PT Bintang Mandiri Finance Raih Penghargaan Consumer Choice Award 2018
Oleh : Amazon Dalimunthe | Senin, 29 Oktober 2018 - 10:55 WIB

Komisaris PT Bintang Mandiri Finance, Baron Respati (Kanan) menerima penghargaan dari majalah Warta Ekonomi
INDUSTRY.co.id - JAKARTA-- PT Bintang Mandiri Finance meraih penghargaan Warta Ekonomi Indonesia Multifinance Consumer Choice Award 2018 dengan predikat Multifinance Company With Very Good Performance kategori asset 100-500 Milyar. Penghargaan ini diterima langsung oleh Komisaris Utama, Baron Respati, dalam sebuah acara di Balai Kartini Jakarta.
“Ini penghargaan atas kerja keras semua pihak di perusahaan, oleh karena itu kami merasa bersyukur masih dipercaya oleh perbankan masih dapat menyalurkan kredit kepada masyarakat Indonesia, ini merupakan hasil kerjasama para direktur utama kami dan seluruh staff PT Bintang Mandiri Finance,” Baron Respati .
BMF tambah Baron, pihaknya komit maju dan berkembang bersama masyarakat. Perusahaannya hadir dan siap melayani costumernya mulai dari petani hingga pengusaha– pengusaha menengah ke bawah.“Mereka sangat membutuhkan jasa dari kredit ini, oleh karena itu kami akan berusaha lagi dapat memberikan kredit lagi kepada para petani maupun pengusaha UMKM yang ada di seluruh Jawa,” ungkap Baron.
“Tentu tantangannnya sangat tidak mudah sekali mulai dari liquiditas perbankan yang sangat tidak mudah yang sangat kami rasakan di tahun 2018 ini, sementara sumber pendanaan consumer finance atau multifinance di Indonesia ini masih sangat tergantung sekali kepada bank,” tambahnya.
Baron juga mengungkapkan bahwa saat ini kondisi dolar ini tentu membuat bunga bank sendiri semakin mengetat, sehingga aliran sumber dana kepada perusahaan menjadi berkurang dan bunga dari perbankan juga biayanya naik dan ini kami akan menjadi tidak pas kepada costumer untuk menaikkan bunga kepada para petani dan pengusaha kecil.
“Nah, lebih tepatnya menggunakan strategi untuk bertahan bukan berkembang, jadi kami pertama memulihkan kepercayaan multifinance ini kepada perbankan, kami juga mendukung asosiasi multifinance Indonesia membuat sistem yang lebih baik seperti sistem pendaftaran dari asset – asset BPKB. Kami mendapat kabar 2018 tantangannya adalah asset BPKB ini di jaminkan oleh beberapa bank, karena ketidak adanya sistem yang ada di Indonesia, sedangkan di negara lain seperti Malaysia dan Philipina sudah memadai,” papar Baron.
Baron juga berharap, finance asosiasi juga bisa menyakinkan kepada perbankan dengan cara membuat sistem terbaru. Dan dengan sistem yang lebih baik, bank percaya kepada multifinance. Lantas, Bintang Mandiri Finance berharap dapat melayani permintaan dari para petani maupun pengusaha kecil dengan karyawan yang memadai.
“Oleh karena itu BMF akan segera merekrut karyawan baru sebanyak-banyaknya di seluruh Indonesia untuk memenuhi harapan baru para petani dan masyarakat kecil guna memberikan kredit, kami sangat berharap BMF kembali menyalurkan kredit agar dipercaya kembali sehingga dapat menyalurkan kredit kepada masyarakat kecil,” tandas Baron. (AMZ)
Baca Juga
Infrastruktur Maju, Ekonomi Tumbuh: Solusi Pembiayaan dari IIF untuk…
ACC Cetak Prestasi di Sumber Daya Manusia, Borong 5 Penghargaan Employee…
BFI Finance Raih Laba Bersih Rp405,5 miliar di Kuartal I 2025
MancingDollar Cetak Ribuan Trader Hebat, IRT, Ojol hingga Pengusaha…
Indonesia Eximbank dan Saudi Exim Bank Teken MoU untuk Peningkatan…
Industri Hari Ini

Senin, 28 April 2025 - 19:48 WIB
Yayasan Jiva Svastha Nusantara dan Dinkes Sumedang Dorong Pencegahan Stunting lewat Edukasi Air Minum Berkualitas
Dengan angka stunting yang masih mencapai 14,4% di Kabupaten Sumedang berdasarkan data Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) 2023, kebutuhan akan langkah konkret untuk memperbaiki kualitas hidup…

Senin, 28 April 2025 - 18:13 WIB
HealthMetrics Indonesia Resmi Diluncurkan, Dorong Transformasi Digital Layanan Kesehatan
HealthMetrics resmi meluncurkan HealthMetrics Indonesia, menghadirkan solusi TPA digital terintegrasi untuk mendukung ekosistem kesehatan lintas batas dan visi Indonesia Emas 2045.

Senin, 28 April 2025 - 18:00 WIB
Signify Indonesia Tegaskan Komitmen Keberlanjutan Lewat Teknologi LED Hemat Energi dan Terkoneksi
Signify Indonesia tegaskan komitmen keberlanjutan lewat teknologi LED hemat energi dan terkoneksi untuk mendukung dekarbonisasi menuju Net Zero Emission. Simak inisiatif terbaru mereka di sini.

Senin, 28 April 2025 - 17:51 WIB
Prodia Konsisten Cetak Pendapatan di Atas Rp 2 Triliun, Tebar Dividen 60% dari Laba Bersih
Prodia berhasil mempertahankan pendapatan di atas Rp2 triliun di 2024 dan kembali membagikan dividen 60% dari laba bersih. Simak strategi Prodia untuk ekspansi dan inovasi layanan kesehatan…

Senin, 28 April 2025 - 17:29 WIB
Eks Pegawai Kantoran Ini Rintis Brand Sandal Lokal Inovatif Bersama Shopee
Dua anak muda Indonesia, Benny Wijaya dan Diswandy, sukses membangun brand sandal lokal Kingman sebelum usia 30 tahun lewat Shopee.
Komentar Berita