasi yang dikeluarkan oleh AmCham Indonesia dan the US Chamber of Commerce yang menyebutkan bahwa aturan local content…

Ajukan Perlindungan ke LPSK Jika Konflik Pilkada Mengancam Jiwa

Jumat, 29 November 2024 - 17:47 WIB

Ajukan Perlindungan ke LPSK Jika Konflik Pilkada Mengancam Jiwa

Jakarta - Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan dilaksanakan secara serentak pada tanggal 27 November 2024, Wakil Ketua Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) Mahyudin…