Jr. NBA Indonesia Camp 2019
Oleh : Nina | Minggu, 31 Maret 2019 - 19:25 WIB
Jr. NBA Indonesia Camp 2019
INDUSTRY.co.id - Jr. NBA, program olahraga basket global bagi anak-anak laki-laki dan anak-anak perempuan, mengajarkan keterampilan dasar dan juga nilai-nilai inti dari permainan basket di tingkat dasar sebagai upaya untuk menumbuhkan serta meningkatkan pengalaman olahraga basket.
Generasi muda bagi para pemain, pelatih, dan orang tua. Selama musim 2018-19, NBA berencana menjangkau lebih dari 51 juta anak di 75 negara melalui permainan antar liga (league play), program kunjungan sekolah (in-school programming), pelatihan (clinics), tes keterampilan (skills challenges), dan program outreach lainnya.
Program Jr. NBA Indonesia berfokus pada peningkatan kesehatan dan gaya hidup aktif pada anak dengan mengintegrasikan olahraga basket dalam kurikulum pendidikan olahraga lokal. Sejak diluncurkan pada tahun 2014, program Jr. NBA Indonesia telah menjangkau lebih dari 16,5 juta anak-anak laki-laki dan anak-anak perempuan di tanah air, dengan mengajarkan keterampilan dasar dan nilai-nilai utama Jr. NBA, yaitu Sportsmanship (sportivitas), Teamwork (kerjasama tim), a positive Attitude (sikap positif), dan Respect (saling menghargai), atau yang disingkat menjadi (S.T.A.R.).
Program Jr. NBA ini gratis untuk semua tahapan. Jr. NBA telah diselenggarakan di Indonesia selama enam tahun berturut-turut, dengan dukungan dari pemerintah daerah di Jakarta, Sumatera Selatan, Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Daerah Istimewa Yogyakarta. Peserta Program ini terbuka untuk anak-anak laki-laki dan perempuan berusia antara 11-14 tahun (atau lahir antara 1 September 2004 - 31 Agustus 2006).
Komentar Berita