Waroeng Kids Meal, Makanan Lezat dan Bergizi untuk Anak yang Diburu Ibu-ibu

Oleh : Ridwan | Kamis, 21 November 2024 - 20:23 WIB

Waroeng Kids Meal
Waroeng Kids Meal

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Waroeng Steak & Shake telah bereksperimen dengan banyak item menu untuk meningkatkan penjualan. Eksperimen tersebut difokuskan pada menu untuk anak-anak yang nampaknya memang butuh ‘perhatian’, mengingat semakin banyak orang tua yang concern terhadap makanan anak.

Waroeng Kids Meal adalah menu baru dari restoran dengan tagline Steaknya Indonesia yang menyasar untuk konsumen anak-anak. Produk tersebut dijual dalam bentuk paket lengkap dengan harga mulai Rp40.000 sudah termasuk minuman.

Terdiri dari tiga varian yaitu Waroeng Kids Meal Chicken berisi Ayam, Nasi, Telur, Sayur dan Brown Sauce. Waroeng Kids Meal Dori berisi Ikan Dori, Nasi, Telur, Sayur dan Brown Sauce. Waroeng Kids Meal Spaghetti berisi Spaghetti, Cordon Bleu, Telur, Sayur dan Cheese Sauce.

Waroeng Kids Meal Spaghetti mengandung 479,1 Kkal, 25,4 gram Protein, 22,2 gram Lemak dan 45,2 gram Karbohidrat. 

Sementara, Waroeng Kids Meal Chicken mengandung 384,8 Kkal, 13,8 gram Protein, 16,5 gram Lemak dan 45,8 gram Karbohidrat. 

Sedangkan, Waroeng Kids Meal Dori mengandung 249,7 Kkal, 11,6 gram Protein, 12,3 gram Lemak, 23 gram Karbohidrat.

Untuk memastikan keamanan dan kenyamanan konsumsi, menu Waroeng Kids Meal dikemas dengan menggunakan material food grade, BPA free, reusable, microwave safe dan freezer safe untuk menjamin keamanan dalam kontak dengan makanan.

Menu baru tersebut diharapkan menjadi solusi agar orang tua lebih mudah menyediakan makanan yang tidak hanya lezat tetapi juga mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak yang optimal sebagai upaya mendorong pola makan sehat sejak usia dini.

Seperti diketahui bahwa produk-produk Waroeng Steak & Shake adalah made by order yaitu menu dibuat saat ada pesanan sehingga menu fresh ketika sampai ditangan konsumen. 

Selain itu dibeberapa outlet juga tersedia Kids Corner untuk area bermain anak serta telah mengantongi sertifikat sistem jaminan halal A atau Sangat Baik juga peraih rekor MURI sebagai restoran halal dengan outlet terbanyak.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

MUF GJAW 2024

Kamis, 21 November 2024 - 23:05 WIB

Dibuka Besok, Ini 4 Hal Penting yang Wajib Diketahui Sebelum Berkunjung ke MUF GJAW 2024

Mandiri Utama Finance GAIKINDO Jakarta Auto Week (MUF GJAW) 2024 memasuki tahap akhir persiapan penyelenggaraannya sebelum dibuka secara resmi esok hari, Jumat 22 November hingga 1 Desember…

Said Saleh Alwaini (kiri) terpilih secara aklamasi menjadi Ketua Umum APJATI, periode 2024-2029.

Kamis, 21 November 2024 - 22:03 WIB

APJATI Resmi Lantik Ketua Umum Baru, Dorong Transformasi Menuju Indonesia Emas

Said Saleh Alwani yang baru terpilih sebagai Ketua Umum APJATI periode 2024-2029 menekankan pentingnya memanfaatkan bonus demografi yang membawa tambahan sembilan juta tenaga kerja produktif…

Foto Bersama Misi Perdagangan Inggris-ASEAN SheTrades Hub Indonesia.

Kamis, 21 November 2024 - 21:50 WIB

Misi Perdagangan Inggris-ASEAN Dorong Kolaborasi Pengusaha Perempuan Indonesia dan Inggris

Misi Perdagangan Inggris-ASEAN resmi digelar di Jakarta untuk mempertemukan pengusaha perempuan Indonesia dengan perusahaan-perusahaan asal Inggris, memperkuat hubungan dagang, dan membuka peluang…

Mega Insurance bersama MSIG Indonesia meluncurkan M-Assist.

Kamis, 21 November 2024 - 21:38 WIB

Mega Insurance dan MSIG Indonesia Perkenalkan M-Assist, Inovasi Baru Asuransi Perjalanan

M-Assist hadir dengan berbagai manfaat perlindungan, termasuk kecelakaan diri, pembatalan atau pengurangan perjalanan, biaya medis darurat, evakuasi, hingga tanggung jawab pribadi.

Gelaran SNI Award 2024

Kamis, 21 November 2024 - 21:20 WIB

Sebanyak 69 Organisasi Raih SNI Award 2024, Penilaian Fokus pada Organisasi Berkelanjutan

Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada saat ini tetap stabil pada angka 5,1%, di tengah kondisi global yang bergejolak, termasuk ketidakpastian geopolitik, fluktuasi harga komoditas dan tekanan…