Rampungkan Target Ekspansi 2024, CSAP buka Mitra10 dan Atria di Garut Hadirkan Konsep One Stop Shopping

Oleh : Kormen Barus | Kamis, 12 Desember 2024 - 15:44 WIB

CSAP buka Mitra10 dan Atria di Garut Hadirkan Konsep One Stop Shopping. (kika) 1. Rully Diyantino, GM Operasional Mitra10 2. Oktavianus Kusuma, National Head Of Marketing, Merchandising, & Support Atria 3. Indra Gunawan, Direktur Mitra10 4. Dick Chandra, National Head of Sales, Distribution & System Atria 5. Puttipong Areerob, Corporate Finance PT Catur Sentosa Adiprana Tbk
CSAP buka Mitra10 dan Atria di Garut Hadirkan Konsep One Stop Shopping. (kika) 1. Rully Diyantino, GM Operasional Mitra10 2. Oktavianus Kusuma, National Head Of Marketing, Merchandising, & Support Atria 3. Indra Gunawan, Direktur Mitra10 4. Dick Chandra, National Head of Sales, Distribution & System Atria 5. Puttipong Areerob, Corporate Finance PT Catur Sentosa Adiprana Tbk

INDUSTRY.co.id, Garut– PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (CSAP) pada Kamis (12/12)/2024 merampungkan target ekspansi 2024 untuk ritel modern Mitra10 dan Atria dengan membuka cabang di Garut, Jawa Barat. Mitra10 yang dibawah manajemen PT Catur Mitra Sejati Sentosa (CMSS) selaku entitas anak Perseroan kini genap memiliki 56 cabang. Sedangkan Atria yang dikelola PT Catur Sentosa Berhasil (CSB), juga sebagai anak perusahaan CSA Grup kini telah memiliki 27 cabang di Indonesia.

Tahun ini Mitra10 ditargetkan memiliki 8 toko baru dan pembukaan toko di Garut merampungkan seluruh rangkaian target ekspansi Perseroan di tahun 2024. Sebelum Garut, Mitra10 tahun ini membuka toko di Sawangan, Jababeka, Samarinda, Purwokerto, Kendari, Malang dan Madiun. Dengan demikian Mitra10 sudah hadir di Jabodetabek, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, NTB, Sumatera, Riau, Kalimantan, Sulawesi Selatan, dan Sulawesi Tenggara.

Pembukaan toko Mitra10 yang berlokasi di Jl. A Yani Timur No. 429-433, Garut, Jawa Barat ini tidak lepas dari potensi Kota Garut. Kota Garut memiliki prospek pertumbuhan yang positif dan terus berkembang. Jumlah penduduk Kabupaten Garut 2024 tercatat sekitar 2.7 juta jiwa, yang 52%-nya didominasi oleh usia kerja/produktif. Garut menjadi salah satu daerah yang menjadi tujuan para investor untuk berinvestasi di agribisnis, sumber daya alam, pariwisata, ekonomi kreatif, dan infrastruktur.

Andy Totong, Direktur Utama Mitra10 mengatakan “Pembukaan toko baru di berbagai kota di Indonesia merupakan komitmen Mitra10 untuk lebih dekat dan menjangkau lebih banyak pelanggan. Kami melihat peluang yang baik di Garut untuk berekspansi, karena kota ini merupakan salah satunya yang memiliki perkembangan ekonomi terbaik di Jawa Barat.”

Andy Totong melanjutkan, pembukaan toko di Garut kali ini menjadi lebih istimewa karena hadir di penghujung tahun sekaligus penutup tahun 2024 menggenapi keberadaan menjadi 56 Toko Mitra10 di seluruh Indonesia. Mitra10 Garut hadir memberikan konsep “The Easiest Place To Get Your Renovation Done” menjadi pengalaman berbeda kepada pelanggan untuk menikmati lebih banyak varian produk, layanan, dan kenyamanan berbelanja dalam satu Lokasi”

Toko Mitra10 ini menempati area seluas kurang lebih 10.000 M2 dan luas area penjualan kurang lebih 4.300 M2. Dengan konsep “One Stop Shopping Solution”, Mitra10 menawarkan lebih dari 65.000 SKU yang terdiri dari 12 kategori produk: bahan bangunan dan perlengkapan rumah yang terdiri dari Lantai & Dinding, Perlengkapan Kamar Mandi, Cat & Perlengkapan, Pipa & Aksesoris, Bahan Bangunan, Pintu & Jendela, Peralatan Listrik & Lampu, Perlengkapan Rumah Tangga & Hobi, Perkakas, Kunci & Perlengkapan, Elektronik Rumah Tangga, Perlengkapan Dapur.

Dengan tagline “Murah, Lengkap, dan Nyaman” adalah panduan Mitra10 dalam melayani dan memenuhi kebutuhan semua pelanggannya. Target pasar yang dibidik Mitra10 adalah berbagai kalangan mulai dari pemilik rumah, kontraktor, arsitek, hingga pemilik bisnis.

Atria Furnishings & Mattress ke-27 Hadir di Garut

Atria Furnishings & Mattress juga hadir dengan konsep toko "Shop in Shop" dalam area Mitra10 Garut seluas kurang lebih 800m2. Atria merupakan destinasi belanja kebutuhan furnitur, matras, dan aneka perabotan rumah tinggal yang lengkap dan nyaman serta dilengkapi dengan kategori produk Aksesoris, Bedroom Set, Commercial, Dining, Kids, Living, Matras, Office, Storage, Wardrobe, dsb.

Erline Totong, Direktur Utama Atria mengatakan dengan tagline #Atriabikinnyaman telah menyiapkan kemudahan berbelanja dengan konsep 'Omnichannel' dimana pelanggan dapat berbelanja baik Offline maupun Online 24/7 melalui www.atria.co.id dan official store di market place.

Atria dan Mitra10 mengusung konsep Omnichannel yang merupakan transformasi digital untuk kenyamanan berbelanja online maupun offline yang dapat diakses 24/7 di www.mitra10.com, Mitra10 Mobile Apps dan di www.atria.co.id. Konsep ini memberikan fleksibilitas berbelanja, solusi termudah dan terdekat untuk memenuhi kebutuhan bahan bangunan, perlengkapan rumah, furnitur, matras dan perabot rumah. Strategi ini mengintegrasikan semua saluran media berbelanja yang inovatif termasuk melalui marketplace, dan WhatsApp Business Chat selama jam operasional toko.

Dick Chandra, National Head of Sales, Distribution & System menambahkan, Kami mengundang warga Garut & sekitarnya untuk dapat merasakan Shopping Experience dengan beberapa keuntungan* antara lain: Jaminan Harga Termurah, tidak perlu khawatir kemahalan, bila Ada Yang Lebih Murah? Kami samakan dan GANTI SELISIH nya 2x. Gratis proteksi asuransi 2 tahun khusus pembelian matras. POIN belanja untuk Member hingga 100%, Jaminan kualitas garansi 14 hari penukaran, , Gratis kirim & pasang, Proteksi asuransi hingga 2 tahun, dan lain sebagainya. (*syarat dan ketentuan berlaku)

Untuk menarik minat masyarakat untuk hadir dan merasakan pengalaman berbelanja baru, Atria menghadirkan beberapa promo menarik. Diantaranya, belanja mudah dan nyaman selama bulan Desember dengan promo YEAR END SALE, Disc up to 70% + Cashback up to 100%.

Untuk memudahkan konsumen, Atria juga menyediakan pembayaran cicilan dengan bunga rendah yang bekerjasama dengan financing & Kartu Kredit Bank.

CSAP Agresif Ekspansi Segmen Ritel Modern

Pada triwulan III-2024, total Pendapatan secara konsolidasi CSAP mencapai Rp 12,7 triliun atau tumbuh 5% dibandingkan pada periode yang sama tahun lalu. Sedangkan Total Penghasilan Komprehensif Tahun Berjalan yang Dapat Diatribusikan Kepada Pemilik Entitas Induk mencapai Rp 131 miliar, mengalami sedikit koreksi dibandingkan tahun lalu yang tercatat sebesar Rp 150 miliar.

Segmen distribusi merupakan kontributor terbesar pendapatan yang disumbang dari distribusi bahan bangunan, Consumer Goods (FMCG), dan kimia, sedangkan segmen ritel modern merupakan sumber pertumbuhan yang disumbang dari ritel modern bahan bangunan Mitra10 dan Atria furnitur & matras, baik dalam hal penjualan maupun kinerja margin.

Idrus Widjajakusuma, Corporate Secretary CSAP menegaskan, “CSAP akan terus mengembangkan jejaring ritel modern Mitra10 & Atria dengan strategi agresif selain memperkuat pangsa pasar juga terbukti dapat meningkatkan kinerja, khususnya sebagai motor pertumbuhan.”

Saat ini CSAP memiliki 50 Cabang Distribusi Bahan Bangunan di berbagai kota di Indonesia, 5 Cabang Distribusi Kimia, 54 Cabang Distribusi FMCG, 56 toko “Mitra10” Ritel Modern Bahan Bangunan & Perlengkapan Rumah dan 27 toko “Atria” Ritel Modern Furnitur & Matras. (end)

PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (CSAP)

Berawal dari sebuah toko cat “Sentosa” sebesar 40m2 di Jakarta pada tahun 1966, memasuki umur ke-57 ini CSAP menjadi perusahaan Independen di Distribusi dan Ritel Modern Bahan Bangunan yang terbesar di Indonesia. Selain Bahan Bangunan CSAP juga mendistribusikan Consumer Goods (FMCG) dan Bahan Kimia. Saat ini CSAP memiliki 50 area Distribusi Bahan Bangunan di berbagai kota, 5 Cabang Distribusi Kimia, 54 Area Distribusi FMCG, 56 toko “Mitra10” Ritel Modern Bahan Bangunan & Perlengkapan Rumah dan 27 toko “Atria” Ritel Modern Home Furnishing & Mattress.

PT Catur Mitra Sejati Sentosa (Mitra10)

Mitra10 yang merupakan anak usaha CSAP, adalah ritel modern pertama yang mengusung konsep berbelanja bahan bangunan dan perlengkapan rumah dalam satu atap di Indonesia. Sejak berdiri pada tahun 1997 sampai dengan saat ini, Mitra10 telah melakukan ekspansi bisnis yang agresif sehingga saat ini sudah memiliki 56 toko yang tersebar di Jabodetabek, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali dan NTB, Sumatera, Riau, Kalimantan dan Sulawesi. Selanjutnya, Mitra10 juga akan hadir di sejumlah lokasi strategis lainnya. Perluasan sayap bisnis akan terus berlanjut dengan target mencapai 100 toko di tahun 2030 di Indonesia.

PT Catur Sentosa Berhasil (Atria)

CSB dengan brand “Atria” yang merupakan entitas anak CSAP dengan kepemilikan sebesar 99%, adalah toko retail modern yang menyediakan furnitur/Home Furnishing, mattress dan aksesoris rumah berkualitas dengan harga terjangkau. Toko Atria yang ditata dengan konsep interior modern dan didukung dengan pelayanan pelanggan yang terbaik menjadikan Atria sebagai tempat ternyaman untuk berbelanja berbagai furnitur. Berdiri di tahun 2009 dengan memiliki total 27 toko yang berlokasi di Jabotabek, Tasikmalaya, Tegal, Lampung, Palembang, Pekanbaru, Makassar, Surabaya, Malang, Bali, Kendari dan Garut. Selanjutnya Atria juga akan hadir di sejumlah lokasi strategis di Indonesia.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Minggu, 12 Januari 2025 - 07:00 WIB

Simak! Pernyataan Lengkap Menperin Agus Soal TKDN Apple

Menteri Perindustrian mengapresiasi kedatangan petinggi Apple dan tim yang telah bersedia datang ke Kemenperin untuk melakukan negosiasi terkait dengan sertifikasi TKDN iPhone 16. Hal tersebut…

Ricky Harun bagi-bagi tas totebag British Propolis edisi Hello Kitty secara gratis.

Sabtu, 11 Januari 2025 - 15:40 WIB

Tas British Propolis Edisi Hello Kitty Dibagikan Ricky Harun Secara Gratis

Bagi-bagi totebag Hello Kitty secara gratis yang diumumkan Ricky Harun adalah bentuk apresiasi British Propolis kepada pelanggannya.

Kebun sawit (Foto Dok Tribunnews)

Sabtu, 11 Januari 2025 - 14:59 WIB

PT PEU Klarifikasi Tuduhan Forum Petani Desa Kabun Terkait Kebun Plasma

PT PEU tidak memiliki hubungan hukum dengan forum petani terkait kewajiban perusahaan dalam memenuhi kewajiban memfasilitasi Pembangunan kebun Masyarakat sebesar 20%.

Direktur Utama BRI Sunarso

Sabtu, 11 Januari 2025 - 12:04 WIB

Buka Akses Keuangan ke Masyarakat, Direktur Utama BRI Sunarso Mendapatkan Penghargaan 'Impact on Financial Industry Leadership'

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) kembali mendapat pengakuan atas kontribusinya dalam mendukung perkembangan sektor finansial di Indonesia. Pada ajang Kumparan Awards Impact Makers…

QNET Raih Gold di Ajang Penghargaan Indonesia SDGs Award 2024

Sabtu, 11 Januari 2025 - 11:49 WIB

QNET Raih Gold di Ajang Penghargaan Indonesia SDGs Award 2024

ISDA Award 2024 memberikan pengharagaan kategori gold kepada program penanaman bakau di pesisir pantai Bali yang QNET lakukan bersama Kodim 1611 Badung Bali