AEXI Resmi Menggandeng PT Vihan Sanjaya Berkah ke dalam Ekosistem ExportHub.id
Oleh : Hariyanto | Kamis, 20 Maret 2025 - 14:47 WIB

AEXI Resmi Menggandeng PT Vihan Sanjaya Berkah ke dalam Ekosistem ExportHub.id
INDUSTRY.co.id - Jakarta – PT Andalan Ekspor Indonesia (AEXI) telah resmi menggandeng PT Vihan Sanjaya Berkah sebagai bagian dari ekosistem ExportHub.id. Melalui program Digiekspor AEXI di Alibaba, PT Vihan Sanjaya Berkah kini siap memperluas pemasaran produk unggulannya, Kopi Stamina Pria – Vihan Coffee, ke pasar global.
Sebagai bagian dari ekosistem ExportHub.id, PT Vihan Sanjaya Berkah juga memanfaatkan layanan digital dari PT Digital Etalase Indonesia (DEI-Agency), yang merupakan Strategic Business Unit (SBU) dari ExportHub.id.
Melalui DEI-Agency, perusahaan mengoptimalkan strategi pemasaran digital dengan dukungan 300 affiliator yang siap mempromosikan produk skincare di marketplace.
Meningkatkan Daya Saing Produk Lokal di Pasar Global
CEO PT Vihan Sanjaya Berkah, Burhanuddin, SE, menyatakan bahwa kerja sama ini menjadi langkah strategis dalam memperluas pasar dan meningkatkan daya saing produk lokal.
“Kami percaya bahwa kemitraan ini akan membantu mempercepat penetrasi pasar, baik lokal maupun global. Dengan dukungan ekosistem ekspor yang dikembangkan oleh ExportHub.id serta strategi digital dari DEI-Agency, kami optimis dapat menjangkau konsumen lebih luas.” kata Burhanuddin di Jakarta, Kamis (20/3/2025).
Sementara itu, Direktur Utama PT Vihan Sanjaya Berkah, Maya Sylvia, menambahkan bahwa pemanfaatan teknologi digital menjadi faktor kunci dalam membangun strategi pemasaran yang efektif di skala internasional.
Dukungan Ekosistem ExportHub.id untuk Percepatan Ekspor
CEO PT Andalan Ekspor Indonesia (AEXI), Ahmad Soffian, menegaskan bahwa program Digiekspor AEXI merupakan upaya nyata dalam mempercepat ekspor produk Indonesia.
“Kami ingin membantu lebih banyak UMKM dan perusahaan lokal agar mampu bersaing di kancah global. Dengan adanya ekosistem yang kuat, kami dapat mempercepat ekspor produk-produk Indonesia dan meningkatkan daya saingnya.” kata Ahmad Soffian
Presiden Direktur ExportHub.id, Amalia S. Prabowo, menambahkan bahwa pemberdayaan digital adalah salah satu pilar utama dalam membangun ekosistem ekspor yang tangguh.
“Melalui strategi digital yang tepat dan dukungan ekosistem ExportHub.id, kami ingin memastikan pemberdayaan produk-produk lokal tidak hanya bisa bersaing, tetapi juga membangun ekosistem ekspor di pasar global.” ujar Amalia.
Dengan kerja sama ini, PT Vihan Sanjaya Berkah semakin optimis dalam menembus pasar internasional. Didukung oleh ekosistem ExportHub.id, strategi digital yang terarah, serta jaringan ekspor yang luas, perusahaan siap membawa produk Indonesia ke tingkat yang lebih tinggi.
Baca Juga
Survei: Singapura Jadi Pilihan Paling Diminati Para Pekerja Formal…
Begini Strategi RedDoorz Dalam Menyambut Musim Mudik 2025
Kementerian UMKM - Kemensos Jalin Kolaborasi Berdayakan Masyarakat…
Pelajari Perilaku Konsumen untuk Customer Segmentation yang Lebih…
Ini Komitmen Sampoerna Dorong UMKM Nasional Berdaya Saing Global
Industri Hari Ini

Sabtu, 22 Maret 2025 - 13:15 WIB
Mitsubishi Fuso Catat Capaian Gemilang Sepanjang 2024, Sukses Rajai Pasar Kendaraan Niaga
PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan niaga Mitsubishi Fuso Truck dan Bus Corporation di Indonesia, berhasil mempertahankan posisinya sebagai pemimpin pasar di…

Sabtu, 22 Maret 2025 - 12:14 WIB
Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kemenag: Program Hutan Wakaf Perkuat Ekoteologi dan Ekonomi Umat
Jakarta– Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kementerian Agama RI, Prof. Dr. H. Waryono Abdul Ghafur, M.Ag., menegaskan bahwa Program Hutan Wakaf bukan sekadar inisiatif lingkungan, tetapi…

Sabtu, 22 Maret 2025 - 10:50 WIB
AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Mabrur Insan Syariah, Solusi Perlindungan dan Pelunasan Biaya Haji dan Umrah
Asuransi Mabrur Insan Syariah diluncurkan AXA Mandiri sebagai solusi perlindungan sekaligus perencanaan keuangan untuk pelunasan biaya ibadah haji dan umrah.

Sabtu, 22 Maret 2025 - 10:39 WIB
vivo V50 Resmi Meluncur di Indonesia, Abadikan Momen Ramadan dengan Kamera Ultra Wide 50MP
Kebersamaan Ramadan semakin sempurna dengan kamera Wide-Angle Resolusi paling tinggi di kelasnya pada vivo V50.

Sabtu, 22 Maret 2025 - 08:34 WIB
Lebaran Nyaman dan Transaksi Lancar, BRI Jamin Keandalan E-Channel
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk memastikan kesiapan layanan Electronic Channel (E-Channel) untuk mendukung kelancaran transaksi masyarakat menjelang libur panjang periode lebaran Hari…
Komentar Berita