Dua Tarian Asal Papua Hipnotis Pengunjung di Travel Revolution 2018, Singapura
Oleh : Chodijah Febriyani | Selasa, 27 Maret 2018 - 08:00 WIB

Tarian Festival Danau Sentani,Papua (Foto: kokada)
INDUSTRY.co.id, Singapura - Pameran wisata Travel Revolution 2018 yang digelar di Marina Bay Sands Expo & Convention Singapura pada 23-25 Maret 2018 dimeriahkan oleh tarian khas Papua yang membuat para pengunjung.
Paviliun Indonesia pada bursa pariwisaga Travel Revolution 2018 di Marina Bay Sands, Singapura, dikerumuni pengunjung yang ingin menyaksikan pertunjukan tarian khas Papua.
Tiga orang penari Fardian Khalil Anwar, Nurdiana, dan Laksmi Indah Sukati membawakan dua tarian khas Papua yakni tari mambo simbo dan sajojo dari Papua.
"Dalam acara ini kami membawakan beberapa tari salah satunya tarian Papua," katanya.
Hal itu membuat para pengunjung pameran pariwisata dimana Indonesia turut serta mempromosikan sejumlah destinasi wisata di dalamnya kemudian tertarik untuk mendekat dan melihat pertunjukan tersebut.
Tiga penari itu juga membawakan tarian lain di antaranya tari nanda ganjen dari Betawi, tari kembang girang, tari trunajaya, tari topeng jigrik ndat, dan tari piring.
Pertunjukan yang digelar di Paviliun Indonesia yang menyambil tema Kapal Phinisi itu memang diharapkan bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung agar mau mampir dan selanjutnya mencari tahu tentang Indonesia.
Asisten Deputi Pengembangan Pemasaran I Regional I Kementerian Pariwisata Masruroh pada kesempatan yang sama mengatakan tarian-tarian dan pertunjukan seni budaya sangat efektif dan potensial menarik minat pengunjung.
Oleh karena itu, pihaknya berupaya menampilkan berbagai macam daya tarik tersebut di Paviliun Indonesia, didukung oleh fasilitas lain di antaranya coffee & refreshment corner, Spa Corner, Virtual reality video 360, gimmick and gift Redemption, Peta Indonesia Interaktif, dan juga pertunjukan kesenian budaya dari tim Wonderful Indonesia.
"Melalui partisipasi pada Travel Revolution 2018, diharapkan akan lebih banyak terjalin kontrak bisnis antara sellers Indonesia dengan buyers Singapura serta penjualan paket wisata langsung kepada masyarakat Singapura yang pada akhirnya dapat meningkatkan jumlah kunjungan wisman Singapura ke Indonesia," kata Masruroh.
Kementerian Pariwisata menargetkan pencapaian jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) tahun ini sebesar 17 juta wisman dan diharapkan akan meningkat menjadi 20 juta wisman pada 2019.
Pada tahun ini, peningkatan jumlah kunjungan wisman dari Singapura ditargetkan sebanyak 1,7 juta orang.
Baca Juga
Investasi Rp 3 Triliun, Xerana Resort Segera Dibangun di Pantai Pengantap…
NOYA Resmi Dibuka di PIK 2, Destinasi Nightlife Premium Berstandar…
Survei Scuba Deals 2025: Indonesia Jadi Destinasi Selam Paling Diinginkan
Sentul City, Lokasi Wisata Alam Menarik di Kawasan Perbukitan Bogor,…
Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Imbau Pengelola Destinasi Wisata…
Industri Hari Ini

Rabu, 23 April 2025 - 14:10 WIB
Kemenperin Dorong Industri Dalam Negeri Pasok Kebutuhan Food Tray untuk Program MBG
Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus mendorong optimalisasi peran industri dalam negeri sebagai rantai pasok program strategis nasional, termasuk program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang…

Rabu, 23 April 2025 - 12:52 WIB
Bitcoin Setahun Pasca Halving, Naik 30% dan Dominasi Pasar Menguat
Harga Bitcoin (BTC) kembali mencatatkan pemulihan mengesankan. Berdasarkan Selasa (22/4/2025) pukul 08.00 WIB, BTC bergerak $88.300, naik lebih 17% dari penurunan $74.500 pada 7 April lalu.…

Rabu, 23 April 2025 - 12:45 WIB
Peringati Hari Kartini, Charm Dukung Gen Z Ekspresikan Diri Lewat Tagline Barunya
Bertepatan dengan hari Kartini, CHARM produk pembalut dari PT Uni-Charm Indonesia Tbk meluncurkan tagline baru ‘Ekspresikan Diri Tanpa Henti’ sebagai bukti komitmen Charm untuk terus…

Rabu, 23 April 2025 - 12:20 WIB
Buka ART Jakarta Gardens 2025, Wamenekraf Irene Dorong Asta Ekraf Lewat Seni Rupa
Wakil Menteri Ekonomi Kreatif (Wamenekraf), Irene Umar, menghadiri pembukaan ART Jakarta Gardens 2025 di Hutan Kota by Plataran, Jakarta, Selasa, 22 April 2025. Pameran seni rupa dengan latar…

Rabu, 23 April 2025 - 12:09 WIB
Dukung Ekosistem Subsektor Musik, Wamenekraf Irene Jajaki Kolaborasi Konser 25 Tahun Wali di Asia
Wakil Menteri Ekonomi Kreatif (Wamenekraf), Irene Umar, menerima audiensi promotor musik WOW Indonesia di Gedung Menara Merdeka, Jakarta pada Selasa, 22 April 2025. Dalam audiensi kali ini,…
Komentar Berita