Ngayogjazz 2024 Bakal Segera Digelar, Hadirkan Musisi Jazz Ternama

Oleh : Ridwan | Selasa, 12 November 2024 - 15:15 WIB

Ngayogjazz 2024
Ngayogjazz 2024

INDUSTRY.co.id - Yogyakarta - Yogyakarta kembali bergema dengan irama jazz yang merdu. Ngayogjazz 2024, festival musik tahunan yang dinantikan, kembali hadir dengan konsep yang lebih segar dan pengalaman yang tak terlupakan.

Ngayogjazz 2024 merupakan salah satu agenda pilihan dan nasional dalam Kharisma Event Nusantara 2024 yang kini merupakan pagelaran yang ke-18.  

Rencananya Ngayogjazz 2024 akan digelar pada Sabtu Pahing, 16 November 2024, di Dusun Kalimundu, Kelurahan Gadingharjo, Kapanewon Sanden, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. 

Ngayogjazz 2024 bukan hanya sekedar konser musik, namun sebuah peristiwa seni budaya. 

Tahun ini, Ngayogjazz menyajikan empat panggung yang akan diisi oleh musisi-musisi jazz ternama, baik dari dalam maupun luar negeri. 

Selain itu, Ngayogjazz 2024 juga menjadi wadah bagi para musisi muda untuk mengembangkan bakat dan kreativitasnya. 

Selain berkesempatan untuk tampil di panggung, mereka juga dapat berkumpul bersama musisi senior dan beragam komunitas jazz untuk saling menyapa, jamming, dan berbagi ilmu. 

Dengan mengusung tema Ngayogjazz, Ngayogjazz 2024 mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk ikut serta dalam menikmati musik jazz dan melestarikan budaya.

“Melalui pelaksanaan Ngayogjazz 2024 kami ingin berkontribusi dalam pengembangan masyarakat. Melalui rangkaian kegiatan yang sudah diselenggarakan sejak sebelum pelaksanaan, kami berharap dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar,” ujar Ajie Wartono, salah satu jajaran kreatif penyelenggara Ngayogjazz 2024.

Selain pertunjukan musik jazz, juga terdapat atraksi seni budaya dari dusun setempat. Perhelatan Ngayogjazz juga akan diramaikan oleh beberapa komunitas non-musik yang mempunyai semangat gotong royong yang sama. 

Harapannya, Ngayogjazz tak sekadar menjadi ruang ekspresi musisi dan media apresiasi musik jazz di berbagai kalangan masyarakat, namun diharapkan juga bisa menjadi ajang promosi potensi seni budaya yang ada di kawasan wilayah tempat acara itu digelar.

Selain musik, salah satu daya tarik Ngayogjazz 2024 lainnya adalah Pasar Jazz, sebuah bazar yang menampilkan ragam kuliner desa dan cendera mata khas yang diproduksi oleh warga setempat. 

Pasar ini memberikan ruang bagi masyarakat untuk menampilkan produk-produk unggulan desa, seperti makanan tradisional dan karya seni lokal yang dapat dinikmati oleh para pengunjung. 

“Ini merupakan wujud nyata dari dukungan Ngayogjazz terhadap ekonomi lokal dan upaya meningkatkan partisipasi warga dalam perhelatan ini,” pungkasnya.

Setiap tahunnya, Ngayogjazz selalu hadir dengan membawa nuansa yang intim dan menyatu dengan alam. Pemilihan lokasi yang menarik, serta konsep dan penataan panggung yang unik dan memukau, menjadikan Ngayogjazz sebagai festival yang berkesan dan tak terlupakan. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

 Baking & cooking demo di stan Rumah Indofood pada SIAL Interfood 2024.

Kamis, 14 November 2024 - 18:30 WIB

Pameran SIAL Interfood 2024, Indofood Ajak Pelaku F&B Ngobrol Bisnis dan Inspirasi Usaha

PT Indofood Sukses Makmur Tbk (Indofood) menghadirkan rangkaian produk-produknya guna menjawab kebutuhan industri makanan dan minuman di Rumah Indofood.

Pulau Tidung, Kepulauan Seribu (Ist)

Kamis, 14 November 2024 - 18:23 WIB

Mahasiswa UPI Kembangkan Bahan Ajar Ekopedagogik Kuatkan Pemahaman Sumber Daya Pesisir

Bahan ajar hadir untuk mengatasi masalah kurangnya pengetahuan para pelajar yang tinggal di pesisir Jakarta, seperti Kalibaru Cilincing, Marunda bahkan di Kepulauan Seribu.

Wamenperin Faisol Riza saat memberikan penghargaan kepada IKM unggulan

Kamis, 14 November 2024 - 18:07 WIB

Kemenperin Berikan 29 Penghargaan untuk IKM Unggulan

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus mendorong industri kecil dan menengah (IKM) untuk bisa lebih berdaya saing dan menguasai pasar domestik hingga internasional. Selama ini IKM telah…

Head of Corporate Solution AXA Mandiri, Nicolaus Satya (kiri), Direktur Keuangan, Sumber Daya Manusia dan Manajemen Risiko, PT Industri Kereta Api (Persero), Andy Budiman (kedua kiri), Assistant General Manager PT Sambu Group, Joko Susilo Subroto (tengah),Pelaksana Tugas Pengurus DPLK AXA Mandiri, Juanita (kedua kanan), Direktur AXA Mandiri, Uke Giri Utama (kanan)

Kamis, 14 November 2024 - 15:40 WIB

DPLK AXA Mandiri Jalin Kerja Sama Baru dengan Sejumlah Perusahaan Ternama

Dana Pensiun Lembaga Keuangan PT AXA Mandiri Financial Services (DPLK AXA Mandiri) hari ini menandatangani kerja sama strategis dengan PT. Industri Kereta Api (Persero) dan Sambu Group.

Hutama Karya (Foto Dok Industry.co.id)

Kamis, 14 November 2024 - 15:32 WIB

Hutama Karya Catat Kinerja Keuangan Positif, Laba Bersih TW III 2024 Capai Rp884 Miliar

PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) berhasil mempertahankan kinerja keuangannya dimana hingga Triwulan III (TW III) 2024 perusahaan mencatatkan laba bersih (unaudited) senilai Rp 844 Miliar…