Penjualan Rumah Moncer, Metland Raup Laba Bersih Rp 314 Miliar di Kuartal III-2024

Oleh : Ridwan | Rabu, 13 November 2024 - 17:30 WIB

PT Metropolitand Land Tbk. (Metland)
PT Metropolitand Land Tbk. (Metland)

INDUSTRY.co.id -Bekasi – PT Metropolitan Land Tbk (Metland) sukses membukukan laba bersih sebesar Rp 314 miliar pada kuartal III – 2024. Angka tersebut naik 4,4% dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 301 miliar.

Sedangkan, pendapatan usaha Metland juga mengalami kenaikan 1,6% dari Rp 1,284 triliun pada kuartal III -2023 menjadi Rp 1,305 triliun di kuartal III – 2024.

Adapun, peningkatan pendapatan perseroan ditopang oleh peningkatan pendapatan berulang sebesar 10% dibandingkan periode yang sama tahun 2023.

“Penjualan residensial menyumbang 68% terhadap total pendapatan perseroan, dan 32% dari pusat perbelanjaan, hotel, pusat rekreasi dan pendapatan lainnya,” kata Direktur PT Metropolitan Land Tbk, Olivia Surodjo pada saat paparan public di Bekasi (13/11).

Metland Cyber Puri, Metland Menteng dan Metland Cibitung memberikan kontribusi terbesar pada pendapatan penjualan perseroan. Sementara, pendapatan berulang perseroan didorong oleh pusat perbelanjaan Metropolitan Mall Bekasi, Grand Metropolitan dan Hotel Horiso Ultima Seminyak Bali.

Selain itu, tercatat nilai aset perseroan naik 3,2% pada kuartal III – 2024 menjadi Rp 7,45 triliun dibaningkan akhir tahun sebelumnya. Sementara itu, ekuitas perseroan juga tumbuh 5,7% menjadi Rp 5,44 triliun jika dibandingkan dengan akhir tahun sebelumnya.

Sementara untuk marketing sales hingga Oktober 2024 sebesar Rp 1,503 triliun atau 79% dari target tahun 2024 “Saat ini insentif PPN DTP menjadi salah satu faktor pendorong pendapatan Metland dari penjualan rumah,” terangnya.

Metland terus melanjutkan pemasaran pada proyek residensial seperti Metland Cikarang yang memasarkan dua klaster berjumlah 460 unit. Kedua klaster ini merupakan sub klaster yang berada dalam kawasan klaster Avesa Garden.

“Saat awal dipasarkan harga perdananya Rp 400 jutaan, dan saat ini harga sudah mulai Rp 500 jutaan,” jelas Olivia.

Sementara itu, Metland Menteng akan meluncurkan tipe terbaru yaitu tipe White Rose ada akhir November dan Metland Transyogi yang akan meluncurkan klaster baru pada akhir tahun. Pada proyek komersial, Metland berencana melakukan perluasan Grand Metropolitan diatas lahan sekitar 1 hektar.

Pada bulan Agustus 2024 yang lalu dua proyek Metland berhasil mendapatkan penghargaan PropertyGuru - Properti Indonesia Awards 2024, dengan kategori Best Hotel & Resort Development untuk Metland Venya Ubud dan Best High End Housing Architectural Design untuk South Tresor, Metland Cyber Puri. 

Selain itu, Metland mendapatkan penghargaan Nusantara Awards 2024 dengan kategori Social and Cultural Activity Performers, sedangkan Metland Cikarang dan Metland Cyber Puri meraih Duo Award: Indonesia Property&Bank; Award & Indonesia MyHome Award 2024. 

Pada penghargaan yang sama Nanda Widya juga mendapatkan penghargaan dengan kategori Lifetime Achievement of Property Industry.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Thomas Franken, Direktur K, Portfolio Plastics & Rubber, Messe Düsseldorf GmbH dan Rini Sumardi Direktur Wakeni (wahana kemala niaga)

Kamis, 21 November 2024 - 14:51 WIB

Messe Duesseldorf Ajak Industri Plastik dan Karet Indonesia Akselerasi Penerapan Industri Hijau Melalui Pameran K

Jakarta– Messe Düsseldorf selaku penyelenggara pameran K mengajak para pengusaha industri plastik dan karet Indonesia untuk mengakselerasi penerapan industri hijau di lingkungan bisnis mereka.

Peluncuran Nippon Paint Spotless Plus Series

Kamis, 21 November 2024 - 14:26 WIB

Nippon Paint Luncurkan Spotless Plus Series Dengan Inovasi AirGuard Technology untuk Rumah Lebih Sehat

Nippon Paint meluncurkan Spotless Plus Series dengan hasil akhir Matt & Sheen, cat interior ultra-premium dengan spesifikasi setara untuk project rumah sakit, kini dapat digunakan oleh para…

Kepala Badan Standardisasi Nasional (BSN), Kukuh S. Achmad

Kamis, 21 November 2024 - 13:42 WIB

Peringatan Bulan Mutu Nasional 2024: Standardisasi untuk Transformasi Ekonomi yang Berkelanjutan

Dalam upaya mewujudkan visi Indonesia Emas 2045 dan mendukung target pertumbuhan ekonomi sebesar 8 %, Pemerintah Indonesia terus mendorong penerapan pembangunan berkelanjutan yang tertuang dalam…

Bank Saqu rayakan satu tahun perjalanan dengan menghadirkan program Rising Stars

Kamis, 21 November 2024 - 12:42 WIB

Rayakan Satu Tahun Perjalanan, Bank Saqu Gelar Rising Stars sebagai Ajang Apresiasi Bagi Mitra Strategis

Dalam rangka merayakan perjalanan tahun pertama yang penuh inspirasi, Bank Saqu, layanan perbankan digital dari PT Bank Jasa Jakarta yang dimiliki oleh Astra Financial dan WeLab, menggelar acara…

Pameran SIAL Interfood

Kamis, 21 November 2024 - 11:19 WIB

Korea Pavilion Hadirkan 24 Brand Ternama di SIAL Interfood 2024

Kementerian Pertanian Republik Korea bersama dengan Korea Agro-Fisheries & Food Trade Corporation (aT Center) berpartisipasi dalam Pameran Pangan Terbesar se-Indonesia, SIAL Interfood 2024 yang…