Kolaborasi Forwatan, GAPKI, dan Astra Agro Promosikan Sawit Sambil Berbagi Kebahagiaan dengan Anak Yatim

Oleh : Wiyanto | Jumat, 21 Maret 2025 - 18:06 WIB

Forwatan bersama korporasi Sawit bebagi ke Yatim
Forwatan bersama korporasi Sawit bebagi ke Yatim

INDUSTRY.co.id-Jakarta, Forum Wartawan Pertanian (Forwatan) bersama Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) dan Astra Agro, mempererat tali silaturahmi dengan menyalurkan bantuan kepada anak yatim piatu di bulan Ramadan, sebagai wujud kepedulian dan berbagi kebahagiaan di bulan penuh berkah.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Forwatan, Beledug Bantolo, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan berbagi ini sudah menjadi tradisi yang dilakukan Forwatan setiap Ramadan, bersama dengan para pengusaha dan mitra lainnya.

“Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan kebahagiaan dan manfaat bagi mereka yang membutuhkan, khususnya anak-anak yatim piatu,” kata Bantolo di Panti Asuhan Yatim Piatu Yayasan Al-Mukhilisin, Kamis (20/3).

Selain itu, Bantolo menjelaskan, kegiatan ini juga menjadi kesempatan untuk mengenalkan sawit dan produk turunannya, yang masih kurang diketahui oleh masyarakat.

“Produk turunan kelapa sawit itu sangat beragam, mulai dari yang sering kita temui di dapur, seperti minyak goreng dan tepung, hingga yang lebih inovatif seperti biosolar dan biovtur atau bahan bakar pesawat terbang,” jelas Bantolo.

Mewakili pengurus Forwatan, Bantolo juga menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada GAPKI, Astra Agro, Wilmar, dan Apical yang telah mendukung suksesnya kegiatan ini. Dia berharap bantuan sosial berbagi ini bisa terus berkelanjutan.

“Semoga kegiatan ini bisa berlangsung setiap tahun, sehingga kita bisa terus berkumpul dan berbagi kebahagiaan bersama adik-adik di sini,” harap Bantolo.

Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan cerita mengenai beragam produk turunan sawit. “Produk turunan kelapa sawit itu sangat beragam, mulai dari yang sering kita temui di dapur, seperti minyak goreng dan mentega, hingga yang lebih inovatif seperti biosolar dan biovtur atau bahan bakar pesawat terbang,” jelas Bantolo.

Sebagai bagian dari kegiatan ini, Ketua Kompartemen Media Relation GAPKI, Fenny Sofyan, berbagi cerita tentang kelapa sawit dalam bahasa yang mudah dipahami kepada puluhan anak-anak yang hadir.

“Saya ingin mengajak adik-adik untuk mencintai komoditas dalam negeri yang dimana sawit indonesia tidak dalam pemenuhan pangan Indonesia namun juga global,” ujarnya.

Dikatakan Fenny, selain menjalankan komitmen dalam memberikan manfaat bagi bangsa. “Momentum Ramadan bulan penuh berkah ini juga tidak disia-siakan untuk memohon dan memanjatkan doa untuk kelangsungan bisnis industri sawit Indonesia agar dapat memberikan manfaat bagi bangsa,” katanya.

Saat ini, dikatakan Fenny, sawit Indonesia tengah mengalami banyak tantangan yakni produktivitas yang menurun, persaingan global yang kian ketat.

“Isu negatif ditengah berbagai upaya perbaikan tata kelola berkelanjutan yang saat ini sedang dilakukan para pelaku industri,” tambahnya.

Fenny memulai dengan mengatakan bahwa hampir 24 jam dalam kehidupan sehari-hari, masyarakat selalu terhubung dengan produk turunan kelapa sawit. Hal ini menunjukkan betapa pentingnya kelapa sawit dalam kehidupan.

“Sawit itu buahnya kecil-kecil, mirip anggur, dengan warna merah. Dari buah sawit ini, diperaslah untuk menghasilkan berbagai macam produk. Produk pertama yang dihasilkan adalah minyak goreng, yang sering kita gunakan untuk memasak sehari-hari,” jelas Fenny.

Selain minyak goreng, sawit juga ada dalam banyak produk lain, baik makanan maupun non-makanan. Misalnya, gliserin pada hand body, serta lipstik, blush on, sampo, pasta gigi seperti Pepsodent, dan produk lainnya dari ujung kepala hingga kaki.

“Semua makanan, baik itu makanan ringan maupun lainnya, mengandung sawit. Misalnya, es krim, coklat, dan banyak produk lainnya,” jelas Fenny.

Di samping itu, sawit memiliki kandungan yang sangat bermanfaat. Salah satunya, minyak goreng, yang mengandung vitamin A dan E. “Bahkan, kandungan vitamin A dalam sawit lebih tinggi dibandingkan dengan wortel,” kata dia.

Lebih lanjut, Fenny menyebutkan bahwa industri sawit memegang peranan penting dalam perekonomian Indonesia. Ia juga mengingatkan agar masyarakat tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu negatif mengenai sawit.

“Saat ini, lebih dari 16 juta orang menggantungkan hidupnya pada sawit, yang menunjukkan betapa besar kontribusinya dalam kehidupan kita sehari-hari,” imbuh dia.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Yayasan Al Mukhlisin Cibubur, Bambang, mengungkapkan apresiasi atas bantuan yang diberikan oleh Forwatan, GAPKI, dan Astra Agro. Ia berharap kerja sama yang baik ini dapat terus terjalin di masa mendatang.

“Semoga tahun depan kami bisa kembali memberikan keberkahan kepada anak-anak yatim. Terima kasih kepada Forwatan dan pengusaha sawit yang telah mendukung kegiatan sosial ini,” pungkas Bambang.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Karyawan SIG melakukan inspeksi produk carry idler di workshop CV Desra Teknik, Padang, Sumatra Barat, yang berfungsi sebagai penopang belt conveyor untuk transport material dalam proses produksi semen.

Senin, 28 April 2025 - 23:47 WIB

Pastikan Keterandalan Operasi, SIG Tingkatkan Penggunaan Produk Dalam Negeri

Jakarta– Dukungan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) untuk kemajuan industri tanah air yang mandiri dan berdaya saing, kembali dibuktikan dengan belanja produk dalam negeri Perusahaan…

Ilustrasi Daun Alpukat/Pixabay

Senin, 28 April 2025 - 21:09 WIB

Tugingo, Herbal Alami untuk Keluhan Penyakit Ginjal

Data BPJS mencatat sepanjang 2024 sebanyak 134.057 pasien gagal ginjal kronis menjalani prosedur hemodialisa atau cuci darah. Kondisi ini membuat biaya pengobatan penyakit ginjal kronis mencapai…

Toshiba Induction Rice Cooker

Senin, 28 April 2025 - 21:01 WIB

Tips Memasak Nasi Rendah Gula, Cocok untuk Penderita Diabetes

Nasi merupakan salah satu sumber karbohidrat utama bagi sebagian banyak masyarakat Indonesia. Namun, bagi penderita diabetes atau mereka yang ingin menjaga kadar gula darah, konsumsi nasi putih…

Direktur Utama PT Surveyor Indonesia, Sandry Pasambuna dan Regional Director South East Asia Dimitra Incorporated, Ricky Tanudibrata.

Senin, 28 April 2025 - 20:46 WIB

Dukung Petani Kopi dan Kakao Mendunia, PT Surveyor Indonesia Gandeng Dimitra Incorporated

PT Surveyor Indonesia (PTSI) menandatangani nota kesepahaman dengan Dimitra Incorporated (Dimitra) terkait komitmen bersama dalam pendampingan dan dukungan terhadap petani komoditas kopi dan…

PKK Kecamatan bersama Kadinkes

Senin, 28 April 2025 - 19:48 WIB

Yayasan Jiva Svastha Nusantara dan Dinkes Sumedang Dorong Pencegahan Stunting lewat Edukasi Air Minum Berkualitas

Dengan angka stunting yang masih mencapai 14,4% di Kabupaten Sumedang berdasarkan data Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) 2023, kebutuhan akan langkah konkret untuk memperbaiki kualitas hidup…