Sambut Tahun Baru, Swiss BelHotel Pondok Indah Usung Tema Lintas Generasi

Oleh : Nina Karlita | Sabtu, 30 Desember 2017 - 05:43 WIB

Swiss BelHotel Pondok Indah (Foto Dok Industry.co.id)
Swiss BelHotel Pondok Indah (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Swiss-Belhotel Pondok Indah menawarkan promo Malam Tahun Baru ‘GRASSROOTS’ Have Fun Get Wet New Year’s Eve Celebration pada malam pergantian Tahun Baru hari Minggu, 31 Desember 2017 mulai dari Rp400.000 net per orang untuk New Year’s Eve Dinner hingga Rp1.700.000 net per night untuk paket kamar Malam Tahun Baru.

Dimeriahkan dengan penampilan Live Band, DJ, Magician dan Dance Performance. Selain itu tersedia kesempatan untuk memperoleh Grand Prize Uang Tunai.

Promo ini sangat cocok untuk keluarga yang ingin menghabiskan malam pergantian Tahun Baru-nya di daerah Jakarta Selatan. Dengan lokasi yang strategis, akses yang mudah dijangkau dan tempat yang asri, nyaman serta kolam renang yang cukup besar membuat Swiss-Belhotel Pondok Indah patut dijadikan rekomendasi tempat untuk liburan dan merayakan Tahun Baru bersama anak, istri, suami, ayah dan ibu bahkan pasangan muda.

Harga paket lengkap bagi keluarga sudah termasuk menginap dan menikmati perayaan pergantian Malam Tahun Baru mulai dari Rp1.700.000net per malam. Dengan harga tersebut anda sudah mendapatkan menginap di Deluxe room, makan pagi, New Year’s Eve dinner untuk 2 orang, 10% diskon untuk Food & Beverage (kecuali minuman beralkohol), 15% diskon untuk layanan laundry, gratis antar ke Pondok Indah Mall pukul 11.00 dan 12.00 WIB, gratis wifi di seluruh area hotel tanpa password, dan gratis menikmati semua fasilitas hotel seperti kolam renang dan fitness center yang terletak di lantai lobi. Serta coupon makan siang senilai Rp600.000 bagi yang mengambil paket 2 (dua) malam dengan harga mulai dari Rp2.850.000net.

Bagi keluarga yang hanya ingin menikmati makan malam sambil merayakan pergantian Malam Tahun Baru, tidak perlu khawatir kami sediakan paket New Year’s Eve Dinner dengan harga Rp340.000net per orang untuk keluarga yang beranggotakan 6 (enam) orang, dan Rp360.000net per orang untuk keluarga yang beranggotakan 4 (empat) orang. Dengan harga tersebut anda sudah bisa menikmati perayaan Malam Tahun Baru sambil makan sepuasnya di Swiss Cafe.

“Paket Malam Tahun Baru yang kami sediakan ini sangat menarik bagi keluarga yang tidak ada rencana keluar Jakarta. Selain daripada konten acara yang meriah ditutup dengan kembang api dan penampilan DJ, anak-anak pun terhibur dengan hadirnya magician dan kids activity spot seperti Kid’s Cineplex dan Coloring Corner yang kami sediakan mulai dari tanggal 30 Desember 2017 antara pukul 8.00 – 16.00 WIB. Begitupula dengan hadirnya BBQ dan BAR station ini melengkapi perayaan pergantian malam Tahun Baru terasa semakin puas”, ujar Bapak Dedik Abdillah selaku General Manager Swiss-Belhotel Pondok Indah.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Cerestar Indonesia

Senin, 23 Desember 2024 - 17:45 WIB

Kapasitas Produksi Meningkat, TRGU Siap Penuhi Peningkatan Permintaan Tepung Terigu

Produsen tepung olahan gandum yang tercatat di Bursa Efek Indonesia dengan kode TRGU, PT Cerestar Indonesia Tbk siap memenuhi peningkatan permintaan tepung terigu menjelang hari raya Natal dan…

Direktur Treasury & International Banking PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) Ari Rizaldi (kanan) dan Chief Economist BSI Banjaran Surya Indrastomo (kiri) menyampaikan bahwa perbankan syariah diperkirakan melanjutkan pertumbuhan impresif dengan proyeksi pertumbuhan diatas perbankan nasional tahun 2025 pada acara Sharia Economic Outlook 2025 di Kantor Pusat BSI

Senin, 23 Desember 2024 - 17:26 WIB

Perbankan Syariah Diprediksi Tumbuh Positif pada 2025, BSI Siap Jadi Akselerator Pertumbuhan Ekonomi Nasional

Perbankan syariah diperkirakan melanjutkan pertumbuhan impresif dengan proyeksi pertumbuhan di atas perbankan nasional pada tahun 2025, ditopang oleh prospek pertumbuhan penyaluran pembiayaan…

Pameran Seni ART SG

Senin, 23 Desember 2024 - 17:10 WIB

Tampilkan 106 Galeri, Pameran Seni Internasional ART SG Edisi Ketiga Akan Digelar di Awal Tahun 2025

Dipersembahkan oleh Pendiri dan Mitra Utama UBS , ART SG akan berlangsung di Sands Expo and Convention Centre, Marina Bay Sands, mulai 17 hingga 19 Januari 2025 dengan Pratinjau VIP pada 16…

Nevacloud (ist)

Senin, 23 Desember 2024 - 16:51 WIB

VPS vs Shared Hosting: Mana yang Lebih Cocok untuk Website Anda?

Saat memulai sebuah website, memilih jenis hosting yang tepat sangat penting untuk memastikan kinerja dan keberlanjutan website Anda. Dua pilihan hosting yang paling umum adalah VPS (Virtual…

Jarak jauh bukan masalah, buat konten yang menampilkan detail yang diincar dengan memanfaatkan kemampuan Zoom di kamera Galaxy S24 FE.

Senin, 23 Desember 2024 - 16:47 WIB

Tips Ciptakan Foto Liburan yang Memukau dengan Samsung Galaxy S24 FE

Samsung Galaxy S24 FE hadir dengan fitur kamera canggih yang mampu menghasilkan foto dan video berkualitas tinggi di berbagai kondisi.