Asabri Dukung Kesejahteraan Pendidikan Anak Peserta Asabri di Sulawesi Tenggara

Oleh : Wiyanto | Rabu, 16 Oktober 2024 - 06:59 WIB

Program dukungan pendidikan putra putri TNI Polri
Program dukungan pendidikan putra putri TNI Polri

INDUSTRY.co.id-Jakarta-Sebagai Asuransi Sosial bagi Prajurit TNI, Anggota Polri, dan ASN Kemhan/Polri, ASABRI secara konsisten memperhatikan peningkatan kesejahteraan Peserta dan Keluarganya. Kali ini, ASABRI memberikan bantuan dukungan pendidikan kepada 39 (tiga puluh Sembilan) putra-putri TNI dan Polri yang berprestasi di wilayah Sulawesi Tenggara pada Kamis, 10 Oktober 2024 bertempat di Mapolda Sulawesi Tenggara.  

Pembukaan acara dan penyerahan secara simbolis dilakukan oleh Kapolda Sulawesi Tenggara yang diwakili oleh Wakapolda Sulawesi Tenggara, Brigjen Pol Amur Chandra Juli Buana, dan dihadiri oleh Kasrem 143/Halu Oleo, Kolonel Inf Puguh Binawanto, Pejabat Utama Polda Sulawesi Tenggara lainnya, Sekretaris Perusahaan PT ASABRI (Persero) Okki Jatnika, dan Kepala Kantor PT ASABRI (Persero) Kendari Bayu Subiantoro.  

Kapolda Sulawesi Tenggara dalam sambutannya yang dibacakan oleh Wakapolda, Brigjen Pol Amur Chandra Juli Buana mengapresiasi ASABRI karena telah memberikan dukungan Pendidikan kepada putra putri TNI dan Polri. “Sangat kita apresiasi kepada   

PT ASABRI karena sudah memberikan dukungan pendidikan sebagai bentuk meningkatkan pendidikan putra-putri TNI dan Polri yang telah mengabdi untuk negara, dan untuk penerima dukungan pendidikan ini agar disyukuri dan betul-betul dimanfaatkan untuk kepentingan negara dan bangsa, jangan lihat berapa jumlahnya tetapi apa manfaatnya untuk masa depan”, Ujar Brigjen Pol Amur Chandra Juli Buana.  

Dalam kesempatan yang sama, Sekretaris Perusahaan PT ASABRI (Persero), Okki Jatnika mengatakan program tersebut merupakan program Kolaborasi BUMN di bawah naungan Kementerian BUMN yang diselenggarakan di seluruh Indonesia.  

“Program dukungan Pendidikan ini telah dilaksanakan secara konsisten sejak tahun 2020. Untuk tahun 2024, Program ini ditujukan kepada putra-putri TNI dan Polri yang ada di seluruh Indonesia, dengan total 2.800 putra-putri TNI dan Polri di 38 provinsi. Sebagai perwujudan dari visi ASABRI dalam kepedulian terhadap kesejahteraan Peserta, ASABRI menyalurkan dukungan pendidikan anak-anak TNI dan Polri kepada 39 orang di Sulawesi Tenggara, dan alhamdulillah hari ini kami telah melaksanakan pemberian dukungan pendidikan kepada anak-anak tersebut, semoga bermanfaat dan menjadi penyemangat dalam beprestasi dan mengejar cita-cita”, Imbuh Okki Jatnika.   

 

Salah satu penerima dukungan pendidikan, Nabilah Humaira K, mahasiswi Universitas Halu Oleo Kendari, yang merupakan putri Serka Kamsin menyampaikan terima kasih kepada ASABRI atas dukungan pendidikan yang diberikan. "Saya berterima kasih kepada Asabri karena memfasilitasi anak peserta Asabri untuk berkembang menjadi anak yang berprestasi dan meneruskan cita-cita di masa depan," ungkapnya.  

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Diskusi panel pendanaan iklim

Kamis, 21 November 2024 - 16:57 WIB

Indonesia Perlu Sumber Pendanaan Iklim yang Lebih Adil dalam COP29

Negara-negara berkembang dan rentan menuntut kejelasan tentang komitmen pendanaan iklim dalam COP29 yang tengah berlangsung pada 11-22 November 2024. Selama ini, negara-negara maju berkontribusi…

Thomas Franken, Direktur K, Portfolio Plastics & Rubber, Messe Düsseldorf GmbH dan Rini Sumardi Direktur Wakeni (wahana kemala niaga)

Kamis, 21 November 2024 - 14:51 WIB

Messe Duesseldorf Ajak Industri Plastik dan Karet Indonesia Akselerasi Penerapan Industri Hijau Melalui Pameran K

Jakarta– Messe Düsseldorf selaku penyelenggara pameran K mengajak para pengusaha industri plastik dan karet Indonesia untuk mengakselerasi penerapan industri hijau di lingkungan bisnis mereka.

Peluncuran Nippon Paint Spotless Plus Series

Kamis, 21 November 2024 - 14:26 WIB

Nippon Paint Luncurkan Spotless Plus Series Dengan Inovasi AirGuard Technology untuk Rumah Lebih Sehat

Nippon Paint meluncurkan Spotless Plus Series dengan hasil akhir Matt & Sheen, cat interior ultra-premium dengan spesifikasi setara untuk project rumah sakit, kini dapat digunakan oleh para…

Kepala Badan Standardisasi Nasional (BSN), Kukuh S. Achmad

Kamis, 21 November 2024 - 13:42 WIB

Peringatan Bulan Mutu Nasional 2024: Standardisasi untuk Transformasi Ekonomi yang Berkelanjutan

Dalam upaya mewujudkan visi Indonesia Emas 2045 dan mendukung target pertumbuhan ekonomi sebesar 8 %, Pemerintah Indonesia terus mendorong penerapan pembangunan berkelanjutan yang tertuang dalam…

Bank Saqu rayakan satu tahun perjalanan dengan menghadirkan program Rising Stars

Kamis, 21 November 2024 - 12:42 WIB

Rayakan Satu Tahun Perjalanan, Bank Saqu Gelar Rising Stars sebagai Ajang Apresiasi Bagi Mitra Strategis

Dalam rangka merayakan perjalanan tahun pertama yang penuh inspirasi, Bank Saqu, layanan perbankan digital dari PT Bank Jasa Jakarta yang dimiliki oleh Astra Financial dan WeLab, menggelar acara…