Penerbangan Perdana Jetstar, Labuan Bajo dan Singapura Makin Dekat

Oleh : Kormen Barus | Minggu, 23 Maret 2025 - 10:46 WIB

Penerbangan Perdana Jetstar, Labuan Bajo dan Singapura Makin Dekat
Penerbangan Perdana Jetstar, Labuan Bajo dan Singapura Makin Dekat

INDUSTRY.co.id, Labuan Bajo-Maskapai Jetstar Asia (3K) lakukan penerbangan perdana dengan Rute Singapura - Labuan Bajo pada Kamis (20/03/2025). Penerbangan perdana dengan rute baru ini kembali memperkuat komitmen maskapai-maskapai penerbangan yang beroperasi di Indonesia untuk memudahkan akses ke destinasi di wilayah Asia Tenggara serta mendukung pariwisata dan pertumbuhan ekonomi lokal.

Dalam sambutannya, Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur, Johanis Asadoma mengajak seluruh pihak untuk merespon peningkatan konektivitas yang sudah ada dengan menjaga keberlanjutan ekosistem kepariwisataan, baik secara SDM, alam, maupun budaya.

"Saya yakin, di tahun-tahun mendatang akan ada lagi penerbangan internasional baru yang masuk ke Labuan Bajo. Yang paling penting di sini adalah bagaimana kita menjaga kondusifitas ekosistem kepariwisataan di Labuan Bajo ini, baik alamnya, baik budayanya, manusianya, sehingga semakin banyak yang tertarik untuk berkunjung ke Labuan Bajo," ujar Wagub NTT tersebut.

Wakil Presiden Eksekutif Pengembangan Hub Udara & Kargo, Changi Airport Group, Lim Ching Kiat dalam Siaran Pers yang dikeluarkan Jetstar Asia, menyambut baik penerbangan perdana Jetstar Asia ke Labuan Bajo.

“Ini adalah rute langsung pertama Changi ke surga alam ini. Rute baru ini tidak hanya meningkatkan konektivitas Changi ke Indonesia, tetapi juga memperkuat jaringan kami di kawasan ini. Dengan koneksi langsung ke 13 kota di Indonesia yang kini tersedia dari Bandara Changi, wisatawan dapat menjelajahi pesona unik dan keindahan Labuan Bajo dan sekitarnya yang tak tertandingi,” kata Lim Ching Kiat.

Menyambut baik penerbangan internasional Singapura Labuan Bajo ini, Frans Teguh, Plt. Direktur Utama Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) menyampaikan, penerbangan langsung ini diharapkan tidak hanya  memperkenalkan keindahan alam tetapi juga meningkatkan perekonomian lokal.

"Kami sangat menghargai kemitraan ini yang tentunya akan semakin memperkuat Labuan Bajo Flores sebagai tujuan utama wisata internasional. Penerbangan ini tidak hanya akan memperkenalkan keindahan alam Flores yang menakjubkan kepada wisatawan mancanegara, tetapi juga mendukung upaya pemerintah dalam mendorong pertumbuhan sektor kepariwisataan dan perekonomian lokal," Kata Frans.

Dengan adanya penerbangan langsung ini, pariwisata di Labuan Bajo Flores dan NTT pada umumnya diharapkan dapat menarik lebih banyak wisatawan asing, sekaligus memberikan peluang besar bagi pertumbuhan perekonomian lokal, terutama melalui di sektor pariwisata, dan berbagai sektor potensial pendukung pariwisata lainnya. Hal ini sejalan dengan visi pemerintah untuk menjadikan Labuan Bajo sebagai destinasi pariwisata berkelanjutan, berkualitas, dan berkelas dunia.

"BPOLBF akan terus berkomitmen untuk mendukung upaya-upaya yang dapat mempercepat transformasi pariwisata di Labuan Bajo Flores. Kami berharap kolaborasi dengan Jetstar ini akan menjadi awal dari kemitraan yang lebih panjang dan berkelanjutan, yang membawa dampak positif bagi masyarakat serta industri pariwisata di Labuan Bajo dan lebih luas lagi di Indonesia, " tutup Frans.

Penerbangan perdana 3K263 oleh armada Airbus A320 ini mengangkut penumpang Singapura - Labuan Bajo sebanyak 170 pax dari kapasitas 180 seats dan Labuan Bajo - Singapura sebanyak 80 pax. Penerbangan rute Labuan Bajo - Singapura oleh Jetstar ini akan beroperasi setiap hari Kamis dan Minggu dengan waktu tempuh sekitar 3 jam perjalanan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Sejumlah karyawan PT Sompo Insurance Indonesia (“Sompo Insurance”) memeriahkan suasana kegiatan 50 Second Challenges

Minggu, 27 April 2025 - 19:33 WIB

Sompo Insurance Gaungkan 50 Second Challenges di CFD Jakarta

PT Sompo Insurance Indonesia ("Sompo Insurance") menyelenggarakan “50 Second Challenges” sebagai bagian dari rangkaian kegiatan menuju perayaan ulang tahun ke-50 perusahaan yang jatuh pada…

"Perempuan Berkarya: Lintas Generasi dan Budaya" sukses digelar di Warung Turki Shisha Lounge, Jakarta.

Minggu, 27 April 2025 - 17:12 WIB

Perempuan Berkarya, Kolaborasi Lintas Generasi dan Budaya Rayakan Semangat Kartini

Perempuan Berkarya: Lintas Generasi dan Budaya menghadirkan kolaborasi inspiratif untuk merayakan semangat Hari Kartini 2025 di Jakarta. Fashion show kebaya modern, ilustrasi budaya, dan aksi…

UMKM Herbal binaan BRI

Minggu, 27 April 2025 - 11:37 WIB

BRI Dorong UMKM Minuman Herbal Kian Percaya Diri Garap Pasar Luar Negeri

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus mempertegas komitmennya dalam mendorong pengusaha Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk go international. Salah satu UMKM binaan…

Metland Blanjaproperti 2025

Minggu, 27 April 2025 - 11:13 WIB

Metland Blanjaproperti 2025 Kembali Hadir, Tawarkan Segudang Kemudahan dan Promo Menarik

PT Metropolitan Land Tbk (Metland) kembali menghadirkan Metland Blanjaproperti 2025 “Just Click! Unlock Your Home!”, sebuah pameran yang menawarkan kemudahan bagi masyarakat dalam menemukan…

Cotton Council International (CCI) menyelenggarakan Forum Keberlanjutan COTTON USAT 2025

Minggu, 27 April 2025 - 09:07 WIB

Forum Keberlanjutan COTTON USATM 2025 Satukan Pemimpin Tekstil Global Demi Sirkularitas

Melalui kehadiran para pemimpin industri, pabrik, merek, kantor pengadaan, hingga pakar keberlanjutan, Forum Keberlanjutan COTTON USATM 2025 memperkokoh dirinya sebagai ajang utama untuk mempercepat…