Kapal Soechi Penumpah Solar Terancam Tak Beroperasi di Area Pertamina
Oleh : Wiyanto | Senin, 04 Maret 2019 - 17:28 WIB
Kapal Tangker milik Soechi Lines
INDUSTRY.co.id -
Jakarta - PT Pertamina menyatakan akan memberikan sangsi yang tegas terhadap kapal milik Soechi Lines yang bila terbukti bersalah menumpahkan minyak solar di perairan Parepare, Sulawesi Selatan pada Kamis (10/1/2019).
Direktur Logistik, Supply Chain dan Infrastruktur Gandhi Sriwidodo menyebutkan hal tersebut dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi VII Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Senin (4/3/2019). "Izin operasional kapal (milik Seochi Lines) akan dicabut setahun di seluruh wilayah lokasi Pertamina di seluruh Indonesia, jika terbukti bersalah," Ia menjelaskan, Pertamina sudah menginvestigasikan soal kebocoran tersebut ketika kapal meninggalkan dermaga Jetty Pertamina Parepare dan bersandar di Bau-bau, Sulawesi Tenggara. Hasil pemeriksaan awal menyebutkan rembesan berasal dari kapal tanker MT Golden Pearl XIV yang membawa kargo Premium sebanyak 3.500 Kilo Liter (KL) dan Solar 3.100 KL. "Sangsi setahun itu sudah berat, kapal yang kita gunakan harus profesional. Makanya harus performance," katanya.
Komentar Berita