MMIX Gaet NicePaper Tiongkok untuk Bangun Pabrik Popok di Indonesia

Oleh : Nina Karlita | Selasa, 31 Desember 2024 - 17:25 WIB

Penandatanganan Nota Kesepakatan (MOU) MMIX dengan NicePaper
Penandatanganan Nota Kesepakatan (MOU) MMIX dengan NicePaper

INDUSTRY.co.id - Jakarta – PT Multi Medika Internasional Tbk (MMIX), salah satu perusahaan FMCG terkemuka di Indonesia, mengambil langkah strategis untuk memperkuat posisinya di industri personal care. 

Melalui penandatanganan Nota Kesepakatan (MOU) dengan NicePaper, produsen besar produk kebersihan asal Fujian, Tiongkok, MMIX akan segera membangun pabrik popok pertamanya di Tangerang, Banten.

Langkah ini menandai kemitraan penting antara MMIX dan NicePaper, yang dikenal luas sebagai produsen masker terbesar di Tiongkok saat pandemi COVID-19. NicePaper mengandalkan standar tinggi seperti FDA dan ISO dalam proses produksinya. 
Melalui kolaborasi ini, MMIX berharap dapat memperluas jangkauan produk popok bayi, popok dewasa, pembalut, dan tisu basah, sekaligus memperkuat industri kesehatan dan kebutuhan sehari-hari di Indonesia.

Direktur Utama MMIX, Mengky Mangarek, mengungkapkan bahwa pendirian pabrik baru ini akan memberikan dampak besar bagi masyarakat dan industri lokal. 

“Keberadaan pabrik ini akan mengukuhkan posisi kami sebagai pendatang baru di dunia personal care, khususnya untuk popok bayi, dewasa, dan pembalut wanita. Selain itu, kami berkomitmen untuk membuka lapangan kerja baru, mengurangi ketergantungan pada produk impor, dan mempercepat distribusi produk ke seluruh Indonesia,” jelasnya.

Pabrik ini juga dirancang untuk memanfaatkan teknologi SAP (Super Absorbent Polymer) dari Jepang dan Jerman, yang dikenal sebagai bahan utama tekstil non-woven berkualitas tinggi. Teknologi ini penting bagi berbagai kebutuhan kesehatan dan personal care.

Kerjasama ini sejalan dengan visi MMIX untuk menjadi pemimpin di sektor personal care dengan menyediakan produk berkualitas tinggi. Wu Qinqiu, Direktur NicePaper, menegaskan potensi besar Indonesia sebagai pasar utama. 

“Dengan populasi lebih dari 280 juta jiwa, Indonesia memiliki potensi ekonomi kelas menengah yang terus berkembang. Kehadiran kami di sini akan membawa alih teknologi, mengurangi ketergantungan impor, dan menciptakan lapangan kerja baru,” katanya.

Wu juga mengungkapkan bahwa hubungan antara NicePaper dan MMIX telah terjalin sejak pandemi 2020, ketika MMIX menjadi mitra strategis dalam distribusi masker di Indonesia. 

“Kami yakin akan kemampuan MMIX yang sudah terbukti sebagai distributor terpercaya di sektor kesehatan dan personal care,” tambahnya.

Pabrik baru ini tidak hanya menjadi simbol kemitraan strategis antara MMIX dan NicePaper, tetapi juga langkah besar menuju transformasi industri personal care di Indonesia.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dwi Hadi Atmaka

Jumat, 03 Januari 2025 - 16:36 WIB

Mengenal Lebih Dekat Dengan Sekretaris PT Pegadaian Baru, Dwi Hadi Atmaka

Sebagai wujud penyegaran organisasi, khususnya di bidang Kesekretariatan dan Komunikasi Perusahaan, PT Pegadaian melakukan pergantian pejabat dengan resmi mengangkat Dwi Hadi Atmaka atau yang…

PT Citra Swarna Group atau disingkat CSG dan Dompet Dhuafa melalui Disaster Management Center (DMC) kirimkan bantuan untuk penyintas erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki.

Jumat, 03 Januari 2025 - 16:26 WIB

CSG Bersama Dompet Dhuafa Bantu Pemulihan Penyintas Erupsi Lewotobi Laki-Laki

PT Citra Swarna Group atau disingkat CSG dan Dompet Dhuafa melalui Disaster Management Center (DMC) kirimkan bantuan untuk penyintas erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki.

Presiden Jokowi bersama masyarakat di Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (22/6). (Foto: Humas/Oji)

Jumat, 03 Januari 2025 - 13:29 WIB

Haidar Alwi Dianggap Berhasil Menjaga Muruah Jokowi di Mata Dunia

Jakarta-Pendiri Haidar Alwi Institute (HAI), R Haidar Alwi dianggap telah berhasil menjaga muruah Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) di mata dunia.

Dalam kampanye Switzerland Series, Buttonscarves menggandeng tiga sosok Linda Anggrea, Sarah Sofyan, dan Harumi untuk mengeksplorasi destinasi-destinasi ikonis Swiss

Jumat, 03 Januari 2025 - 12:51 WIB

Buttonscarves Luncurkan Switzerland Series, Angkat Keindahan Alam Swiss ke Panggung Internasional

Switzerland Series dari Buttonscarves mengemas keindahan Swiss dalam bentuk scarf yang menggambarkan lanskap alamnya yang spektakuler, mulai dari pegunungan yang megah, pedesaan yang memukau,…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 03 Januari 2025 - 09:57 WIB

Selamat Ulang Tahun Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Selang dua hari dari peringatan tahun 2024, Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita merayakan hari lahirnya pada Jumat 3 Januari 2025.