Perkuat Eksistensi di Asia Tenggara, HONOR Berencana Lakukan Ekspansi ke Indonesia

Oleh : Hariyanto | Rabu, 08 Januari 2025 - 10:09 WIB

Justin Li, President of Honor South Pacific   
Justin Li, President of Honor South Pacific   

INDUSTRY.co.id - Jakarta — Merek teknologi global, HONOR mengumumkan rencananya untuk memasuki pasar Indonesia, salah satu negara dengan pertumbuhan ekonomi tercepat di Asia Tenggara. Sebagai bagian dari upaya ekspansi ini, HONOR akan membawa sekitar 30 variasi produk yang mencakup seluruh portofolio lini produknya ke pasar pada tahun 2025, termasuk smartphone, tablet, PC, dan wearables. 

Fase pertama peluncuran produk HONOR di Indonesia dijadwalkan dimulai pada kuartal pertama 2025. Selain itu, HONOR juga berencana akan membuka lebih dari 10 HONOR experience stores di seluruh Indonesia pada tahun pertama.

“Kami melihat Indonesia memiliki potensi yang luar biasa, karena itulah Indonesia menjadi salah satu pasar utama kami. HONOR berkomitmen untuk tumbuh bersama pasar Indonesia dalam jangka panjang, berkolaborasi dengan semua mitra lokal kami untuk membangun ekosistem produk dan layanan yang lengkap dan menyeluruh bagi konsumen di sini,” ungkap Justin Li, President of HONOR South Pacific. 

“Seiring dengan pertumbuhan pesat kalangan kelas menengah di Indonesia, permintaan untuk produk kelas menengah premium yang menawarkan pengalaman pengguna yang luar biasa akan terus bertumbuh. HONOR siap dan berada di posisi yang tepat dalam memenuhi kebutuhan ini melalui portofolio produk inovatif dan luas yang mencakup berbagai kategori.” imbuhnya.

“Saat ini, HONOR merupakan salah satu merek dengan pertumbuhan tercepat di Malaysia, Singapura, dan Filipina, terutama di segmen menengah premium. Kami berkomitmen untuk menerapkan semua yang telah kami pelajari dari pasar-pasar tersebut dalam membangun kehadiran kami di sini,” tambah Li.

Untuk memberikan pengalaman belanja offline dan online yang berkualitas bagi konsumen di Indonesia, HONOR akan bermitra dengan sejumlah peritel lokal dan platform e-commerce. Selain itu, HONOR juga akan mengoperasikan delapan pusat layanan di berbagai wilayah untuk menyediakan layanan perbaikan dan purna jual kepada para pengguna di Indonesia. 

Saat ini, HONOR juga bekerja sama dengan mitra lokal untuk memproduksi produk secara domestik, sebagai langkah strategis dalam memenuhi kebutuhan konsumen di masa mendatang.                               

Ekspansi HONOR ke Indonesia menegaskan komitmen berkelanjutan perusahaan dalam memperluas jaringan globalnya dan memperkuat eksistensinya di wilayah ini. Pada bulan Desember, untuk pertama kalinya, penjualan HONOR secara global mencapai lebih dari 50%. Berdasarkan data dari Canalys, HONOR juga berhasil menduduki peringkat lima besar di pasar global untuk produk high-end dengan harga di atas Rp 9 jutaan pada kuartal ketiga tahun 2024. 

Sebagai merek yang berpusat pada pelanggan, HONOR mengalokasikan lebih dari 11% pendapatan tahunannya untuk research & development, serta berkomitmen memberikan pengalaman pengguna yang berkualitas tinggi kepada konsumen di seluruh dunia.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Novitasari, pemilik toko bangunan Agung Jaya di Ngawi, Jawa Timur, saat melakukan kontrol dan menghitung jumlah kiriman zak produk Semen Gresik sebelum dikirim ke pelanggan. Ia menjadikan Semen Gresik sebagai pilihan utama dalam penjualan semen karena ramah lingkungan dan teruji kualitasnya

Rabu, 08 Januari 2025 - 22:51 WIB

Produk SIG Diminati Konsumen, Toko Bangunan Ini Fokus Pasarkan Semen Hijau Hingga Meraih Grand Prize Mobil

Jakarta– Menjadi pengusaha toko bahan bangunan bukanlah impian Novitasari (32), pemilik Toko Bangunan (TB) Agung Jaya di Ngrambe, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Novitasari bahkan tidak menyangka…

 Bank Tabungan Negara dan Mandiri Capital Indonesia Jalin Kerja Sama Investasi untuk Mendorong Pertumbuhan Ekosistem Perumahan

Rabu, 08 Januari 2025 - 22:35 WIB

BTN dan Mandiri Capital Indonesia Jalin Kerja Sama Investasi untuk Mendorong Pertumbuhan Ekosistem Perumahan

Jakarta- PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) dan PT Mandiri Capital Indonesia (MCI) hari ini telah resmi bekerja sama melalui kemitraan strategis Dana Ventura BTN Fund.

Menteri P2MI, Abdul Kadir Karding bersama Ketua Umum APJATI, Said Saleh Alwaini.

Rabu, 08 Januari 2025 - 21:09 WIB

Pelantikan Pengurus Baru APJATI: Komitmen Penempatan 300.000 Pekerja Migran Indonesia dalam Setahun

Pelantikan Dewan Pengurus Pusat dan Dewan Pertimbangan APJATI menjadi tonggak penting penempatan 300.000 pekerja migran.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Direktur Jenderal Bina Marga Rachman Arief Dienapitra serta Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Triono Junoasmono yang mewakili Kementerian Pekerjaan Umum

Rabu, 08 Januari 2025 - 20:11 WIB

Dukung Pemerataan Pembangunan Infrastruktur Strategis, BRI Fasilitasi Pembiayaan Jalan Trans Papua

PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menegaskan komitmennya dalam mendukung pembangunan infrastruktur strategis nasional. Melalui keterlibatannya dalam pembiayaan sindikasi Proyek Kerja Sama…

Fidela Gracia, Alumnus President University.

Rabu, 08 Januari 2025 - 20:04 WIB

Fidela Gracia, Alumnus President University Asal Pontianak Sukses Raih Gelar LL.M dari Universitas Leiden, Belanda

Lulus tepat waktu dari program Hukum dan Teknologi Digital (Advanced LL.M) di Universitas Leiden, Belanda merupakan capaian yang sangat berharga dan membanggakan bagi Fidela Gracia.