PT Piaggio Indonesia Perkenalkan Vespa LX Terbaru Dengan Desain Ikonis dan Pilihan Warna Baru

Oleh : Hariyanto | Kamis, 31 Oktober 2024 - 16:55 WIB

Vespa LX
Vespa LX

INDUSTRY.co.id - Jakarta – PT Piaggio Indonesia memperkenalkan Vespa LX terbaru, sebuah kombinasi sempurna antara kenyamanan, kelincahan, dan gaya modern. Dengan desain ikonis, pilihan warna baru, dan detail yang elegan, Vespa LX terbaru benar-benar menggambarkan esensi gaya hidup anak muda, cocok bagi mereka yang menikmati hidup sepenuhnya dengan gaya premium.

Vespa LX terbaru menghadirkan sensasi kebebasan dan keseruan bagi semua kepribadian melalui empat warna stylish – Blue Capri, Yellow Curioso, Grey Materia, dan White Innocente – yang memberikan tampilan yang lebih segar untuk Vespa LX.

Dibuat secara lokal di pabrik PT Piaggio Indonesia Industrial di Cikarang, Jawa Barat, Vespa LX terbaru tersedia di seluruh Indonesia mulai Selasa, 29 Oktober 2024.

Marco Noto La Diega, Managing Director and Country CEO of PT Piaggio Indonesia mengatakan, Vespa LX terbaru adalah ikon keabadian dan modernitas yang mampu mengadopsi elemen desain modern kontemporer namun tetap setia pada akar klasiknya. 

"Model ini dirancang untuk mereka yang menginginkan pengalaman berkendara premium penuh kenyamanan dengan posisi duduk yang ergonomis dan handling yang mulus. Dengan tampilan baru ini, Vespa LX bukan sekadar kendaraan roda dua; ini adalah pernyataan gaya hidup yang modern, stylish, muda, elegan, dan nyaman." kata Marco. 

Vespa LX tampil menawan dengan perpaduan gaya dan elegansi, seperti velg putih yang khas, jok cokelat elegan dengan jahitan putih, dan detail krom yang mempercantik tampilan, termasuk penutup knalpot krom. Bendera Italia pada panel belakang menekankan warisan Vespa yang identik dengan pengalaman berkendara autentik yang berkelas.

Vespa LX hadir dalam empat pilihan warna yang memikat, dirancang untuk membuat kesan yang berani. Berikut pilihan warna yang bisa pengguna pilih:

1. Blue Capri, warna biru yang menyegarkan ini terinspirasi oleh ketenangan Laut Mediterania, cocok bagi mereka yang menyukai tampilan klasik namun modern. Warna ini menambah keceriaan dalam berkendara dan menyemangati hari-harimu.

2. Yellow Curioso, cerah dan hidup, warna kuning ini menjadi simbol dari semangat petualangan yang playful, cocok bagi mereka yang suka tampil beda dan mencuri perhatian dengan penuh gaya, bahkan di tengah kerumunan sekalipun. 

3. Grey Materia , dengan nuansa elegan dan urban, Grey Materia adalah pilihan yang tepat buat kamu untuk menciptakan tampilan yang sederhana namun berkelas.

4. White Innocente, warna putih yang tak lekang oleh waktu melambangkan keanggunan dan kelas, cocok untuk menemani aktivitas sehari-hari kamu dengan penuh gaya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Thomas Franken, Direktur K, Portfolio Plastics & Rubber, Messe Düsseldorf GmbH dan Rini Sumardi Direktur Wakeni (wahana kemala niaga)

Kamis, 21 November 2024 - 14:51 WIB

Messe Duesseldorf Ajak Industri Plastik dan Karet Indonesia Akselerasi Penerapan Industri Hijau Melalui Pameran K

Jakarta– Messe Düsseldorf selaku penyelenggara pameran K mengajak para pengusaha industri plastik dan karet Indonesia untuk mengakselerasi penerapan industri hijau di lingkungan bisnis mereka.

Peluncuran Nippon Paint Spotless Plus Series

Kamis, 21 November 2024 - 14:26 WIB

Nippon Paint Luncurkan Spotless Plus Series Dengan Inovasi AirGuard Technology untuk Rumah Lebih Sehat

Nippon Paint meluncurkan Spotless Plus Series dengan hasil akhir Matt & Sheen, cat interior ultra-premium dengan spesifikasi setara untuk project rumah sakit, kini dapat digunakan oleh para…

Kepala Badan Standardisasi Nasional (BSN), Kukuh S. Achmad

Kamis, 21 November 2024 - 13:42 WIB

Peringatan Bulan Mutu Nasional 2024: Standardisasi untuk Transformasi Ekonomi yang Berkelanjutan

Dalam upaya mewujudkan visi Indonesia Emas 2045 dan mendukung target pertumbuhan ekonomi sebesar 8 %, Pemerintah Indonesia terus mendorong penerapan pembangunan berkelanjutan yang tertuang dalam…

Bank Saqu rayakan satu tahun perjalanan dengan menghadirkan program Rising Stars

Kamis, 21 November 2024 - 12:42 WIB

Rayakan Satu Tahun Perjalanan, Bank Saqu Gelar Rising Stars sebagai Ajang Apresiasi Bagi Mitra Strategis

Dalam rangka merayakan perjalanan tahun pertama yang penuh inspirasi, Bank Saqu, layanan perbankan digital dari PT Bank Jasa Jakarta yang dimiliki oleh Astra Financial dan WeLab, menggelar acara…

Pameran SIAL Interfood

Kamis, 21 November 2024 - 11:19 WIB

Korea Pavilion Hadirkan 24 Brand Ternama di SIAL Interfood 2024

Kementerian Pertanian Republik Korea bersama dengan Korea Agro-Fisheries & Food Trade Corporation (aT Center) berpartisipasi dalam Pameran Pangan Terbesar se-Indonesia, SIAL Interfood 2024 yang…