Percepat Penjualan, Jababeka Gelar International Property Agent Gathering

Oleh : Ahmad Fadli | Selasa, 02 Juli 2019 - 13:30 WIB

PT Graha Buana Cikarang mengadakan acara internasional property agent gathering di President Lounge, Menara Batavia, Selasa (2/7/2019)
PT Graha Buana Cikarang mengadakan acara internasional property agent gathering di President Lounge, Menara Batavia, Selasa (2/7/2019)

INDUSTRY.co.id, Jakarta- PT Graha Buana Cikarang mengadakan acara internasional property agent gathering di President Lounge, Menara Batavia, Selasa (2/7/2019). Acara yang memang khusus ditujukan bagi agent properti internasional ini untuk memperkenalkan Jababeka sebagai kawasan industri terlengkap dan siap pakai.

Hal tersebut diutarakan, Rudy Subrata, General Manager of Industrial Sales & Marketing Departemen, PT Grahabuana Cikarang dalam Product Knowledge kawasan industri Jababeka. Menurutnya, Jababeka sebagai pengelola kawasan industri yang paling siap dalam menuju era industri 4.0, Internet of Thing (IoT), dan Artificial Intellegence (AI).

“Di acara ini kita hembuskan product knowledge Jababeka supaya mereka aware, bahwa kami sudah siap dan tinggal menunggu investor masuk saja. Saat ini Jababeka tidak hanya menjual tanah-tanah kosong dan produk bangunan jadi tapi kami sebagai kawasan industri yang related dengan isu global yang dibutuhkan dunia industri,” paparnya.

Kenapa Jababeka yang paling siap, kalau berbicara tentang industri 4.0 tidak terlepas dari sumber daya listrik, nah Jababeka memiliki tiga pembangkit listrik yang berbeda-beda. Seperti diketahui dua pembangkit listrik miliki Jababeka, Bekasi Power expandable up to 700 MW dan Cikarang Listrikindo eksisting berkapasitas 900MW.

Untuk IoT sendiri, Jababeka mempunyai anak usaha yaitu PT Infrastruktur Cakrawala Telekomunikasi (ICTel) dan hampir dari seluruh tenant yang berada di Jababeka memakai serat fiber optik, jadi tidak perlu diragukan lagi.

Dan kalau bicara Artifical Intellegence , pihaknya belum lama ini telah meluncurkan aplikasi J-Smart sebuah aplikasi layanan sosial di kawasan industri Jababeka, Cikarang yang bisa dipakai oleh tenant dan masyarkat, misalnya perihal parkir liar, sampah, pohon tumbang, infrastruktur jalan, kebersihan, taman dan lainnya. Jadi artinya Jababeka menjadi smart city yang bisa termonitor oleh CCTV.

“Karena sesuai slogan kami sebagai kawasan industri the leading of industrial estate and the biggest industrial of southeast Asia,” pungkasnya. 

Dalam internasional agent properti ini pula pihaknya memasarkan bahwa Jababeka masih memiliki land bank phase 8  seluas 35 hektar ini paling bagus dari segi akses. Hal ini menurutnya karene bersebelahan dengan pelabuhan Cikarang Dry Port dan memiliki jalur khusus Exit KM 29 yang langsung akses flyover pasir gombong.

 Ia menambahkan, bagi para agent properti internasional  baik perusahaan maupun personal yang berhasil capai target Rp 200 milyar akan dapat bonus plesiran ke Australia selama 8 hari 7 malam.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

BRI Insurance dapat penghargaan

Rabu, 23 Oktober 2024 - 17:16 WIB

BRI Insurance Boyong 2 Penghargaan Sekaligus

BRI Insurance (BRINS) kembali meraih 2 penghargaan bergengsi sebagai Top 20 Financial Institution 2024 kategori Perusahaan Asuransi Umum Berpremi Bruto Rp2,5 Triliun Ke Atas, dan Best CFO Category…

Senior Vice President Merchant Business Head PT Bank CIMB Niaga Tamtomo Awansatrio (keempat dari kiri) beserta jajaran dan Direktur Enterprise Business PT Finnet Indonesia Aziz Sidqi (keempat dari kanan) beserta jajaran pada acara sosialisasi Finpay Link yang bertajuk "One Click Anywhere Anytime: Mewujudkan Transaksi Tanpa Batas dengan Virtual Credit Card"

Rabu, 23 Oktober 2024 - 17:06 WIB

Kolaborasi Finnet dan CIMB Niaga dukung Perhotelan Bali Gunakan Sistem Pembayaran Digital Finpay Link

Dalam upaya mendukung pemulihan pariwisata Bali yang terus menunjukkan tren positif, Finnet sebagai salah satu anak usaha PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) yang bergerak di bidang payment…

Pekerja milenial

Rabu, 23 Oktober 2024 - 16:30 WIB

Catat! Ini 3 Soft Skill yang Bikin Pekerja Bernilai di Mata Perusahaan

Kebutuhan atas pekerja yang piawai semakin menguat seiring dengan keinginan perusahaan-perusahaan untuk berkompetisi di pasar yang menantang. Namun, laporan ‘Future Skills Index of Indonesian…

Usaha Laundry/ foto radarbanyumas.disway.id

Rabu, 23 Oktober 2024 - 15:33 WIB

FOGGIA, Mesin Cuci Komersial Asal Indonesia Siap Perluas Market di Indonesia dan Dunia

Jakarta-Gaya hidup praktis dan efisien telah menjadi karakteristik utama masyarakat modern, satu contohnya penggunakan jasa cuci profesional.

PT SUCOFINDO

Rabu, 23 Oktober 2024 - 15:23 WIB

SUCOFINDO Rayakan HUT ke-68, Dukung Penguatan Hilirisasi Industri

Jakarta– PT SUCOFINDO merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-68 dengan sorotan pada pencapaian strategis dalam mendukung hilirisasi industri dan pertumbuhan pendapatan yang konsisten selama lima…