BFI Finance Garap Pembiayaan Mesin Percetakan

Oleh : Wiyanto | Rabu, 09 Oktober 2024 - 14:57 WIB

BFI gelar booth di Pameran Allpack, hadir direksi Amelia Tjahjadi - Machinery Strategy Head, Rudy Eddywidjaja - Deputy Business Director dan Stanly Darisang - Corporate Business Head
BFI gelar booth di Pameran Allpack, hadir direksi Amelia Tjahjadi - Machinery Strategy Head, Rudy Eddywidjaja - Deputy Business Director dan Stanly Darisang - Corporate Business Head

INDUSTRY.co.id-Jakarta – Perusahaan pembiayaan PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFI Finance) kembali hadir dalam AllPrint Indonesia, pameran tahunan internasional dalam bidang teknologi percetakan.

Berlangsung pada 9 - 12 Oktober 2024 di JIExpo Kemayoran, BFI Finance hadir lebih dekat menawarkan ragam solusi pembiayaan, khususnya pembiayaan mesin. Aneka promo disediakan untuk para supplier rekanan yang bekerja sama dengan BFI Finance, salah satunya promo bunga 0% (nol persen) yang diperuntukkan sepanjang tahun pertama pembiayaan.

“BFI Finance turut aktif mendorong kemajuan industri printing dan ekosistemnya, salah satunya melalui partisipasi dalam AllPrint Indonesia. Kami kembali berpartisipasi dengan memberikan promo menarik untuk memudahkan akses permodalan bagi para pelaku bisnis di industri percetakan ini,” ujar Rudy Eddywidjaja, Deputy Business Director BFI Finance.

Di samping program bunga 0%, BFI Finance juga membagikan promo lainnya berupa gratis biaya admin dan potongan biaya provisi yang berlaku bagi debitur yang mengajukan pembiayaan selama periode program promo. Adapun semua program promo dalam rangka partisipasi BFI Finance dalam perhelatan AllPrint ini berlaku hingga 31 Desember 2024.

“Untuk sektor produktif, BFI Finance mendukung bisnis para pelaku usaha di berbagai kategori industri melalui produk-produk pembiayaan, termasuk pembiayaan mesin. Tak hanya badanbadan usaha, misalnya CV, UD, atau PT, konsumen atau debitur perorangan juga dapat dibiayai dengan menjaminkan invoice asli dari aset mesin tersebut,” kata Stanly Darisang, Corporate Business Head BFI Finance.

Khusus untuk pembiayaan mesin ini, BFI Finance dapat membiayai mulai dari industri bisnis percetakan, manufaktur, woodworking, laundry, food beverage, supporting machineries (genset/welding), industri alat kesehatan, hingga IT equipment. Secara nasional, kinerja pembiayaan mesin paling banyak membiayai industri percetakan dan manufaktur. Sampai Juni 2024, nilai piutang dikelola untuk pembiayaan mesin ini sebesar Rp535 miliar atau tumbuh 19% year-on-year (yoy).

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Sekjen Kemenperin Eko S.A Cahyanto dalam Forum Komunikasi Tim P3DN

Rabu, 09 Oktober 2024 - 17:45 WIB

Kurangi Ketergantungan Impor, Kemenperin Percepat Pembentukan Tim P3DN

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus mendorong percepatan pembentukan Tim Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) di Kementerian, Lembaga BUMN/BUMD, hingga ke taraf pemerintah…

Dialog FMB Peparnas 2024, Bukti Komitmen Pemerintah untuk Atlet Disabilitas, dengan narasumber: Surono, Deputi Bid Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora. Rima Ferdianto, Wasekjen NPCI dan Dhoni Widianto, Pjs Wali Kota Solo, Dewan Pembina PB Peparnas 2024

Rabu, 09 Oktober 2024 - 17:43 WIB

Peparnas 2024, Bukti Komitmen Pemerintah untuk Atlet Disabilitas

Jakarta, FMB9 - Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) ke-17 yang diselenggarakan di Kota Solo pada 6-13 Oktober 2024 menjadi momentum penting untuk menunjukkan peran serta pemerintah dalam memastikan…

Dapatkan Keamanan Mobil Berlapis dengan Perluasan Manfaat

Rabu, 09 Oktober 2024 - 16:40 WIB

Dapatkan Keamanan Mobil Berlapis dengan Perluasan Manfaat

Jakarta– Menjaga keamanan dan nilai mobil merupakan hal yang sangat penting dilakukan. Salah satu cara untuk melakukannya dengan memiliki perluasan manfaat asuransi mobil.

sanwacompany berganti nama menjadi miratap

Rabu, 09 Oktober 2024 - 16:39 WIB

Lebih Dekat Dengan Konsumen, sanwacompany Berganti Nama Menjadi miratap

sanwacompany ltd., perusahaan peralatan rumah tangga asal Jepang yang memasarkan produk dengan merek sanwacompany, berubah nama menjadi miratap inc. dengan nama dagang miratap per 1 Oktober…

Dr. Koriakina Olga dari Portugal menyampaikan presentasi.

Rabu, 09 Oktober 2024 - 16:28 WIB

Peragakan Prosedur Kecantikan Korea Terbaru di Klinik NULOOK Bali, begini Profil CGBio, Perusahaan Medis Bioregeneratif

Jakarta-CGBio, perusahaan medis bioregeneratif terkemuka, menyampaikan pada 9 Oktober bahwa seminar "Meet the Master in Bali 2024," yang diadakan di Hotel Grand Mercure Seminyak Bali dari tanggal…