Tambang Emas Gosowong Raih Penghargaan Prasetya Ahimsa dari Kementerian ESDM
Oleh : Nina Karlita | Selasa, 29 Oktober 2024 - 21:25 WIB
Tambang Emas Gosowong di Halmahera Utara, Maluku Utara yang dikelola oleh PT Nusa Halmahera Minerals (NHM).
INDUSTRY.co.id - Bandung – PT Nusa Halmahera Minerals (NHM), pengelola Tambang Emas Gosowong di Halmahera Utara, Maluku Utara, kembali membuktikan komitmen tingginya dalam aspek keselamatan pertambangan.
Pada Jumat (25/10), perusahaan ini menerima Penghargaan Prasetya Ahimsa dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) atas dedikasinya dalam menjaga keselamatan kerja. Penghargaan tersebut diserahkan pada acara Pertemuan Direksi Perusahaan Pertambangan Mineral dan Batubara 2024 yang berlangsung di The Trans Luxury Hotel, Bandung.
Penghargaan Prasetya Ahimsa diserahkan langsung kepada Wakil Direktur Utama NHM, Amiruddin Hasyim, yang didampingi oleh Manager Government Relations & Permitting NHM, Jeffry Butarbutar. Acara ini juga dihadiri Dirjen Mineral dan Batubara Tri Winarno, Direktur Teknik dan Lingkungan/Kepala Inspektur Tambang Hendra Gunawan, serta perwakilan perusahaan tambang dari seluruh Indonesia.
Dalam acara tersebut, NHM bersama para perusahaan tambang lainnya turut mengikuti sesi diskusi yang mengangkat tema
"Peran Manajemen Puncak dalam Pengelolaan Keselamatan Pertambangan." Diskusi ini menjadi upaya pemerintah untuk mengedukasi dan memotivasi para pemimpin industri pertambangan agar lebih berkomitmen mencapai zero fatality dan mengurangi risiko kecelakaan kerja.
Penghargaan Prasetya Ahimsa menjadi apresiasi atas penerapan Kaidah Teknik Pertambangan yang Baik oleh NHM, terutama pada aspek keselamatan kerja. Menurut Amiruddin Hasyim, penghargaan ini memiliki makna mendalam bagi NHM dan seluruh karyawannya.
“Prasetya berarti berjanji, sementara Ahimsa mengandung arti tidak mencederai. Penghargaan ini mencerminkan komitmen NHM untuk terus menjaga keselamatan para pekerja serta mewujudkan lingkungan kerja yang aman dan bebas dari risiko,” ungkap Amiruddin.
Dengan semangat “Sehat, Selamat, dan Hijau!” NHM terus berupaya meningkatkan standar keselamatan kerja di seluruh wilayah operasional Tambang Emas Gosowong. Penghargaan ini, kata Amiruddin, merupakan buah dari kerja sama solid antara karyawan dan manajemen NHM dalam menjunjung tinggi protokol keselamatan.
Penghargaan Prasetya Ahimsa, yang pertama kali diberikan oleh Kementerian ESDM pada tahun ini, diharapkan dapat menjadi pendorong bagi perusahaan-perusahaan tambang lain untuk lebih mengutamakan keselamatan kerja. Menurut Amiruddin, penghargaan ini menguatkan semangat NHM untuk senantiasa meminimalkan risiko yang dapat mencederai karyawan dan mengimplementasikan praktik pertambangan yang aman.
Dengan adanya penghargaan ini, NHM berkomitmen untuk terus menjaga kesehatan, keselamatan, dan kelestarian lingkungan di sekitar Tambang Emas Gosowong.
"Melalui kolaborasi antarunit, perusahaan bertekad mempertahankan standar operasional yang tidak hanya efisien, tetapi juga aman bagi seluruh karyawan dan lingkungan sekitar," tutup Amiruddin.
Komentar Berita