AQUA Kolaborasi Berbagi Kebaikan Ramadan di Masjid Istiqlal

Oleh : Wiyanto | Minggu, 16 Maret 2025 - 07:08 WIB

Aqua saat di Istiqlal
Aqua saat di Istiqlal

INDUSTRY.co.id-Jakarta-Untuk merayakan bulan suci ramadan 2025 atau 1445 H, AQUA kembali berkolaborasi dengan Masjid Istiqlal Jakarta dalam menghadirkan berbagai kajian agama dan sesi edukasi interaktif. Inisiatif ini merupakan wujud komitmen AQUA dalam mengalirkan manfaat bagi masyarakat Indonesia, khususnya umat Muslim dengan kajian agama dan sesi edukasi interaktif, tapi juga dengan menyediakan air minum berkualitas 100% murni, bersertifikasi halal dan thayyib.

Kegiatan ini berlangsung selama 8 hari pada 8 - 16 Maret 2025 di area selasar Masjid Istiqlal Jakarta dengan menghadirkan 8 penceramah. Dalam seluruh rangkaian kegiatan Ramadan, AQUA membagikan takjil serta paket buka puasa bagi sekitar 49.500 jemaah. Untuk mendukung hidrasi selama berpuasa, AQUA turut mendistribusikan lebih dari 150.000 botol air mineral melalui stan atau booth yang tersedia.

Arif Mujahidin, Corporate Communications Director Danone Indonesia, menyatakan bahwa AQUA telah lahir dan bertumbuh bersama umat Islam di Indonesia. Oleh karena itu, AQUA bangga dapat terus berkontribusi dalam berbagai kegiatan Ramadan bersama Masjid Istiqlal. “Melalui kemitraan ini, kami mengajak umat Muslim untuk turut menyebarkan semangat Ramadan dengan mengikuti berbagai kegiatan dan sesi edukatif yang bermanfaat. Kami juga ingin menekankan pentingnya mengonsumsi air mineral berkualitas 100% murni, halal, dan thayyib sebagai bagian dari gaya hidup sehat selama bulan suci ini. Dengan air berkualitas, kami berharap dapat memberikan manfaat serta mendukung umat Muslim menjalani Ramadan dengan penuh berkah,” ujar Arif.

AQUA juga mengingatkan masyarakat tentang pentingnya memilih air minum yang bersih dan sehat, terutama dalam menjaga kesehatan selama bulan Ramadan, salah satunya melalui demonstrasi produk. “Kami menyelenggarakan sesi edukasi interaktif yang memungkinkan pengunjung dan jemaah melihat langsung perbedaan antara air minum yang higienis dan nonhigienis. Ini bagian dari upaya kami meningkatkan keterlibatan masyarakat,” ujar Arif.

Kajian Ramadan Istiqlal dan AQUA: Berbagi Kebaikan 100% Murni di Bulan yang Suci

Program Kajian Ramadan Istiqlal dan AQUA menghadirkan rangkaian acara inspiratif, mulai dari kajian agama, diskusi interaktif, hingga hiburan musik, yang dirancang untuk memperkaya pengalaman Ramadan bagi para jemaah.

Dalam tausiyahnya, Ust. H. Martomo Malaing, S.Q., MA, Imam Rawatib Masjid Istiqlal mengingatkan jemaah untuk selalu menyaring informasi sebelum menerimanya dan mencari kebenarannya terlebih dahulu sebelum membagikannya kepada orang lain di media sosial. Sebab, jika hal-hal tersebut tidak dilakukan, maka berpotensi terjadi penyebaran berita yang salah (hoax).

“Marilah kita selalu berhati-hati dalam menyaring setiap informasi yang datang. Sebelum kita menerima atau menyebarkannya, pastikan kita mencari kebenarannya terlebih dahulu. Jangan sampai kita ikut andil dalam menyebarkan hoax yang dapat memicu kebencian, bullying, bahkan kekerasan. Sebaiknya, cek kembali informasi yang kita dapat melalui lebih dari satu sumber yang terpercaya agar kebenarannya lebih tervalidasi," kata Ust. Martomo.

Perjalanan Kemitraan Masjid Istiqlal dan AQUA

Pada 15 Februari 2025 lalu, AQUA turut berpartisipasi dalam perayaan ulang tahun ke-20 Pusat Studi Al-Quran (PSQ) di Masjid Istiqlal yang menghadirkan sejumlah ustadz ternama, seperti Habib Ja’far, Dr. Fahruddin Faiz, Habib Jindan bin Novel, dan Prof. M. Quraish Shihab.

Selain itu, AQUA juga berkolaborasi dengan Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dalam mendukung pengembangan generasi muda Muslim yang kritis dan berwawasan luas. Acara ini bertepatan dengan peringatan Hari Lahir IPNU ke-71 pada 9 Maret 2025 yang dihadiri oleh Menteri Agama Prof. Dr. Nasaruddin Umar dan Ketua Umum Pengurus Pusat IPNU, Muhammad Agil Nuruzzaman.

AQUA sendiri telah menjalin kemitraan dengan Masjid Istiqlal Jakarta melalui berbagai aktivitas untuk mendukung kesehatan masyarakat, lingkungan, dan kegiatan sosial. Dalam bidang kesehatan, AQUA rutin mengadakan senam bersama setiap Jumat, juga menyediakan produk hidrasi guna mendukung berbagai kegiatan kemitraan dan edukasi gaya hidup sehat di masjid ini.

Di bidang lingkungan, sejak 2023 AQUA dan Masjid Istiqlal telah tergabung dalam Gerakan Sedekah dan Kolekte Sampah Indonesia (GRADASI) sebagai upaya pengelolaan sampah dan edukasi jamaah tentang pentingnya menjaga kebersihan di rumah ibadah. Inisiatif ini dilanjutkan dengan pemberian bantuan mobil pengangkut sampah pada April 2024 untuk meningkatkan kapasitas pengelolaan sampah di lingkungan masjid.

Dalam aspek sosial, AQUA bekerja sama dengan Masjid Istiqlal dan mitra lainnya mengadakan program penukaran sembako murah bagi masyarakat kurang mampu. Inisiatif ini menjadi bagian dari komitmen AQUA dalam menebarkan kebaikan dan membantu meringankan beban sesama selama bulan yang penuh berkah.

"Kami sangat senang dapat kembali berkolaborasi dengan Masjid Istiqlal selama Ramadan 2025. Melalui kemitraan ini, kami ingin terus berkontribusi dalam menyebarkan kebaikan, mempererat silaturahmi, dan mendukung mereka yang membutuhkan. Kami berharap kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat bagi umat, tetapi juga menginspirasi lebih banyak orang untuk berbagi kebahagiaan di bulan yang penuh berkah ini," tutup Arif.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pembukaan Foodcourt Tuang Riung oleh Ciplaz Depok dan Ciplaz Garut.

Minggu, 16 Maret 2025 - 23:02 WIB

Ciplaz Depok dan Garut Hadirkan Foodcourt Tuang Riung dan Langit Rasa, Destinasi Nongkrong Estetik Sentuhan Kearifan Lokal

PT Jakarta Intiland, bagian dari Ramayana Group, resmi menghadirkan dua foodcourt baru di Ciplaz Depok dan Ciplaz Garut: Tuang Riung dan Langit Rasa.

(Kiri ke kanan). Wakil Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) Bob T Ananta, Direktur Utama BSI Hery Gunardi, Ketua Pengurus Yayasan Syekh Sulaiman Arrasuli Syukri Iska, Pembina Yayasan Syekh Sulaiman Arrasuli Makmur Syarif, Ketua Rais Pondok Pesantren Madrasah Tarbiyah Islamiyah (MTI) Canduang Anas Khatib Bandaro berfoto bersama di Pondok Pesantren Arrasuli.

Minggu, 16 Maret 2025 - 22:17 WIB

BSI Distribusikan Bantuan Pesantren dan Santunan Yatim di Bukittinggi

PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) mendistribusikan bantuan CSR ke pesantren dan santunan yatim di Bukittinggi dan Agam Sumatra Barat. Pendistribusian dana CSR tersebut dilakukan langsung oleh…

Dompet Dhuafa Volunteer bersama Pemprov DKI Jakarta dan PPJI menggelar acara "Remember: Ramadan 'Meriah Penuh Berkah'" pada Minggu (24/3/2024) di Gedung Sasana Kriya TMII.

Minggu, 16 Maret 2025 - 21:28 WIB

DDV Bersama Pemprov DKI dan PPJI Gelar Program 'REMEMBER' Tebarkan Kebaikan Bagi Penerima Manfaat

Bulan Ramadan menjadi momentum yang tepat bagi umat Muslim untuk saling berbagi dan mempererat tali silaturahmi. Dalam rangka ini, Dompet Dhuafa melalui Dompet Dhuafa Volunteer (DDV), bersama…

Wamenekraf Irene Umar menghadiri turnamen e-sport terbesar di Indonesia MPL Indonesia season 15 di MPL Arena, Jakarta, Sabtu (15/3/25).

Minggu, 16 Maret 2025 - 18:40 WIB

Hadiri Turnamen MPL, Wamenekraf Irene Optimistis E-Sports Jadi Penopang Ekraf dan Pencipta Lapangan Kerja

Wakil Menteri Ekonomi Kreatif/Wakil Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Wamenekraf/Wakaekraf), Irene Umar, menilai industri e-sports telah berkembang pesat dan memiliki potensi besar untuk menciptakan…

Pesantren Kilat by Narasi

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:37 WIB

Hadir Temani Perjalanan Spiritual Ramadan, AQUA Dukung Pesantren Kilat Narasi 2025

Masih dalam suasana bulan suci Ramadan, AQUA kembali berkomitmen untuk mengalirkan kebaikan kepada masyarakat dengan mendukung berbagai kegiatan keagamaan, termasuk Pesantren Kilat 2025 yang…