Perpusnas Jalin Kerja Sama Internasional dengan SOAS untuk Digitalisasi Naskah Nusantara
Oleh : Nina Karlita | Senin, 25 November 2024 - 15:17 WIB

Perpusnas tanda tangani kerja sama dengan SOAS Univeristas London untuk pengarusutamaan naskah Nusantara.
INDUSTRY.co.id - London, Inggris – Dalam langkah strategis untuk mewujudkan satu data internasional naskah Nusantara, Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas) menandatangani perjanjian kerja sama dengan The School of Oriental and African Studies (SOAS), Universitas London, pada Jumat (22/11/2024).
Penandatanganan yang berlangsung di Gedung SOAS ini dilakukan oleh Plt. Kepala Perpusnas, E. Aminudin Aziz, dan Dekan Humaniora SOAS, Graeme Earl. Kemitraan ini menandai upaya pengarusutamaan naskah Nusantara sebagai salah satu dari tiga program prioritas Perpusnas pada tahun 2024.
“Naskah Nusantara tersebar di berbagai belahan dunia dan memerlukan perhatian serius untuk memastikan keberlanjutannya,” ujar Aminudin.
Ia mengungkapkan, sebanyak 82 naskah Nusantara di SOAS saat ini belum didigitalisasi.
“Kami akan berkonsultasi dengan para filolog untuk menentukan prioritas digitalisasi naskah-naskah tersebut,” tambahnya.
Kerja sama ini mencakup peningkatan kapasitas di bidang filologi dan kajian naskah Nusantara, publikasi serta penelitian bersama, hingga identifikasi dan katalogisasi naskah-naskah Indonesia yang tersebar di Inggris.
Delegasi Perpusnas yang hadir dalam kunjungan ini dipimpin langsung oleh Aminudin dan didampingi oleh sejumlah pejabat, termasuk Sekretaris Utama Joko Santoso serta Kepala Biro Hukum dan Kerja Sama, Sri Marganingsih. Mereka disambut hangat oleh Kepala Departemen Sekolah Bahasa, Budaya, dan Linguistik SOAS, Ilana Webster-Kogen, serta Kepala Perpustakaan SOAS, Rookaya Bawa.
“Kami sangat antusias atas kerja sama ini karena memungkinkan naskah-naskah penting yang selama ini tersembunyi untuk diakses secara lebih luas,” kata Webster-Kogen. Ia juga menekankan pentingnya tindak lanjut teknis terkait proses pendigitalisasian.
Program ini sejalan dengan fokus Perpusnas pada pengembangan literasi nasional, termasuk peningkatan kegemaran membaca dan standardisasi perpustakaan. Kerja sama ini diharapkan dapat memperkuat pelestarian naskah Nusantara dan memperluas akses terhadap warisan budaya Indonesia di kancah global.
Kolaborasi antara Perpusnas dan SOAS mencerminkan komitmen kedua pihak untuk menjaga kekayaan literasi sejarah Indonesia, membuka jalan bagi riset, dan meningkatkan apresiasi terhadap khazanah budaya Nusantara.
Baca Juga
PMI dan Mitra Lanjutkan Bantuan Kemanusiaan untuk Pengungsi Gaza
Di Harvard Business School, Presdir Sampoerna Tekankan Kolaborasi…
Catat Rekor Tertinggi 11 Bulan, PMI Manufaktur Indonesia Unggul di…
Negosiasi dengan Apple Rampung, Menperin Agus Hasilkan Sejumlah Keuntungan…
75 Tahun Indonesia-Pakistan, Atta Ul Karim Luncurkan Website PakistanIndonesia.com
Industri Hari Ini

Jumat, 14 Maret 2025 - 11:14 WIB
Hebat! Menperin Agus Kirim Siswa Vokasi Binaan BPSDMI Bertarung di Ajang Internasional
Indonesia merupakan negara yang memiliki potensi dengan perekonomian digital yang besar di Asia Tenggara. Oleh karena itu, Kementerian Perindustrian terus mendorong percepatan transformasi digital…

Jumat, 14 Maret 2025 - 10:05 WIB
Soroti Penundaan Pelaporan Data APBN, Ketua BAKN DPR RI Andreas Eddy Susetyo: Ini Membuat Publik dan Para Investor Bertanya-Tanya
Jakarta-Ketua BAKN DPR RI Andreas Eddy Susetyo berpendapat belum adanya publikasi APBN Kita yang biasanya dirilis setiap bulan menjadi tanda tanya publik. Namun dia masih berkeyakinan bahwa…

Jumat, 14 Maret 2025 - 09:50 WIB
75 Tahun Indonesia dan Takhta Suci, Seiring Sejalan
Roma-Tanggal 13 Maret 2025, genap 75 tahun hubungan diplomatik antara Indonesia - Takhta Suci. Hubungan kedua negara dimulai dengan pengakuan kemerdekaan dan kedaulatan RI oleh Takhta Suci pada…

Jumat, 14 Maret 2025 - 08:52 WIB
Rayakan Ulang Tahun ke-19, Sekolah Yehonala Gelar Acara Spektakuler 'Yeho Event Towards 20 Years'
Sekolah Yehonala merayakan ulang tahun ke-19 dalam menggelar sebuah acara spektakuler bertajuk “Yeho Event Towards 20 Years”, yang diselenggarakan di Grand Ballroom Lt.4 Pacific Palace Hotel.…

Jumat, 14 Maret 2025 - 08:06 WIB
Investor Asal Singapura Berencana Suntik NINE Rp3,3 triliun
PT Techno9 Indonesia Tbk (NINE) bersiap menyambut investasi besar dari investor asal Singapura serta akuisisi mayoritas saham oleh Poh Group
Komentar Berita