Perkuat Pasar Elektronik di Indonesia, Midea Siap Buka Pabrik Kulkas dan Mesin Cuci pada 2025

Oleh : Hariyanto | Kamis, 12 Desember 2024 - 18:33 WIB

Pabrik Midea
Pabrik Midea

INDUSTRY.co.id - Jakarta – Midea Electronics Indonesia, perusahaan elektronik global terkemuka, mengumumkan rencana pembukaan dua pabrik baru di Indonesia untuk memproduksi kulkas dan mesin cuci. Hal ini disampaikan dalam acara National Dealer Gathering Midea yang telah dilaksanakan pada 27 - 28 November 2024 di Jakarta.

Jack Ding, President Director Midea Electronics Indonesia mengungkapkan ekspansi bisnis ini menyusul kesuksesan pembukaan pabrik pendingin ruangan atau air conditioner (AC) di Cikarang, Kabupaten Bekasi.

“Pembukaan dua pabrik ini menegaskan komitmen Midea untuk terus memperkuat pasar elektronik di Indonesia dan menjadi merek elektronik nomor satu di Tanah Air,” ujar Jack Ding, di Jakarta, Kamis (12/12/2024).

Jack memaparkan lokasi pabrik yang memproduksi mesin cuci Midea berada di Kawasan Industri Jababeka, Cikarang, Jawa Barat. Sedangkan lokasi pabrik yang memproduksi kulkas berada di Karawang, Jawa Barat. 

Kedua pabrik yang rencananya beroperasi pada 2025 ini diharapkan bisa memenuhi permintaan pasar Indonesia terhadap produk mesin cuci dan kulkas Midea yang cukup tinggi.

Lebih lanjut, Jack berharap kedua pabrik ini bisa membantu dalam meningkatkan perekonomian daerah dan nasional dengan penyerapan tenaga kerja lokal di Indonesia. 

Midea juga berkomitmen dalam memenuhi tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) sebesar 25% untuk setiap produknya. Target pemenuhan TKDN ini untuk mendukung program pemerintah yakni Bangga Buatan Indonesia sesuai Instruksi Presiden Nomor 2 Tahun 2022.

Dengan tambahan satu pabrik AC serta dua pabrik baru untuk kulkas dan mesin cuci, Midea pun optimistis mampu memperluas jaringan produksi globalnya, yang saat ini mencakup total 43 pabrik di seluruh dunia.

Dalam acara National Dealer Gathering 2024, Midea juga memperkenalkan rangkaian produk terbaru yang siap diluncurkan pada 2025. Produk ini terdiri atas AC, kulkas berkapasitas besar, vacuum cleaner seri terbaru, hingga pelengkap kebutuhan dapur lainnya.

Sebelumnya, Midea telah mengoperasikan pabrik AC baru di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Pabrik ini berdiri di atas lahan seluas 51.405 meter persegi, dengan total bangunan 40.000 meter persegi dan mulai beroperasi secara bertahap sejak Juli 2024. Midea menggelontorkan investasi awal untuk pabrik ini senilai Rp 650 miliar.

Agusdin Lung menyatakan bahwa langkah ekspansi strategis ini dilakukan untuk memperkuat posisi Midea di pasar Indonesia. “Pabrik ini diharapkan mampu memenuhi kebutuhan rumah tangga di Indonesia sekaligus mendukung permintaan pasar domestik dan ekspor,” ujarnya.

Pabrik AC Cikarang menargetkan produksi 400.000 unit pada akhir 2024, 800.000 unit pada 2025, dan 1 juta unit pada 2026. Produk utamanya adalah AC split untuk pasar domestik, serta AC window yang ditargetkan untuk ekspor ke Amerika Serikat.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Universitas Bunda Mulia Jakarta dan Universitas Dian Nuswantoro Semarang menjalin kerjasama dengan ChineseRd

Kamis, 12 Desember 2024 - 20:33 WIB

Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Dua Universitas di Indonesia Jalin Kerjasama Dengan ChineseRd

Universitas Bunda Mulia Jakarta dan Universitas Dian Nuswantoro Semarang menjalin kerjasama terkait peningkatan kualitas pendidikan dengan ChineseRd, sebuah Lembaga Pendidikan Bahasa Mandarin…

Pada Kamis (12/12/2024), BTN menggelar akad KPR massal di Serang dalam rangka menyukseskan Program 3 Juta Rumah yang menjadi bagian dalam rangkaian HUT ke-48 KPR. Pada acara tersebut Kementerian BUMN dan BTN mendapatkan apresiasi dari Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman karena mampu menyalurkan KPR ke segmen masyarakat berpenghasilan rendah termasuk para pedagang.

Kamis, 12 Desember 2024 - 20:33 WIB

Menteri Ara Puji Kementerian BUMN, dalam 2 Bulan Pemerintahan Prabowo BTN Salurkan KPR 30.000 Unit

Serang– Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) mengapresiasi kinerja Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang dalam 2 bulan pemerintahan Prabowo telah berhasil mendorong…

AlloFresh hadirkan solusi berbelanja mudah dan terjangkau untuk para mama.

Kamis, 12 Desember 2024 - 20:04 WIB

Makin Mudah Berbelanja Online, Ini 4 Fitur Andalan AlloFresh

Agar Mama terhindar dari proses belanja online yang rumit dan mahal, AlloFresh menghadirkan empat fitur unggulan yang membuat proses belanja online menjadi Simpel.

Gerbang Tol Menggala

Kamis, 12 Desember 2024 - 18:55 WIB

Diskon Berakhir, Hutama Karya Berlakukan Tarif Normal di Tol terbanggi Besar – Pematang Panggang – Kayu Agung

Setelah memberlakukan dua periode diskon tarif pada jarak terpanjang di Jalan Tol Terbanggi Besar – Pematang Panggang – Kayu Agung (Terpeka), yakni diskon sebesar 30% selama satu bulan dari…

Ilustrasi generasi muda di sektor manufaktur

Kamis, 12 Desember 2024 - 17:22 WIB

Minat Gen Z Terjun di Sektor Manufaktur Meningkat, Siap-siap RI Bakal Jadi 10 Besar Negara Ekonomi Kuat di Dunia

Sektor manufaktur global terus berkembang. Meski demikian, sektor ini juga tengah menghadapi tantangan tenaga kerja dan peluang transformatif. Kemajuan digital seperti kecerdasan buatan atau…