Hartadi A Sarwono Jadi Komisaris Utama Bank Mandiri

Oleh : Herry Barus | Selasa, 22 Agustus 2017 - 08:42 WIB

Dirut Bank Mandiri Kartika Wirjoatmodjo (tengah) didampingi Wakil Komisaris Utama Imam Aprianto Putro (kiri), Wadirut Sulaiman A Arianto (kanan), berbincang sebelum membuka RUPSLB Bank Mandiri 2017, (Foto Rizki Meirino)
Dirut Bank Mandiri Kartika Wirjoatmodjo (tengah) didampingi Wakil Komisaris Utama Imam Aprianto Putro (kiri), Wadirut Sulaiman A Arianto (kanan), berbincang sebelum membuka RUPSLB Bank Mandiri 2017, (Foto Rizki Meirino)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Para pemegang saham menunjuk Hartadi A Sarwono sebagai Komisaris Utama PT Bank Mandiri Persero Tbk menggantikan Wimboh Santoso yang terpilih menjadi Ketua Umum Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan.

Direktur Utama Bank Mandiri Kartika Wirjoatmodjo usai Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) di Jakarta, Senin, berharap, Hartadi yang merupakan mantan birokrat senior di Bank Indonesia, dapat membawa perseroan meningkatkan kinerjanya dan merambah pasar global.

"Sebagai yang pernah menjadi Deputi Gubernur BI, seorang birokrat senior, Pak Hartadi bisa membawa Mandiri lebih baik lagi," ujarnya.

Hartadi juga pernah menjabat sebagai Direktur Utama Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia (LPPI), dan selanjutnya menjadi Komisaris Utama PT Bank Negara Indonesia Persero Tbk (BNI).

Selain mengangkat Hartadi, pemegang saham juga menunjuk R Widyopramono, mantan Jaksa Agung Muda Pengawasan sebagai Komisaris. Kemudian, pemegang saham juga mengangkat Darmawan Junaidi menjadi Direktur Treasuri menggantikan Pahala Mansury yang didapuk sebagai Direktur Utama PT Garuda Indonesia Tbk.

Darmawan merupakan bankir yang lama berkarir di Mandiri, dan pernah menjadi Dirkeu di PT Semen Indonesia.

Dalam RUPSLB itu, Bank Mandiri itu juga resmi mengajukan pemecahan saham (stock split) dengan rasio 1 : 2.

Tiko, sapaan akrab Kartika, mengatakan pemecahan saham perlu dilakukan untuk meningkatkan kepemilikan investor ritel. Saat ini, kata Tiko, kepemilikan saham di Bank Mandiri yang berasal dari investor luar negeri cukup tinggi. Dengan harga saham yang lebih murah, maka portofolio investor ritel domestik di BMRI akan meningkat.

Sekretaris Bank Mandiri Rohan Hafas mengharapkan proses pemecahan nilai saham BMRI, --kode emiten Mandiri--, dapat selesai dan efektif di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada November 2017. (Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

dari kiri: Presiden ISACA Indonesia Chapter, Syahraki Syahrir dan Richi Aktorian selaku Ketua Panitia GRACS 2024 di sela-sela penyelenggaraan GRACS 2024 di Jakarta (20/11/2024).

Kamis, 21 November 2024 - 00:26 WIB

ISACA Indonesia Dorong Kolaborasi untuk Tingkatkan Keamanan Digital dan Tata Kelola Teknologi

Mengusung tema Digital Trust: Navigating the Future in the Digital Era, GRACS 2024 yang digelar ISACA Indonesia Chapter, menyoroti pentingnya kepercayaan digital di tengah pesatnya perkembangan…

Foto ilustrasi kegiatan acara MUF GJAW 2024

Rabu, 20 November 2024 - 23:15 WIB

MUF GJAW 2024 Ajang Berkumpulnya Komunitas Otomotif Indonesia

Pameran otomotif terbesar akhir tahun, Mandiri Utama Finance GAIKINDO Jakarta Auto Week (MUF GJAW) 2024, memasuki hari-hari terakhir persiapannya sebelum dibuka secara resmi pada 22 November…

Fasilitas Siloam Hospitals Bogor atasi batu ginjal tanpa operasi.

Rabu, 20 November 2024 - 22:56 WIB

Siloam Hospitals Bogor Hadirkan Layanan Pemecah Batu Ginjal Tanpa Operasi

Siloam Hospitals Bogor menawarkan solusi inovatif dan minim risiko melalui layanan Extracorporeal Shock Wave Lithotripsy (ESWL) untuk mengatasi masalah batu ginjal tanpa operasi.

Kick off Program Manis

Rabu, 20 November 2024 - 21:43 WIB

PTPN Group - SGN Launching Gerakan Menuju Swasembada Gula

SGN bersama sejumlah Kementerian menggelar kick off Program Manis Menuju Swasembada Gula Nasional, Rabu (20/11) di areal perkebunan tebu PG Djatiroto Lumajang.

Menara Telekomunikasi

Rabu, 20 November 2024 - 21:23 WIB

Atasi ‘Blank Spot’, PT JIP dan Disdik DKI Jakarta Kerja Sama Pemanfaatan Gedung Bangun Menara Telekomunikasi

Infrastruktur Propertindo (JIP) dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Unit Pengelola Jakarta Asset Management Centre (UP JAMC) BPAD, menjalin kerja sama strategis terkait pemanfaatan barang…