Rayakan Ulang Tahun ke-5, Aplikasi PINTU Terus Dorong Akses Crypto untuk Semua

Oleh : Hariyanto | Selasa, 15 April 2025 - 15:10 WIB

Dok. PT Pintu Kemana Saja
Dok. PT Pintu Kemana Saja

INDUSTRY.co.id - Jakarta – Pada 1 April 2025, PT Pintu Kemana Saja (PINTU), aplikasi crypto all-in-one pertama di Indonesia, genap berusia lima tahun dalam melayani kebutuhan trading dan investasi aset crypto masyarakat Indonesia. Di usia baru ini, PINTU berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi dan memperkuat posisinya sebagai perusahaan crypto dan blockchain terdepan di Indonesia. 

Andrew Adjiputro, Co-CEO PINTU menjabarkan pencapaian PINTU selama lima tahun terakhir, “PINTU adalah aplikasi crypto terlengkap di Indonesia yang mengakomodir investor pemula sampai trader pro dengan produk dan fitur unggulan seperti, Pintu app, Pintu Earn, PTU Staking, Auto DCA, Pintu Web3, Pintu Pro, Pintu Pro Web, Pintu Pro Futures, dan dua platform edukasi yakni Pintu News & Pintu Academy. 

Di tengah banyak tantangan yang ada, kami berhasil mencatatkan pertumbuhan yang luar biasa. Dengan lengkapnya produk dan fitur yang kami miliki, aplikasi PINTU hingga Februari 2025 telah diunduh lebih dari 9 juta kali naik hampir 30% secara Year-on-Year (YoY).

“Masih secara YoY, total deposit ke aplikasi PINTU juga mengalami kenaikan signifikan hampir 400% dengan jumlah active users juga naik hingga 100%. Seluruh data tersebut mencerminkan kepercayaan masyarakat kepada kami dan kami turut bangga bisa terus berkontribusi dalam mendorong penetrasi investasi aset crypto di Indonesia yang diharapkan memberikan dampak positif bagi industri crypto dalam negeri,” kata Andrew. 

Industri crypto di Indonesia diyakini akan terus tumbuh dengan baik. Berdasarkan data dari Statista, jumlah investor crypto di Indonesia pada 2025 ini diproyeksikan mampu mencapai 28,65 juta investor. Angka proyeksi tersebut mengindikasikan adanya peningkatan popularitas dan kesadaran pada investasi aset crypto. 

“Kami meyakini pertumbuhan investasi crypto harus didukung oleh edukasi dan literasi yang tepat melalui berbagai macam kegiatan. Pada perayaan anniversary PINTU yang kelima, kami mengadakan program Fifthzzaversary dengan beragam kegiatan menarik seperti, bagi-bagi pizza, photobooth gratis, hingga permainan claw machine. Kegiatan ini untuk memperkenalkan sekaligus mendorong kesadaran mengenai aset crypto kepada masyarakat Indonesia melalui cara yang unik dan menarik,” ujar Andrew. 

Masih dalam merayakan anniversary PINTU yang kelima, PINTU juga menyiapkan banyak promo dan grand prize menarik seperti MacBook Pro M4, iPad Pro M1, Apple Watch Series 10, hingga bonus berupa aset crypto senilai jutaan rupiah melalui kampanye #PintuAnniver5ary. Seluruh pengguna PINTU yang sudah melakukan Know Your Customer (KYC) dan bank account yang sudah terkoneksi di akun PINTU dapat mengikuti program ini. 

“Lima tahun menjadi milestone penting bagi kami untuk terus mendengarkan masukan dari pengguna dan melahirkan inovasi terbaik guna mengakomodir kebutuhan investor crypto Indonesia. Kami yakin, perjalanan positif ini berkat dukungan penuh dari kalian seluruh pengguna PINTU. Terima kasih atas dukungan, kepercayaan, dan telah menjadi bagian dari perjalanan PINTU hingga kami dapat bertransformasi menjadi perusahaan crypto terkemuka di Indonesia,” tutup Andrew. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Line Up BNI Java Jazz 2025

Kamis, 24 April 2025 - 18:09 WIB

Jakarta International BNI Java Jazz Festival Umumkan Deretan Musisi Terbaru

UMI, Lee Ritenour, Tontrakul, Tara Lily, RAN dan masih banyak lagi siap ramaikan BNI Java Jazz Festival 2025.

Pers confernce Konser Tawa 2025

Kamis, 24 April 2025 - 17:39 WIB

Segera Digelar, Konser Tawa 2025 Bakal Menghadirkan Stand-up Comedy dan Musik Secara Bersamaan

Tiga Kreasi, creative agency yang memiliki pengalaman di dunia hiburan dan acara kreatif melakukan gebrakan baru dengan menggelar Konser Tawa 2025, yang merupakan pagelaran yang tak hanya menghadirkan…

Press Conference Pru Sehat dan Pru Sehat Syariah

Kamis, 24 April 2025 - 17:38 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Meluncurkan PRUSehat

Peluncuran PRUSehat dan PRUSehat Syariah merupakan jawaban untuk memberikan perlindungan kesehatan dengan manfaat yang #BeneranPas dan sesuai dengan kebutuhan anak muda masa kini dengan biaya…

Boss Lippo Group James Riady jawab perkembangan Meikarta.

Kamis, 24 April 2025 - 16:49 WIB

James Riady Soal Meikarta, Lippo Group Akan Ikut Arahan Pak Menteri

Saat menemui Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Marurar Sirait, Bos Lippo Group, James Riady, menyatakan komitmennya untuk mendukung penyelesaian persoalan Meikarta.

ilustrasi kucing

Kamis, 24 April 2025 - 16:14 WIB

5 Tips Kombinasi Makanan yang Tepat untuk Kucing: Seimbang, Nikmat, dan Menyehatkan!

Memberikan makanan yang tepat untuk kucing bukan hanya soal kenyang, tetapi juga tentang menjaga keseimbangan nutrisi agar tubuh tetap sehat, aktif, dan bebas dari gangguan pencernaan. Di pasaran,…