Dear PHR, Ini Strategi Efektif Tingkatkan Lifting Minyak 1 Juta Barel per Hari di 2030

Oleh : Nata Kesuma | Sabtu, 14 Desember 2024 - 19:44 WIB

Insentif Pertamina Hulu Mahakam Dorong Keberlanjutan Hulu Migas Nasional
Insentif Pertamina Hulu Mahakam Dorong Keberlanjutan Hulu Migas Nasional

INDUSTRY.co.id - Riau - Anggota Komisi XII DPR RI Mulyadi menekankan pentingnya strategi yang efektif dan selektif dalam upaya PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) meningkatkan lifting minyak bumi. 

Hal ini disampaikannya dalam Kunjungan Kerja Reses yang bertujuan meninjau pencapaian dan tantangan PHR dalam mengelola salah satu blok minyak terbesar di Indonesia.

Dengan ini, ia menjelaskan bahwa PHR saat ini menggunakan dua pendekatan utama untuk meningkatkan lifting, yaitu workover (pemeliharaan sumur lama) dan infill drilling (pengeboran sumur baru). Kedua strategi ini memiliki keunggulan dan tantangan masing-masing.

“Kami menyoroti pentingnya strategi infill drilling dilakukan secara selektif. Mengingat biaya pengeboran sumur baru sangat tinggi, kami meminta PHR untuk memastikan lokasi-lokasi yang dipilih benar-benar potensial dan menghasilkan tambahan produksi yang signifikan. Jangan sampai ada pemborosan,” tegas Anggota Komisi XII Mulyadi saat Kunjungan Reses ke Pekanbaru, Riau, Rabu (11/12/2024).

Di sisi lain, workover dan well intervention (WOWI) dinilai lebih efisien dalam menambah produksi minyak dengan biaya yang jauh lebih rendah dibandingkan dengan pengeboran sumur baru. 

"Metode ini terbukti memberikan kontribusi penambahan barel per hari yang cukup besar. Namun, infill drilling tetap diperlukan, dengan catatan harus berbasis pada analisis yang mendalam,” tambahnya.

Komisi XII DPR RI juga memberikan dukungan penuh kepada PHR untuk mencapai target lifting nasional sebesar 1 juta barel per hari (barel per day/bpd) pada 2030, sesuai dengan arahan pemerintah. Saat ini, PHR berkontribusi sebesar 157.839 bpd, atau sekitar 27% dari total produksi minyak nasional sebesar 577.120 bopd, menurut data SKK Migas per 31 Oktober 2024.

“PT Pertamina Hulu Rokan memegang peranan penting dalam mencapai target produksi minyak nasional. Kami di Komisi XII ingin memberikan masukan agar target ini tercapai secara efektif dan efisien,” ungkapnya.

Ke depan, Komisi XII berencana mengadakan Focus Group Discussion (FGD) dengan PHR dan SKK Migas untuk mendalami lebih lanjut kendala dan peluang dalam strategi lifting minyak. "Kami optimistis dengan pengelolaan yang tepat, blok Rokan dapat terus menjadi andalan dalam mendukung cita-cita swasembada energi nasional," tutup Mulyadi.

Dengan strategi yang terarah, PHR diharapkan dapat terus meningkatkan produktivitasnya, tidak hanya untuk mendukung target lifting nasional tetapi juga untuk memperkuat ketahanan energi Indonesia. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

UMKM EXPORT binaan BRI

Selasa, 25 Maret 2025 - 23:18 WIB

UMKM Binaan BRI Tembus Pasar Global, Ikuti Pameran Natural Product Expo West 2025 di Los Angeles

Sebagai bank yang senantiasa berkomitmen dalam pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BRI) terus memperluas akses pasar bagi…

GE HEALTHCARE DAN BNI PERKUAT DUKUNGAN FINANSIAL UNTUK TRANSFORMASI TEKNOLOGI DI SEKTOR KESEHATAN INDONESIA

Selasa, 25 Maret 2025 - 23:17 WIB

Ge Healthcare dan BNI Perkuat Dukungan Finansial untuk Transformasi Teknologi di Sektor Kesehatan Indonesia

Jakarta– Penguatan infrastruktur teknologi kesehatan menjadi faktor krusial dalam meningkatkan kualitas layanan medis di Indonesia.

Direktur Utama INTP Christian Kartawijaya (tengah). Foto: dok INTP.

Selasa, 25 Maret 2025 - 22:56 WIB

Top! Indocement (INTP) Bukukan Laba Rp2 Triliun Sepanjang 2024

Jakarta: PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) dalam Public Expose dan Konferensi Pers Kinerja Indocement Tahun 2024 selasa (25/3/2025) melaporkan pencapaian selama tahun 2024.

Selasa (25/3/2025) menjadi hari yang bersejarah bagi para guru di Indonesia karena, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah, Kementerian PKP, PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk, BPS dan BP Tapera resmi berkolaborasi meluncurkan Program Rumah untuk Guru Indonesia. Program KPR ini khusus guru ini menyasar 20.000 guru di seluruh Indonesia untuk mewujudkan mimpinya memiliki rumah yang layak dan terjangkau.

Selasa, 25 Maret 2025 - 22:25 WIB

Di Tengah Tekanan Ekonomi Global, BTN Gerak Cepat Siapkan Rumah untuk Guru

Bogor– PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) bersama Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen), Badan Pusat Statistik…

Marfis Antonius, selaku Regional Operation Head BRI Jakarta II bersama perwakilan media, Budi, di Aula Kantor BRI Kanwil Jakarta 2, Menara BRI Pens, Jakarta, Senin (24/03/2025)

Selasa, 25 Maret 2025 - 22:08 WIB

Perdalam Inklusi Keuangan di Area Urban, BRI Kanwil Jakarta 2 Perkuat Kolaborasi dengan Media

Jakarta– Dalam upaya memperdalam inklusi keuangan di area urban, Bank Rakyat Indonesia (BRI) Regional 2 berkomitmen memperkuat kolaborasi dengan media masa dalam mempublikasi berbagai program…