Microchip Technology Umumkan PMIC untuk Aplikasi AI, Komputer Industri, dan Pusat Data Berkinerja Tinggi

Oleh : Hariyanto | Senin, 14 April 2025 - 08:34 WIB

Dok. Microchip Technology
Dok. Microchip Technology

INDUSTRY.co.id - Jakarta — Pesatnya integrasi AI ke dalam aplikasi industri, komputer, dan pusat data mendorong permintaan solusi manajemen daya yang lebih efisien dan canggih. Microchip Technology (MCHP) mengumumkan MCP16701, Power Management Integrated Circuit (PMIC) yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan para perancang MPU dan FPGA berkinerja tinggi. 

MCP16701 mengintegrasikan delapan konverter buck paralel 1.5A, empat regulator tegangan dropout (Low Dropout Voltage Regulators –LDO) internal 300mA dan kontroler untuk menggerakkan MOSFET eksternal.

Perangkat tinggi integrasi ini dapat mencapai pengurangan area sebesar 48% dengan jumlah komponen kurang dari 60% dari solusi terpisah (discrete solution). MCP16701 dikemas dalam paket VQFN 8 mm x 8 mm ukuran kecil untuk memberikan solusi manajemen daya yang ringkas dan fleksibel untuk aplikasi dengan ruang terbatas. MCP16701 memenuhi berbagai persyaratan daya dan mendukung MPU PIC64-GX Microchip dan FPGA PolarFire® dengan serangkaian fitur yang dapat dikonfigurasi.

“Dengan diluncurkannya MCP16701, Microchip menetapkan standar baru dalam teknologi PMIC yang menawarkan tingkat integrasi dan fleksibilitas yang belum pernah ada sebelumnya. PMIC canggih ini dirancang khusus untuk aplikasi berkinerja tinggi, yang memungkinkan pelanggan kami untuk mempermudah proses desainnya.” ujar Rudy Jaramillo, wakil presiden divisi daya dan interface analog Microchip.

MCP16701 dilengkapi interface komunikasi I2C untuk menyederhanakan dan meningkatkan efisiensi komunikasi antara PMIC dan komponen sistem lainnya. Perangkat ini beroperasi dengan rentang suhu TJ -40°C hingga +105°C untuk kinerja yang andal dalam berbagai kondisi lingkungan.

Fitur utama dari MCP16701 adalah kemampuannya untuk mengubah level Vout secara dinamis untuk semua konverter dengan kenaikan 12,5 mV/25 mV. Fleksibilitas yang maksimal ini memungkinkan perancang dalam menyempurnakan pengiriman daya untuk memenuhi persyaratan aplikasi tertentu, yang membantu meningkatkan efisiensi dan kinerja sistem secara keseluruhan.

MCP16701 tergabung dalam rangkaian produk PMIC Microchip, termasuk MCP16502, MCP16501 dan lainnya, yang digunakan untuk memberi daya pada aplikasi MPU berkinerja tinggi yang menargetkan komputer industri, pusat data, IoT, dan edge AI. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi laman web produk manajemen daya Microchip.

PMIC MCP16701 didukung oleh EV23P28A Evaluation Board dan GUI EV23P28A untuk membantu pengembang mengevaluasi desainnya. Perangkat MCP16701 tersedia dengan harga $3,00 masing-masing dalam jumlah 10.000 unit. Untuk informasi lebih lanjut dan pembelian, hubungi perwakilan penjualan Microchip, distributor global resmi. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Bank DKI Sampaikan Progres Perbaikan Sistem Layanan Transfer Antar-Bank

Rabu, 16 April 2025 - 21:39 WIB

Bank DKI Sampaikan Progres Perbaikan Sistem Layanan Transfer Antar-Bank

Jakarta – Bank DKI menyampaikan bahwa proses perbaikan sistem layanan transfer antar-bank saat ini masih terus berlangsung sebagai bagian dari langkah pemeliharaan sistem untuk peningkatan…

Bastian Schweinsteiger dan Luís Nani pada UEFA Champions League Trophy Tour 2025 di ASHTA District 8, Jakarta

Rabu, 16 April 2025 - 21:32 WIB

Heineken® Hadirkan “Football Time-Off Day” untuk Pekerja Kantoran Jakarta

Heineken® menghadirkan Football Time-Off Day untuk merayakan para “hardcore fans” yang tetap profesional di siang hari meski kurang tidur karena mendukung tim kesayangannya bertanding.

Starbucks Creative Youth Entrepreneurship Program

Rabu, 16 April 2025 - 19:03 WIB

Gandeng Prestasi Juior Indonesia, Starbucks Kembali Gelar Creative Youth Entrepreneurship Program

Starbucks telah menetapkan bulan April sebagai perayaan Bulan Kebaikan Global atau Global Month of Good setiap tahunnya. Dan untuk merayakannya, Starbucks di Indonesia kembali menyelenggarakan…

Halal Bihalal PLN Icon Plus Dengan Semangat Kartini dan Dukung UMKM

Rabu, 16 April 2025 - 18:27 WIB

Halal Bihalal PLN Icon Plus Dengan Semangat Kartini dan Dukung UMKM

Jakarta– Dalam semangat mempererat silaturahmi pasca Idulfitri, PLN Icon Plus menggelar acara Halal Bihalal yang turut menjadi momentum untuk memperingati Hari Kartini serta mendukung para…

Direktur Utama BTN Nixon LP Napitupulu (kiri) mengatakan, ajang marathon tahunan BTN JAKIM dinilai berdampak positif pada pertumbuhan bisnis BTN, terutama dari sisi peningkatan jumlah pengguna dan transaksi Super App andalannya, yakni Bale by BTN.

Rabu, 16 April 2025 - 15:33 WIB

BTN JAKIM Dongkrak Transaksi Digital Banking BTN

Jakarta – PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) berharap ajang BTN Jakarta International Marathon (BTN JAKIM) 2025 yang digelar bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dapat membantu…