MUF GJAW 2024 Hadirkan Promo Tiket Masuk Khusus PILKADA

Oleh : Candra Mata | Senin, 25 November 2024 - 17:53 WIB

MUF GJAW 2024, Promo HTM PILKADA
MUF GJAW 2024, Promo HTM PILKADA

INDUSTRY.co.id - ICE BSD City, Pameran otomotif Mandiri Utama Finance GAIKINDO Jakarta Auto Week (MUF GJAW) 2024 memasuki hari keempat sejak dibuka pada 22 November 2024 dan akan berlangsung hingga 1 Desember 2024 di ICE BSD City, Tangerang. Pameran ini menjadi ajang yang tidak hanya menawarkan berbagai promo pembelian kendaraan, tetapi juga memberikan promo tiket masuk spesial bagi pengunjung yang telah berpartisipasi dalam pilkada.

Sebagai bagian dari dukungan terhadap pilkada yang akan berlangsung, MUF GJAW 2024 memberikan harga tiket khusus senilai Rp 50.000 bagi pengunjung yang menunjukkan tanda telah berpartisipasi dalam pemilihan pejabat daerah. Caranya sangat mudah, cukup menunjukkan jari yang sudah dicelupkan tinta sebagai bukti telah memilih pada ticket box di area pameran.

Dengan menunjukkan tanda tersebut, pengunjung akan mendapatkan harga tiket yang lebih terjangkau untuk menikmati pameran dan menjelajahi lebih dari 80 peserta, yang terdiri dari 28 merek kendaraan penumpang dan komersial, 14 merek sepeda motor, serta lebih dari 40 merek industri pendukung.

Tidak hanya itu, pengunjung juga dapat mengikuti berbagai kegiatan seru yang tersedia di MUF GJAW 2024. Bagi penggemar motorsport, ada berbagai program menarik seperti mini GP, city rock crawling, simulator racing competition, hingga RC off-road competition.

Bagi keluarga yang membawa anak-anak, kegiatan drift off-road for kids dan papar art craft bisa menjadi pilihan seru untuk dinikmati bersama.

Sementara itu, bagi komunitas otomotif, modification contest adalah kegiatan yang tidak boleh dilewatkan, memberikan kesempatan bagi para pecinta otomotif untuk memamerkan kreativitas mereka dalam dunia modifikasi kendaraan.

Agus Riyadi, Project Director MUF GJAW 2024, menjelaskan bahwa promo ini merupakan cara untuk mengapresiasi partisipasi masyarakat dalam proses demokrasi. “Kami ingin memberikan apresiasi kepada pengunjung yang telah berpartisipasi dalam pilkada dengan memberikan promo tiket spesial pada 27 November 2024. Ini adalah cara kami untuk mengajak masyarakat menikmati pengalaman otomotif yang seru sambil merayakan hak pilih mereka,” Ujar Agus.

Selain promo tiket, MUF GJAW 2024 juga menawarkan berbagai keseruan dan kemudahan pembiayaan bagi mereka yang ingin membeli kendaraan impian. Mandiri Utama Finance (MUF) sebagai titling sponsor memberikan dukungan penuh dalam bentuk promo menarik dan solusi pembiayaan dengan bunga ringan yang dapat memudahkan pengunjung dalam memiliki kendaraan baru.

Berbagai penawaran khusus lainnya juga tersedia, menjadikan pameran ini sangat tepat bagi para pengunjung yang ingin melakukan pembelian kendaraan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

PT ESSA Industries Indonesia Tbk (ESSA)

Kamis, 26 Desember 2024 - 17:34 WIB

ESSA Siapkan Pembangunan Fasilitas Manufaktur Sustainable Aviation Fuel (SAF)

Emiten yang bergerak di bidang Energi dan Kimia melalui kilang LPG dan pabrik Amoniak, PT ESSA Industries Indonesia Tbk (ESSA) mengumumkan langkahnya dalam merambah bisnis produksi Sustainable…

Wamenekraf Irene Umar saat meresmikan Game Corners di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, pada Selasa (24/12/2024).

Kamis, 26 Desember 2024 - 16:27 WIB

Diresmikan Wamenekraf: Game Corner Terminal 3 Bandara Soetta Siap Promosikan Karya Kreatif Lokal

Wakil Menteri Ekonomi Kreatif/Wakil Kepala Ekonomi Kreatif (Wamenekraf/Wakabekraf), Irene Umar, mengatakan Game Corners di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, diresmikan dan…

Gerbang Tol Kayu Agung

Kamis, 26 Desember 2024 - 16:13 WIB

Informasi Terkini Volume Lalu Lintas Selama Libur Nataru di Jalan Tol Trans Sumatera

PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) terus memantau perkembangan Volume Lalu Lintas (VLL) kendaraan di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) selama Libur Nataru 2024/2025.

TRIS

Kamis, 26 Desember 2024 - 15:50 WIB

Lima Dekade Trisula Group Merajut Reputasi di Industri Tekstil

Industri tekstil dan garmen di Indonesia menghadapi berbagai tantangan berat. Persaingan yang semakin ketat dengan produk impor, tekanan biaya produksi, serta fluktuasi pasar menjadi ancaman…

Jakarta

Kamis, 26 Desember 2024 - 15:32 WIB

Tahun Baru Jadi Momen Puncak, Jakarta dan Jawa Barat Puncaki Daftar Pemesanan

Perusahaan teknologi perhotelan, OYO telah merilis laporan tren perjalanan tahunan, OYO Travelopedia Indonesia 2024, yang mengungkap pola dan preferensi perjalanan teratas dari wisatawan Indonesia…