Wow! 99 Persen Kapas Bahan Baku Tekstil Masih Impor

Oleh : Ridwan | Sabtu, 23 Februari 2019 - 17:25 WIB

Ilustrasi Kapas
Ilustrasi Kapas

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API) mencatat bahan baku industri tekstil tidak semuanya bisa terpenuhi dari dalam negeri, terutama kapas.

Hal itu diungkapkan Ketua Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API) Ade Sudrajat di Jakarta, (22/2) kemarin.

Menurut Ade, sekitar 99 persen kapas yang digunakan di industri tekstil dalam negeri masih harus diperoleh dari impor.

"Bahan baku tekstil kan banyak. Ada yang polyester, kapas, yang berbasis wol, yang berbasis rayon, kan beda-beda. Kalau untuk rayon itu bahan baku domestik dominan. Polyester juga domestik dominan. Kalau kapas kami harus impor," katanya.

Proyeksi pertumbuhan industri tekstil pada tahun ini, menurut dia, masih akan sama seperti tahun lalu, yakni 5 persen. Sementara Kementerian Perindustrian juga memroyeksi pertumbuhan industri tekstil dan pakaian jadi sebesar 5,61 persen.

Adapun, industri tekstil terus berupaya memperluas pasar untuk menggenjot ekspor. Pasar yang disasar ialah Amerika dan Uni Eropa. Ekspor ke negara ini pun memiliki tantangan.

"Tantangannya masih sama seperti yang dahulu, yakni akses pasar. Kami harus lebih banyak membuka diri untuk perdagangan bebas dengan Uni Eropa dan Amerika," jelas Ade.

Hal itu, ditambahkan Ade, mengingat Amerika dan Uni Eropa selama ini tercatat merupakan negara pemegang merek dan pasar terbesar di dunia.

Terkait dengan adanya perjanjian kerja sama Ekonomi Komprehensif Indonesia dengan Asosiasi Perdagangan Bebas Eropa (EFTA/IE-CEPA), Ade sempat menyatakan, daya saing Indonesia saat ini untuk masuk Eropa masih kalah dengan beberapa negara Asean yang telah menandatangani free trade agreement sebelumnya.

Meski demikian, API masih optimis dalam beberapa tahun ke depan perjanjian itu bakal memeroleh hasil yang positif bagi ekspor garmen Indonesia ke Eropa. "Mungkin ekspor bisa naik 2-3 kali lipat dalam 5 tahun ke depan," paparnya.

Kementerian Perindustrian mencatat, nilai ekspor industri Industri tekstil dan produk tekstil (TPT) nasional pada 2018 mencapai sekitar 14 miliar dollar AS, naik dari tahun sebelumnya sebesar 12,58 miliar dollar AS.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pembukaan Foodcourt Tuang Riung oleh Ciplaz Depok dan Ciplaz Garut.

Minggu, 16 Maret 2025 - 23:02 WIB

Ciplaz Depok dan Garut Hadirkan Foodcourt Tuang Riung dan Langit Rasa, Destinasi Nongkrong Estetik Sentuhan Kearifan Lokal

PT Jakarta Intiland, bagian dari Ramayana Group, resmi menghadirkan dua foodcourt baru di Ciplaz Depok dan Ciplaz Garut: Tuang Riung dan Langit Rasa.

(Kiri ke kanan). Wakil Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) Bob T Ananta, Direktur Utama BSI Hery Gunardi, Ketua Pengurus Yayasan Syekh Sulaiman Arrasuli Syukri Iska, Pembina Yayasan Syekh Sulaiman Arrasuli Makmur Syarif, Ketua Rais Pondok Pesantren Madrasah Tarbiyah Islamiyah (MTI) Canduang Anas Khatib Bandaro berfoto bersama di Pondok Pesantren Arrasuli.

Minggu, 16 Maret 2025 - 22:17 WIB

BSI Distribusikan Bantuan Pesantren dan Santunan Yatim di Bukittinggi

PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) mendistribusikan bantuan CSR ke pesantren dan santunan yatim di Bukittinggi dan Agam Sumatra Barat. Pendistribusian dana CSR tersebut dilakukan langsung oleh…

Dompet Dhuafa Volunteer bersama Pemprov DKI Jakarta dan PPJI menggelar acara "Remember: Ramadan 'Meriah Penuh Berkah'" pada Minggu (24/3/2024) di Gedung Sasana Kriya TMII.

Minggu, 16 Maret 2025 - 21:28 WIB

DDV Bersama Pemprov DKI dan PPJI Gelar Program 'REMEMBER' Tebarkan Kebaikan Bagi Penerima Manfaat

Bulan Ramadan menjadi momentum yang tepat bagi umat Muslim untuk saling berbagi dan mempererat tali silaturahmi. Dalam rangka ini, Dompet Dhuafa melalui Dompet Dhuafa Volunteer (DDV), bersama…

Wamenekraf Irene Umar menghadiri turnamen e-sport terbesar di Indonesia MPL Indonesia season 15 di MPL Arena, Jakarta, Sabtu (15/3/25).

Minggu, 16 Maret 2025 - 18:40 WIB

Hadiri Turnamen MPL, Wamenekraf Irene Optimistis E-Sports Jadi Penopang Ekraf dan Pencipta Lapangan Kerja

Wakil Menteri Ekonomi Kreatif/Wakil Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Wamenekraf/Wakaekraf), Irene Umar, menilai industri e-sports telah berkembang pesat dan memiliki potensi besar untuk menciptakan…

Pesantren Kilat by Narasi

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:37 WIB

Hadir Temani Perjalanan Spiritual Ramadan, AQUA Dukung Pesantren Kilat Narasi 2025

Masih dalam suasana bulan suci Ramadan, AQUA kembali berkomitmen untuk mengalirkan kebaikan kepada masyarakat dengan mendukung berbagai kegiatan keagamaan, termasuk Pesantren Kilat 2025 yang…