Testimoni Konsumen Wuling Alvez: Mobil Modern yang Irit Konsumsi BBM
Oleh : Ridwan | Selasa, 15 Oktober 2024 - 10:45 WIB
Wuling Alvez
INDUSTRY.co.id - Jakarta - Kepemilikan kendaraan di era modern saat ini tidak hanya terfokus pada pengembangan teknologi yang ada didalamnya, efisiensi bahan bakar nyatanya juga menjadi perhatian lebih bagi konsumen roda empat di tanah air.
Efek negatif yang ditimbulkan dari emisi gas buang berlebih bagi alam sekitar, memberikan perhatian lebih kepada konsumen modern dalam menentukan kepemilikan kendaraan roda empat untuk saat ini.
Tidak heran, jika banyak pabrikan otomotif yang ada di tanah air memasarkan kendaraan dengan mengedepankan efisiensi bahan bakar yang tergolong hemat.
Tidak hanya berfungsi meminimalisir pengaruh buruk untuk lingkungan, hemat bahan bakar juga memberikan dampak positif yang ekonomis bagi penggunanya.
Hal tersebut dirasakan langsung oleh Anan, pengguna Wuling Alvez EX asal Tangerang. Konsumen setia yang sudah menggunakan kendaraan tersebut sejak 2023, sudah merasakan hal itu ketika mengajak Alvez EX miliknya bepergian ke berbagai daerah di Indonesia.
“Saya menggunakan Alvez tipe EX sudah satu tahun setengah dan sekarang sudah 20 ribu km. Pertama, modelnya sih. Modelnya ganteng. Terus, irit. Fitur yang paling disuka, ADAS nya sih,” kata Anan, Minggu.
Bahkan menurut dia, pengalaman terbaik menggunakan kendaraan hemat BBM (bahan bakar minyak) ini dirasakan ketika dirinya pergi menelusuri Ujung Genteng, Jawa Barat dari Bekasi, tanpa harus mengisinya kembali.
“Yang jelas impresinya saya dari Bekasi waktu itu berangkat starting point ke Ujung Genteng, sampai pulang lagi saya nggak isi bensin,” ucap dia.
Mobil modern SUV Wuling Alvez ini memiliki kapasitas mesin 1.500cc, sehingga penggunaan bensin bahan atau konsumsi BBM terbilang begitu irit, karena tersemat mode berkendara Eco untuk membantu keiritan BBM.
Tidak hanya itu saja, seperti yang diketahui bersama Wuling Alvez menyajikan berbagai hal modernitas di dalam kendaraannya. Sehingga, para konsumen merasa lebih percaya diri dalam menggunakannya.
Untuk tipe tertingginya yakni Alvez EX, Wuling membekalinya dengan tampilan yang gagah berkat penggunaan velg berukuran 16 inci dan sudah menggunakan teknologi LED DRL dan juga adjustable LED untuk bagian penerangannya.
Tidak hanya menampilkan kesan yang gagah, mobil ini juga memadukannya dengan tampilan yang mewah berkat hadirnya bold front grill yang terpasang dengan rapi pada bagian wajah.
Untuk sisi dalam, Wuling melengkapi paket yang tidak tanggung-tanggung dengan menghadirkan jok berbahan synthetic leather seat pada seluruh interior kabin yang spacious.
Dalam meningkatkan kesan premium dari mobil ini, Wuling memberikan soft touch panels, trim pintu berbahan soft touch, plus adanya Electric Sunroof yang memanjakan pandangan mata penumpang.
Konsumen juga akan dimanjakan dengan kehadiran fitur AC with PM 2.5 Air Purifier pada bagian tengah kabin. Fitur hiburan juga tidak lupa disematkan oleh Wuling dengan membawa 10.25” Head Unit with Internet Connection, 4-Speakers, fitur navigasi online, online music and messaging serta wireless mirroring, dan Bluetooth.
Yang Tidak kalah penting dari kendaraan ini adalah hadirnya fitur Wuling Indonesian Command (WIND) dan Internet of Vehicle (IoV).
Berbicara fitur keselamatan, Wuling juga turut membenamkan Advanced Driver Assistance System (ADAS) untuk memberikan rasa tenang dan aman dalam berkendara.
Komentar Berita