Fokus Bidik Nasabah Berkualitas, DPK Krom Bank Tumbuh Positif hingga Empat Kali Lipat

Oleh : Hariyanto | Selasa, 15 Oktober 2024 - 13:11 WIB

PT Krom Bank Indonesia Tbk
PT Krom Bank Indonesia Tbk

INDUSTRY.co.id - Jakarta - PT Krom Bank Indonesia Tbk (BBSI), anak perusahaan Kredivo Group terus menunjukkan perkembangan positif sebagai pemain baru di industri perbankan digital di Indonesia. 

Hingga Agustus 2024, Krom Bank berhasil mencatatkan laba sebesar Rp93,22 miliar year-to-date (ytd) serta Dana Pihak Ketiga (DPK) sebesar Rp2,2 triliun, naik 348% atau lebih dari empat kali lipat dibanding periode Januari 2024 sebesar Rp495,94 miliar. 

Pencapaian ini merupakan wujud dari komitmen Krom Bank dalam fokus membidik nasabah yang berkualitas.  

“Bagi kami, kelangsungan bisnis perbankan terutama bank digital, bukan hanya diukur dari jumlah nasabah yang diakuisisi, melainkan dari kualitas nasabah yang dimiliki. Sehingga hal ini akan membantu Krom Bank tumbuh secara positif baik dari dana pihak ketiga (DPK) maupun penyaluran kredit, " kata Anton Hermawan, Presiden Direktur PT Krom Bank Indonesia Tbk di Jakarta, Selasa (15/10/2024). 

"Kami juga senantiasa berkolaborasi dengan ekosistem maupun pihak lainnya untuk menghadirkan berbagai layanan perbankan yang dapat meningkatkan loyalitas nasabah.” ujarnya. 

Pertumbuhan nasabah Krom Bank tidak terlepas dari konsistensi inovasi dan kolaborasi dengan ekosistem digital. Beberapa inisiatif strategis yang dilakukan antara lain meluncurkan fitur QRIS pada Juli 2024 yang memberikan kemudahan Nasabah dalam bertransaksi secara lebih seamless. 

Yang terbaru, Krom Bank menghadirkan layanan BI Fast untuk melengkapi layanan yang memudahkan nasabah dalam melakukan transfer antar bank. 

Krom Bank berkomitmen meningkatkan layanan dasar perbankan serta hadirkan berbagai inovasi layanan dalam memberikan customer experience (CX) yang baik untuk nasabah yang didominasi oleh generasi muda, serta menjaga likuiditas dengan menerapkan strategi menyeimbangkan modal, DPK, dan penyaluran kredit untuk mencatatkan laba perusahaan yang konsisten. 

Krom Bank juga menerapkan prinsip kehati-hatian dan asas prudential dalam penyaluran kreditnya. Di saat yang bersamaan, Krom Bank telah menerapkan ISO 27001:2022 dalam memastikan keamanan transaksi dan data nasabah. 

Diharapkan, berbagai upaya ini dapat berperan meningkatkan kepercayaan nasabah dan mendukung keberlanjutan bisnis Krom Bank secara jangka panjang.

Lebih lanjut, dengan berbagai fleksibilitas dan kenyamanan layanan yang ditawarkan, Krom Bank menunjukkan dukungan kepada  pemerintah dalam meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia. 

“Tujuan kami tidak hanya mencatatkan kinerja baik, tetapi juga memberikan dampak positif bagi masyarakat. Dengan mengusung value proposition “Grow Your Money”, kami mendorong masyarakat mewujudkan kemandirian finansial dengan konsisten menabung," tutup Anton. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dukung Keberlanjutan Pesisir Pantai, BCA Life Tanam 1.500 Pohon Mangrove Kolaborasi dengan Lindungi Hutan -Program ESG

Selasa, 15 Oktober 2024 - 14:27 WIB

Dukung Keberlanjutan Pesisir Pantai, BCA Life Tanam 1.500 Pohon Mangrove Kolaborasi dengan Lindungi Hutan -Program ESG

Jakarta-PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life), anak perusahaan dari PT Bank Central Asia Tbk (BCA), melanjutkan 10 tahun komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan dan masyarakat dimana tahun ini…

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan serahkan penghargaan ke Rendang Gadih

Selasa, 15 Oktober 2024 - 14:26 WIB

Rendang Gadih Payakumbuh Sabet UKM Pangan Award 2024, Bukti Keunggulan UMKM Lokal

kini semakin dikenal sebagai pusat inovasi kuliner setelah Rendang Gadih, brand lokal di bawah PT Gadih Minang Anugerah, berhasil meraih UKM Pangan Award 2024 dari Kementerian Perdagangan Republik…

PLTS Xurya

Selasa, 15 Oktober 2024 - 14:20 WIB

Xurya Umumkan Keberhasilanya Bangun Lebih dari 100 MW di Hampir 200 Proyek di Seluruh Indonesia

Xurya mengumumkan keberhasilanya membangun lebih dari 100 MW kapasitas daya PLTS yang tersebar di hampir 200 proyek di seluruh Indonesia. Melalui skema sewa PLTS tanpa biaya awal yang dipelopori…

Ilustrasi Bitcoin

Selasa, 15 Oktober 2024 - 13:51 WIB

Harga Bitcoin Berhasil Menguat Mencapai $66.000

Pasar kripto memulai pekan ini dengan positif, ditandai oleh menguatnya harga Bitcoin yang  sempat melampaui level $66.000 atau di atas IDR 1 Miliar mencatat kenaikan 6% seminggu terakhir.

Apa yang Menarik Pejabat Kementerian Kesehatan Indonesia ke Daewoong? Melihat Tempat Kerja Terbaik di Asia dan Strategi Pertumbuhan Karyawannya

Selasa, 15 Oktober 2024 - 12:55 WIB

Wow Keren! Pejabat Kemenkes Temukan Talenta Muda Indonesia yang Sukses Bekerja di Daewoong, Ini Rahasianya..

Jakarta-Pejabat Kementerian Kesehatan RI mengunjungi Korea dan mendengar penjelasan langsung tentang sistem kepegawaian Daewoong yang berpusat pada ‘pertumbuhan’.