Tingkatkan Layanan Logistik, Pos Indonesia Perkuat Kerja Sama E-Commerce

Oleh : Herry Barus | Senin, 02 April 2018 - 18:56 WIB

PT Pos Indonesia (ist)
PT Pos Indonesia (ist)

INDUSTRY.co.id - Makassar- PT Pos Indonesia terus memperkuat kerjasama dengan menggandeng toko online Shopee untuk pelayanan logistik bisnis e-commerce yang terus mengalami perkembangan menjanjikan hingga kini.

Kepala Kantor PT Pos Makassar, Arief Joko Sentono di Makassar, Senin (2/4/2018), mengatakan kerjasama dengan Shopee melengkapi kerjasama dengan para pebisnis online sebelumnya seperti Lazada, Matahari mall, Gelora Shop ataupun Buka Lapak.

"Kerjasama dengan Shopee tentunya sebagai bagian dalam memberikan layanan maksimal bagi pelanggan," katanya.

Dalam kerjasama dengan salah satu perusahaan e-commerce di tanah air itu, pihaknya memberikan layanan pengiriman tanpa biaya ke seluruh penjuru nusantara. Jumlah pelanggan shopee yang cukup besar juga menjadi peluang besar dalam meningkatkan pemasukan kedepan.

Jaringan Pos Indonesia yang begitu luas dengan memiliki 4.800 kantor di seluruh Indonesia, ditambah puluhan ribu titik layanan membuat kerjasama ini tentunya berpotensi berkembang lebih maju kedepan.

Untuk sistem atau bentuk kerjasama antara PT Pos Indonesia dengan para pebisnis online, bukan hanya ketika ada konsumen yang membeli di penjual online lalu mereka yang mengirimkannya ke pembeli.

Namun lebih jauh PT Pos Indonesia yang kembali memiliki tugas penting ketika barang barang yang tidak sesuai dengan keinginan pembeli, maka akan didatangi untuk mengembalikan ke pemilik barang.

Hal inilah yang menjadi pembeda sehinga diharapkan kerjasama atau program ini bisa berjalan lebih efektif khususnya dalam meningkatkan pemasukan PT Pos Indonesia.

Selain itu, pihaknya juga terus berupaya memperluas kerjasama dengan mencoba menghadirkan layanan pajak sampah dan restoran di kantor pos untuk lebih mempermudah proses pembayaran pajak.

Pos Indonesia Makassar telah melakukan pertemuan dengan dispenda kota Makassar terkait kemungkinan untuk dapat melakukan pembayaran pajak di kantor pos seperti halnya pembayaran PBB.

"Untuk pajak bumi dan bangunan (PBB) sudah kita layani di kantor pos. Untuk saat ini kita kembangkan untuk juga memberikan pelayanan pembayaran pajak sampah dan restoran di Makassar," ujarnya. (Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Direktur Utama BTN Nixon Napitupulu menyampaikan komitmen tersebut dalam Rapat Terbatas untuk membahas langkah-langkah konkret dalam merealisasikan Program Tiga Juta Rumah, yang diadakan di Istana Merdeka pada Selasa, 7 Januari 2025.

Rabu, 15 Januari 2025 - 10:40 WIB

Temui Presiden untuk Dukung Program Tiga Juta Rumah, Bos BTN Tegaskan Soal Ini….

Jakarta– PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) menegaskan komitmen perseroan untuk mendukung Program Tiga Juta Rumah di hadapan Presiden Prabowo Subianto melalui penyaluran kredit pemilikan…

PT Sariguna Primatirta Tbk (CLEO)

Rabu, 15 Januari 2025 - 10:21 WIB

Targetkan Penjualan Double Digit di 2025, CLEO Akan Tambah Pabrik di Pekanbaru, Pontianak dan Palu

PT Sariguna Primatirta Tbk (Tanobel Group) emiten produsen Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) bagian dari Tanobel Group (CLEO) bertekad untuk terus tumbuh agresif dengan menetapkan target pertumbuhan…

Direktur Utama BRI Sunarso

Rabu, 15 Januari 2025 - 10:15 WIB

Bayarkan Dividen Interim Rp20,33 Triliun, Komitmen BRI Berikan Keuntungan Nyata Kepada Pemegang Saham, Terutama Negara

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BRI) terus menunjukkan komitmennya dalam menciptakan nilai tambah bagi para pemegang saham melalui pembayaran dividen interim sebesar Rp135 per lembar…

Foto: ilustrasi/LinkedIn

Rabu, 15 Januari 2025 - 10:02 WIB

BDx Data Centers Perkuat Infrastruktur Digital Indonesia Lewat Kemitraan Strategis dengan APJII

BDx Data Centers, operator pusat data terbesar di Indonesia dan platform pusat data netral operator dengan pertumbuhan tercepat di Asia-Pasifik – BDx, dengan bangga mengumumkan perjanjian…

15 Tahun Berkiprah, Simak Kontribusi IIF Bagi Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia

Rabu, 15 Januari 2025 - 09:32 WIB

15 Tahun Berkiprah, Simak Kontribusi IIF Bagi Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia

Jakarta– Selama satu dekade terakhir, berbagai proyek infrastruktur diluncurkan untuk memperkuat konektivitas dan mendukung transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.