Al Jazeerah Signature Bali, Komitmen Cita Rasa Timur Tengah dan Kepedulian Lingkungan

Oleh : Nina Karlita | Rabu, 04 Desember 2024 - 22:17 WIB

Semarak Perayaan 2 Tahun Al Jazeerah Signature Bali
Semarak Perayaan 2 Tahun Al Jazeerah Signature Bali

INDUSTRY.co.id - Bali – Al Jazeerah Signature Bali, restoran bintang lima yang dikenal dengan sajian Middle Eastern & Mediterranean Cuisine, merayakan ulang tahunnya yang kedua dengan tema “In Twogether We Trust.” 

Acara ini menjadi momentum istimewa untuk mempererat hubungan dengan pelanggan sekaligus menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat dan lingkungan.

Sebagai apresiasi kepada pelanggan setia, Al Jazeerah Signature Bali menghadirkan Grand Prize berupa iPhone terbaru melalui program undian. Dengan minimal pembelanjaan IDR 5.000.000, pelanggan berhak mengikuti undian yang berlangsung dari November 2024 hingga Maret 2025. Pemenang akan diumumkan pada April 2025.

Restoran yang terletak di kawasan strategis Seminyak ini mengusung konsep pengalaman kuliner autentik Timur Tengah. Dengan fasilitas lengkap, termasuk restoran tiga lantai yang mampu menampung hingga 500 orang, ruang serbaguna, serta sport bar di lantai atas, Al Jazeerah Signature Bali beroperasi hingga pukul 03.00 dini hari, menjadikannya destinasi kuliner utama bagi wisatawan domestik maupun internasional.

Dalam rangka perayaan, restoran ini memperkenalkan Anniversary Package yang dikurasi langsung oleh Head Chef Corporate, Chef Abu Arzouni. Chef asal Lebanon dengan pengalaman lebih dari 40 tahun ini menghadirkan menu spesial seperti Lamb Shank khas Timur Tengah yang disajikan bersama tiga pilihan nasi premium: Biryani, Mandhi, dan Kabbsah.

Komitmen sosial juga menjadi sorotan dalam perayaan ini. Pada 13 November 2024, Al Jazeerah Signature Bali memulai rangkaian acara dengan aksi bersih-bersih di Pantai Double Six, Seminyak. Puncaknya, restoran mengundang anak-anak dari panti asuhan untuk menikmati kebahagiaan bersama di Grand Hall Al Jazeerah Signature Bali.

Chief Manager Al Jazeerah Signature Bali, Rei Patriani, menyampaikan komitmennya untuk menghadirkan pengalaman kuliner yang autentik sekaligus berkontribusi pada inisiatif sosial yang berdampak positif bagi lingkungan. 

"Kami berharap Al Jazeerah Signature Bali terus menjadi restoran Timur Tengah terbaik di Bali yang mengedepankan kualitas rasa, pelayanan, dan keberlanjutan,” kata Rei.

Dengan kombinasi cita rasa premium, layanan mewah, dan kepedulian sosial, Al Jazeerah Signature Bali terus membuktikan diri sebagai pelopor perubahan positif di industri kuliner Bali.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pengrajin tas binaan BRI

Rabu, 04 Desember 2024 - 23:40 WIB

Diberdayakan BRI, Figur Inspiratif Lokal Gerakkan UMKM Ponorogo

Saiban, seorang pria kelahiran 55 tahun silam, telah menjadi pendorong kemajuan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Desa Bululor, Kecamatan Jambon, Ponorogo. Sebagai Direktur BUMDes Amanah…

Presiden Direktur PT DFI Retail Nusantara, Hadrianus Wahyu Trikusumo (foto tengah) beserta Jajaran Direksi memperkenalkan nama dan logo baru perusahaan dari sebelumnya PT Hero Supermarket Tbk menjadi PT DFI Retail Nusantara Tbk (”Perseroan”/”DFI Nusantara”)

Rabu, 04 Desember 2024 - 23:02 WIB

HERO Resmi Ganti Nama Jadi DFI Retail Nusantara, Fokus Kembangkan Bisnis Guardian dan IKEA

PT Hero Supermarket Tbk (HERO) mengumumkan perubahan nama menjadi PT DFI Retail Nusantara Tbk. Keputusan itu ditetapkan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB).

JIP Gelar Family Fun Day

Rabu, 04 Desember 2024 - 22:55 WIB

JIP Asah Kreativitas Anak dan Dorong UMKM Go Digital di Marunda

PT Jakarta Infrastruktur Propertindo (JIP) berperan aktif dalam mendukung pemberdayaan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) serta kreativitas anak-anak dalam acara Family Fun Day yang…

Kemeriahan Natal dan Tahun Baru di AEON Mall Sentul City.

Rabu, 04 Desember 2024 - 22:44 WIB

Shaun The Sheep Hingga Dikta Wicaksono Meriahkan Natal dan Tahun Baru di AEON Mall Sentul City

Sejumlah kegiatan seru telah disiapkan AEON Mall Sentul City. Mulai dari penampilan dari karakter favorit Shaun The Sheep dan Attack on Titan hingga berbagai acara menarik lainnya seperti parade,…

Terapkan Bisnis Berkelanjutan, IIF Raih CorporateTreasurer Awards 2024

Rabu, 04 Desember 2024 - 21:36 WIB

Terapkan Bisnis Berkelanjutan, IIF Raih CorporateTreasurer Awards 2024

Jakarta- PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF) meraih CorporateTreasurer Awards 2024 yang diselenggarakan oleh Haymarket Media Group. Pada acara tersebut, IIF meraih penghargaan pada kategori…