Daya Beli Apartemen Premium dengan Fasilitas Lengkap Masih Tinggi di Tahun 2025

Oleh : Ridwan | Jumat, 15 November 2024 - 11:10 WIB

Elevee Condominium
Elevee Condominium

INDUSTRY.co.id - Tangerang - Pasar properti di tahun 2025 mendatang diproyeksi akan semakin menggeliat. Meski demikian, paroduk-produk priperti yang memiliki konsep dan fasilitas lengkap akan menjadi pilihan konsumen.

"Terkait segmen, saat ini produk yang terjangkau yang akan jadi pilihan konsumen. Tapi dibalik keterjangkaun harganya, developer juga harus melangkapi proyeknya dengan berbagai fasilitas," kata CEO Leads Property Indonesia, Hendra Hartono dalam acara Elevee Media Talk di Tangerang (14/11).

Akan tetapi, dirinya mengungkapkan bahwa rumah tapak masih menjadi pilihan konsumen di tahun 2025. Adapun, rumah tapak yang banyak dicari konsumen adalah perumahan yang memiliki lokasi dekat dengan publik transportasi umum. 

"Rumah tapak dengan lokasi dekat dengan KRL, dengan segmen menegah ke bawah," terangnya.

Sedangkan untuk segmen apartemen, Hendra menyebutkan bahwa permintaan segmen kelas menengah atas akan tumbuh signifikan, terutama di kawasan Jabodetabek.

"Apartemen yang akan tumbuh yaitu kelas menengah atas atau premium, seperti Elevee Condominium ini yang masih ada daya belinya," ungkap Hendra.

Menurutnya, kawasan Tangerang Raya menjadi lokasi dengan persaingan saat ini tak hanya harga rumah yang terjakau tapi juga dalam urusan fasilitas. Untuk itu, lanjutnya, pengembang harus mau menyiapkan hal-hal seperti yang diinginkan konsumen dan juga harus memiliki perbedaan dengan proyek yang lain.

Sementara itu, Alvin Andronicus, Chief Marketing Officer Elevee Condominium mengatakan, potensi pasar tetap ada walau pun diperlukan energi besar untuk menggerakkan pasar.

“Walau tahun lalu ada insentif dan stimulus soal pajak dari pemerintah, tapi menurut saya developer tetap harus bekerja keras untuk memasarkan proyeknya,” jelas Alvin.

Ia menambahkan, pihaknya selalu memberikan benefit berupa kemudahan pembayaran dan lainnya. Tapi yang paling dominan adalah konsep produk yang ditawarkan. 

“Saat ini produk hunian seperti apartemen, produknya harus kuat dan bernilai lebih dengan konsep mixed use. Konsumen akan merasa nyaman dan diuntugkan karena fasilitas banyak,” tegas Alvin.

Lomba Karya Jurnalistik Elevee Condominium

Elevee Condominium yang dikembangkan oleh PT Alam Sutera Realty sukses menggelar acara Lomba Karya Tulis Jurnalistik 2024 dengan tema “Elevee Condominium Hunian Mumpuni Mendorong Kualitas Hidup Penghuni” yang memperebutkan total hadiah sebesar Rp36 juta.

Alvin Andronicus Chief Marketing Officer Elevee Condominium menyatakan, kegiatan lomba karya tulis untu jurnalis ini berhasil mengumpulkan karya tulis dari berbagai media yang jumlahnya mencapai 80-an.

Alvin menambahkan, setelah kita seleksi dengan akhirnya kita mendapatkan 20 karya yang layak dinilai dan akhirnya ditetapkan 6 pemenangnya.

“Hasil ini ditetapkan oleh dewan juri, pertama saya sendiri kemudian ada Edo Rusyanto jurnalis senior Investor Daily dan juri dari praktisi yaitu Hendra Hartono dari Leads Property Service Indonesia kemudian Adriadi Dimastanto Sekjen IAP (Ikatan Ahli Perencanaan),” jelas Alvin di Alam Sutera pada Kamis, 14 November 2024.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Sebagai broker dengan misi sosial kuat, Octa turut berperan aktif dalam meningkatkan pendidikan di berbagai negara.

Jumat, 15 November 2024 - 13:36 WIB

Hasil Survei, Broker Elektronik Global Makin Peduli Sosial

Octa, broker global sejak 2011, melakukan survei keterlibatan dan pendapat trader mengenai berbagai inisiatif amal.

Bondan Margono, Head of Sharia Proposition & Governance Prudential Syariah saat memberikan materi di seminar literasi keuangan syariah di UIN Syarif Hidayatullah.

Jumat, 15 November 2024 - 13:20 WIB

Prudential Syariah dan UIN Syarif Hidayatullah Gelar Seminar Literasi Keuangan Syariah

Pentingnya literasi dan keuangan syariah dalam menciptakan stabilitas keuangan yang berkelanjutan menjadi bahasan utama seminar yang digelar Prudential Syariah dan UIN Syarif Hidayatullah.

GBG

Jumat, 15 November 2024 - 13:20 WIB

Rilis Whitepaper Terbaru, GBG Soroti Tren Fraud & Hadirkan Solusinya

Seiring dengan pesatnya pertumbuhan ekonomi digital Indonesia, kompleksitas dan frekuensi kejahatan dalam transaksi keuangan (Fraud Finansial) juga terus meningkat. Temuan terbaru dari Fraud…

Speed Queen Hadirkan Inovasi Laundry Terbaru

Jumat, 15 November 2024 - 13:13 WIB

Speed Queen Luncurkan Inovasi Mesin Laundry Terbaru, Fokus Pada Pasar Indonesia

Speed Queen menghadirkan inovasi terbarunya untuk pasar Indonesia, menawarkan solusi yang dapat diandalkan untuk pemilik jaringan laundry, waralaba, residensial, jaringan hotel, dan lainnya.

Sukardi (paling kanan) memanen buah kelengkeng di kawasan kebun holtikultura PT Semen Gresik Pabrik Rembang, Jawa Tengah.

Jumat, 15 November 2024 - 11:35 WIB

Cerita Sukses Petani Rembang yang Bangkit dari Himpitan Ekonomi Setelah Ikut Program Semen Gresik Sahabat Petani

Jakarta–Program Semen Gresik Sahabat Petani (SGSP) yang dijalankan oleh anak usaha PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG), yakni PT Semen Gresik, telah memberikan dampak positif meningkatkan…